Lego Movie 2 Diundur Lagi hingga 2019!
Setelah sebelumnya sempat diundur ke 2017, Lego Movie 2 diundur lebih jauh lagi hingga ke 2019!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabar buruk untuk fan Lego Movie. Lego Movie 2 yang pernah diundur sekali jadwal tayangnya kini diundur jauh hingga tahun 2019! Apa penyebabnya?
Yang jelas, penyebab diundurnya jadwal Lego Movie 2 ini bukan karena filmnya tak terlalu laris di pasar domestik seperti Pacific Rim. Saat dirilis tahun 2014 lalu, film awesome ini berhasil mendobrak ekspektasi dan meraup 400 juta dolar lebih secara global. Sejak hari peluncurannya, di mana Lego Movie berhasil meraih 69 juta dolar, sekuel film ini langsung dipersiapkan.
Namun penonton Lego Movie pertama seakan diminta bersabar. Jadwal rilis pertama Lego Movie 2 adalah Mei 2017. Tanggal itu kemudian dimundurkan lebih jauh, menjadi 18 Mei. Bukannya ditepati, tanggal ini kini mundur semakin jauh lagi menjadi Februari 2019.
[read_more id="256647"]
Salah satu penyebab penundaan ini sepertinya adalah absennya Phil Lord dan Chris Miller, duo yang bertanggung jawab atas suksesnya Lego Movie. Karena sibuk, mereka tak bisa lagi mengawasi sekuel dari film yang mereka besarkan ini. Namun mereka tetap terlibat dengan memberikan naskah perdana Lego Movie 2 ke tim penulis baru, yang dibebaskan untuk mengutak-atiknya sesuai kebutuhan.
Adapun pihak yang akan menggantikan Lord dan Miller sebagai sutradara adalah Rob Schrab, yang baru pertama kali menjadi sutradara film layar lebar. Mungkin pada akhirnya penyebab sejati penundaan ini adalah karena Warner Bros ingin lebih berhati-hati untuk tidak merusak kesuksesan Lego Movie perdana. Karenanya, naskah dan arahan sutradara pun diawasi dengan seksama.
Sejauh ini, yang baru diketahui soal Lego Movie 2 hanya judulnya. April 2015 lalu, The Hollywood Reporter menyampaikan kalau sekuel [outbound_link text=" Lego Movie" link=" http://www.hollywoodreporter.com/heat-vision/lego-batman-movie-gets-release-790232"] ini akan dinamai The Lego Sequel. Judul yang sangat seadanya, tapi kalau kamu sudah menonton Lego Movie, kamu bisa menduga sendiri kenapa judulnya bisa seperti itu.
Untuk yang kecewa dengan kabar ini, dan mengharapkan bisa menonton aksi kocak para tokoh Lego, ada alternatif yang bisa kamu tonton terlebih dahulu. [outbound_link text="Lego Batman" link="http://www.imdb.com/title/tt4116284/"] direncanakan akan rilis 10 Februari 2017, dan sejauh ini tak ada tanda-tanda filmnya akan diundur. Masih tahun depan memang, tapi itu jauh lebih dekat dibandingkan tanggal rilis Lego Movie 2 saat ini.
Beda dengan Lego Movie, Lego Batman Movie akan dipenuhi karakter Lego dari semesta Batman. Kamu akan melihat tokoh-tokoh seperti Alfred, Batgirl, Joker, dan lainnya. Belum ada kabar apakah Emmet dan kawan-kawan juga akan tampil, tapi kalaupun mereka muncul, mereka pastinya hanya akan jadi cameo.
Tak hanya Lego Movie 2 saja yang jadwalnya diundur. Warner Bros pun menggeser jadwal tayang beberapa film lain. Seperti misalnya Geostorm, film bencana garapan Dean Devlin yang dimundurkan dari Januari 2017 ke Oktober 2017. Film komedi Bastards yang dibintangi Owen Wilson dan Ed Helms mundur dari November tahun ini ke Januari 2017.
Tapi ada juga film yang justru dimajukan. Film Live By Night yang dibintangi si Batmannya DC layar lebar, Ben Affleck, maju dari Oktober 2017 ke Januari 2017. Tampaknya Warner memang sangat percaya dengan kualitas film Affleck.
Sumber: [outbound_link text="Deadline" link="http://deadline.com/2016/06/lego-movie-live-by-night-bastards-geostorm-warner-bros-release-dates-shifted-1201774989/"]