Langsung Kerja?! Playstation Production Garap Serial TV Twisted Metal!
Gercep gan! Playstation Production ini baru diumumin, tapi udah mulai garap serial TV Twisted Metal!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Duniaku.net - Baru kemarin Duniaku.net mengabarkan soal Playstation Production.
Playstation Production adalah unit resmi Sony. Tugas utama mereka adalah mengadaptasi gim Playstation jadi film atau serial televisi.
Tampaknya, Playstation Production bakal gerak cepat! Sudah ada judul yang akan mereka adaptasi jadi serial televisi: Twisted Metal.
Sony mengkonfirmasi kabar ini saat presentasi dengan investor. Mereka mengatakan sedang mengembangkan serial TV Twisted Metal. Playstation Production telah sukses mengurus deal untuk acara tersebut.
Selain itu, film Uncharted juga katanya dalam tahap pengembangan lanjut.
Twisted Metal pertama kali rilis tahun 1995. Gim terakhirnya rilis tahun 2012 kemarin.
Jadi kalau kamu lupa, ini adalah gim aksi di mana sekumpulan mobil bersenjata saling bertempur untuk menghancurkan satu sama lain, hingga tersisa satu mobil saja di arena.
Bisa dibilang, Twisted Metal ya termasuk gim berbau battle royale yang sudah eksis sejak era PS1.
Cerita gim Twisted Metal biasanya berpusat pada satu tokoh: Calypso. Dengan kekuatan yang dia curi dari iblis, Calypso bisa mengabulkan permintaan apapun yang diajukan kepadanya.
Kalau seseorang ingin permintaannya dikabulkan oleh Calypso, maka ia dan mobilnya harus sukses menghancurkan kendaraan lain yang menghadang di Twisted Metal.
Tentu saja, pemenang Twisted Metal pun harus hati-hati. Calypso memang bisa mengabulkan permintaan, namun kalau permintaan yang diajukan kurang spesifik, Calypso bisa jadi salah paham atau sengaja merecoki si pemenang.
Ini adalah premis yang menarik untuk disajikan jadi serial televisi. Akankah kita melihat aksi ini dari sudut pandang Sweet Tooth, si badut psikopat?
Mari kita nantikan kabar lebih lanjutnya.
Menurut kamu gimana kabar soal serial TV Twisted Metal ini? Sampaikan di kolom komentar ya!
Sumber: IGN