Game Horor "Pamali" Akan Diadaptasi Menjadi Film Layar Lebar!
Satu lagi game Indonesia yang diadaptasi menjadi film nih
Game dari Tanah Air saat ini sudah mulai banyak karena industri game Indonesia mulai diminati, tak hanya di Indonesia tapi juga mancanegara.
Salah satu yang paling populer adalah game horor Pamali yang saat ini punya informasi menarik nih!
1. Film Pamali akan dibuat berdasarkan dari game-nya!
Meskipun belum banyak infomasi yang diketahui, tapi sudah dikonfirmasi kalau film Pamali adaptasi game berjudul sama akan hadir!
Film ini akan digarap oleh Lyto Pictures yang tentunya akan berlatar dan dengan aktor dan aktris dari Indonesia.
Meskipun belum ada tanggal tayangnya, tapi direncanakan filmnya akan rilis pada tahun 2022.
Baca Juga: BAKAL SERAM! Gim Horor Pamali Bisa Kamu Beli di Steam!
2. Cerita dari film Pamali bisa diambil dari salah satu atau semua cerita di game-nya
Game Pamali punya beberapa cerita yang cocok diangkat menjadi film karena memang ada beberapa babak di game-nya.
Sejauh ini, ada cerita tentang Kuntilanak, Pocong, Tuyul, dan Leak yang semuanya diangkat dari kisah rakyat dan hantu di Indonesia.
Bisa jadi filmnya akan mengangkat salah satu atau justru menceritakan tentang karakter yang mengkurasi cerita di awal game.
3. Game Pamali sendiri masihs alah satu game horor yang populer dimainkan
Game Pamali itu punya cerita yang menarik dari kisah rakyat dan hantu Indonesia yang digali dengan nuansa yang dekat dengan pemain dari Indonesia.
Karena itu game Pamali masih sangat populer dimainkan penggemar game horor yang penasaran dengan cerita rakyat hantu Indonesia.
Menurutmu akan seperti apa cerita dari adaptasi filmnya? Kita nantikan saja informasi berikutnya, ya.
Baca Juga: Piala Presiden Esports 2021 Ungkap Cabang Game Lokal Baru!