Ini Penjelasan Sony Tentang Keluarnya Spider-Man dari MCU

Nih penjelasannya dari pihak Sony

Setelah keluarnya Spider-Man dari MCU, banyak tanggapan beragam di sosial media.

Rata-rata komentarnya bernuansa negatif ke Sony, belum lagi Sony juga kehilangan beberapa persen harga sahamnya di pasar saham yang jelas merugikan dong.

Lalu bagaimana sih penjelasan Sony tentang ini? Sony memberikan statemennya ke Comicbook.com, berikut ini penjelasannya.

"Hari ini ramai berita tentang keluarnya Spider-Man dari MCU dan juga beberapa berita simpang siur tentang keterlibatan Kevin Feige di franchise Spider-Man." ujar Sony ke Comicbook.com.

"Kami sangat kecewa, namun kami menghargai keputusan Disney yang tidak lanjut sebagai lead producer bagi franchise Spider-Man di film berikutnya." lanjut pihak Sony.

Ini Penjelasan Sony Tentang Keluarnya Spider-Man dari MCU

Di sini agak abu-abu nih apakah Spider-Man akan tetap muncul di MCU atau tidak.

Namun dari sini jelas penuturannya kalau Disney menarik diri dari projek film Spider-Man sehingga Sony yang akan kembali mengepalai projek film Spider-Man.

Kevin Feige juga menjelaskan kalau dia keluar sebagai Executive Producer dari Spider-Man namun berkata akan membantu sedikit-sedikit film Marvel di Sony. Karena Feige mengepalai Marvel Studios dan Marvel Cinematic Universe, untuk saat ini bisa kita katakan kalau Feige tidak mengurus Spider-Man maka memang seri ini akan keluar dari Marvel Studios.

Nah menurutmu bagaimana nih? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar.

Sumber: Comicbook.com

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU