Trailer Terakhir The Eternals Tunjukan Dampak Snap di Endgame!
Ternyata kejadian Snap di Endgame memicu sesuatu!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Film The Eternals akan segera hadir di bulan November ini, menghadirkan grup pahlawan super baru yang ada di MCU.
Meskipun baru, mereka sudah hadir selama ribuan tahun di Bumi MCU namun tidak terlibat dengan konflik yang sudah terjadi di Bumi.
Di trailer terakhir The Eternals, ada beberapa poin yang ditunjukan di sini berkaitan dengan konfliknya.
1. Ternyata ada dampak negatif dari kembalinya populasi mendadak setelah snap di Endgame
Dalam pembukaan trailer, Ajak menjelaskan kejadian sebelumnya di Bumi yang berkaitan dengan Thanos.
Thanos lima tahun lalu menghapus setengah populasi galaksi, namun manusia (Avengers) mengembalikan mereka yang menghilang dengan snap yang sama tapi ada dampaknya.
Menurut Ajak, kembalinya populasi Bumi secara mendadak itu menjadi sebuah energi untuk kemunculan "sesuatu" yang menurut para Eternals berbahaya, tapi belum didetailkan apa, kemungkinan Deviants.
Masalahnya mereka hanya punya tujuh hari untuk menghentikan "sesuatu" yang akan hadir itu. Jadi secara alur waktu memang film The Eternals itu maju mundur, tapi cerita utamanya kemungkinan tepat setelah Endgame, bahkan mungkin sebelum Far From Home.
2. Kembali menegaskan kalau mereka tak membantu melawan Thanos jika tidak melibatkan Deviants
Deviants adalah sebuah ras baru di MCU yang merupakan musuh dari Eternals (serta musuh utama di film ini).
Alasan mereka tidak membantu Bumi melawan Thanos karena konflik tersebut tidak berkaitan langsung dengan Deviants. Mereka dilarang untuk membantu.
Bisa jadi yang melarang membantu adalah pencipta mereka, Celestials.
Baca Juga: Kevin Feige Ekspektasikan The Eternals Akan Lebih Besar dari Endgame!
3. Konflik besar untuk Bumi namun hanya Eternals yang tahu
Dalam durasi 7 hari itu, Bumi akan berada dalam bahaya dan karena itu para Eternals berkumpul kembali setelah ribuan tahun untuk menghentikan ancaman ini.
Sejauh ini kemungkinan ancamannya adalah invasi Deviants atau hal yang serupa, karena itu para Eternals terlibat kali ini.
Karena premis "akhir dunia" selalu dijadikan tajuk utama, kemungkinan besar ancaman ini sangat besar untuk Bumi, tapi dihentikan oleh para Eternals.
4. Kita diperlihatkan sedikit adegan bertarung para Eternals
Para Eternals jelas adalah ras yang sangat kuat di MCU, membuat world building jagat ini jadi semakin luas.
Dengan kekuatan unik mereka, kita diperlihatkan sedikit bagaimana para Eternals bertarung dengan menunjukan kekuatan unik mereka masing-masing.
Tentu saja kita akan melihat aksi mereka lebih banyak di bulan November nanti, jadi mari kita tunggu rilisnya film The Eternals, ya!
Baca Juga: 11 Karakter yang Muncul di Teaser Trailer Eternals!