Hindari Pelanggaran Hak Cipta, Streamer Pura-pura Bermain Game
Dengan kejadian seperti ini, bisa saja Twitch harus turun tangan menangani AJ Lester.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hadirnya acara berbasis pay-per-view memang terkadang sangat menyebalkan, namun kali ini seorang twitch streamer melakukan stream untuk acara tersebut secara langsung! Apakah streamer ini akan terkena pelanggaran hak cipta?
[duniaku_baca_juga]
Acara seperti Ultimate Fighting Championship di Inggris biasanya hanya dapat ditonton jika seseorang telah membayar sejumlah uang untuk subskripsi bulanan. Namun, apa jadinya jika ada seseorang yang menayangkan ulang acara ini secara langsung di situs streaming? Jawabannya sudah jelas, pelanggaran hak cipta dari kedua belah pihak.
Harga subskripsi yang tidak murah tentu menjadi faktor penentu dalam membeli sesuatu, seperti game sekalipun. Penggemar berat Final Fantasy XIV, contohnya, tidak akan keberatan membayar sekitar Rp380.000 untuk bermain selama dua bulan, dan tentunya tidak semua orang akan mau membayar semahal itu.
[read_more id="352156"]
Hal ini berlaku pada subskripsi untuk layanan BT Sport. Untuk mengakses Ultimate Fighting Championship, konsumen harus membayar sejumlah uang untuk berlangganan BT Sport Pack. Untuk harga bulanan melalui Sky TV saja, pengguna harus membayar sekitar Rp200.000 setiap bulannya untuk menonton sejumlah acara olahraga eksklusif.
Belum lama ini, seorang streamer bernama AJ Lester melakukan hal yang bisa disebut sebagai pelanggaran hak cipta. Pada livestream yang dijalankan melalui situs twitch, Lester menayangkan acara Ultimate Fighting Championship 218 secara langsung! Dan tentu saja, jika Lester melakukan streaming secara terang-terangan, hukum sudah pasti akan menjeratnya.
https://twitter.com/AllGamesDelta/status/937466129420898305
Entah kreatif atau konyol, Lester menayangkan acara UFC secara langsung, dan pada tayangan tersebut ia terlihat sedang berpura-pura bermain game UFC 3 besutan EA. Dengan tampilan yang sangat 'realistik' hingga terlihat seperti acara asli, sudah terlihat pasti bahwa itu bukanlah game.
Insiden kocak ini pun akhirnya tersebar melalui media sosial twitter. Dengan total retweet hingga 70,000 dan favorite yang menembus angka 170,000, kejadian ini tentunya cepat atau lambat akan dideteksi oleh penyelenggara UFC dan Twitch. Tidak diketahui alasan Lester menayangkan UFC, namun ia saat ini telah kembali dengan jadwal stream seperti biasa.
Apakah AJ Lester akan terjerat hukum dari pihak penyelenggara UFC dan Twitch? Ataukah ini merupakan trik marketing dari EA?
Diedit oleh Doni Jaelani