Pembahasan One Piece 1058: Bounty Baru Topi Jerami Rilis!
Makin berasa kelompok Yonko nih
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Akhirnya bounty baru kelompok Topi Jerami dirilis di One Piece 1058! Latar belakang terbentuknya Cross Guild juga terungkap! Seperti apa ya? Yuk simak ulasan lengkapnya dalam pembahasan One Piece 1058 berikut ini!
1. Cerita sampul: Caesar Clown ikut kabur!
Sesuai dugaan kebanyakan pembaca, Caesar Clown melepaskan gas beracun agar ia bisa ikut kabur dengan keluarga Vinsmoke.
Namun kalau melihat kondisi pihak Vinsmoke, sepertinya gas beracun yang diluncurkan oleh Caesar Clown ini tidak terlalu memberikan dampak yang besar selain untuk mengaburkan pandangan musuh.
Lalu seandainya Caesar Clown berhasil kabur bersama Germa, ini berarti Caesar Clown akan bertemu dengan Judge yang juga seorang ilmuwan dan sesama mantan anggota MADS.
Apakah nantinya mereka akan menciptakan lawan tanding SSG (Special Science Group) bentukan Vegapunk?
2. Momen santai di Thousand Sunny!
Setelah sekian lama, akhirnya kita diberikan momen-momen santai di atas kapal Thousand Sunny, lengkap dengan Jinbe yang telah resmi bergabung.
Terdapat adegan lucu yang memperlihatkan Jinbe takut pada kemarahan Nami sampai-sampai Jinbe mengira Nami memiliki Haoshoku Haki.
Lucunya, adegan marah Nami juga dilengkapi dengan efek petir hitam seakan-akan Nami betulan punya Haoshoku Haki.
Bisa dibayangkan, Oda mungkin akan menjelaskan adegan ini di SBS dengan menyebutkan bahwa Nami memang punya Haki para raja, namun Haki ini mungkin hanya berlaku di atas kapal karena dia adalah "raja" dari Thousand Sunny.
Tentu saja adegan ini tak perlu kita tanggapi dengan serius, setidaknya untuk saat ini!
Baca Juga: Teori: Berapa Bounty yang Cocok untuk Yamato di One Piece?
3. Bounty baru Topi Jerami akhirnya terungkap
Adegan berikutnya akhirnya memperlihatkan bounty kelompok Topi Jerami yang baru!
Kebanyakan anggota mendapatkan tambahan bounty sebesar 300 juta Belly, membuat kru Luffy sekarang semakin layak dianggap sebagai kru Yonko.
Ada beberapa hal menarik dari pengungkapan bounty baru ini, misalnya sebutan untuk 9 "Perwira Tinggi" atau "Officer" bagi anggota inti kelompok Luffy saat ini.
Lucunya, jika dilihat dari narasi di One Piece 1058 ini, Chopper diakui sebagai dokter dan "Perwira Tinggi" kelompok Topi Jerami meskipun dia juga tetap dianggap sebagai hewan peliharaan Bajak Laut.
Kalau begitu kenapa ya Angkatan Laut masih bersikukuh memberikan bounty kecil padanya?
Selain itu, wajah Franky kali ini benar-benar hilang dan foto yang digunakan untuk poster buruan Franky adalah gambar kapal Thousand Sunny.
Lalu kalau kalian cukup jeli, ada perubahan pada gambar poster Sanji dan pada namanya yang tidak lagi menyebutkan "Vinsmoke". Sayang, Sanji lebih fokus pada nilai bounty miliknya yang lebih rendah dari Zoro dan Jinbe.
Di sisi lain, nilai buruan Robin meningkat drastis sebanyak 800 juta Belly dan menjadi 930 juta Belly. Apakah ini berarti Pemerintah Dunia mulai khawatir karena Nico Robin tak kunjung tertangkap?
Lalu jika kalian belum tahu, terdapat koreksi nilai buruan Zoro. Akun twitter resmi One Piece menyatakan bahwa angka yang benar untuk nilai Bounty Zoro adalah 1,111,000,000, Belly!
4. Latar belakang Cross Guild terungkap!
Sesuai perkiraan, Buggy bukanlah pemimpin dari Cross Guild yang sesungguhnya. Posisi Buggy jadi masuk akal setelah membaca One Piece 1058 ini.
Ternyata, Cross Guild tadinya adalah organisasi bentukan Crocodile dan Mihawk dengan Buggy yang seharusnya menjadi pengikut mereka. Tadinya, Buggy beserta Buggy's Delivery hendak digunakan untuk melunasi hutangnya pada Crocodile.
Namun di luar dugaan, anak buah Buggy mencetak poster dengan menempatkan Buggy seakan sebagai pemimpin grup!
Alhasil, seluruh dunia jadi salah paham dan menganggap Crocodile dan Mihawk tunduk pada pimpinan Buggy.
Meski awalnya Mihawk dan Crocodile murka, mereka akhirnya memutuskan untuk membiarkan Buggy mengambil posisi tersebut agar Angkatan Laut lebih memusatkan perhatiannya pada Buggy.
Selain itu ada hal menarik terungkap pada bagian ini. Jauh sebelum ini, ternyata Mihawk sempat dijuluki "Pemburu Angkatan Laut", kontras dengan julukan Zoro sebagai "Pemburu Bajak Laut"!
Kira-kira apa yang melatarbelakangi julukan Mihawk itu ya?
Baca Juga: 12 Meme Bounty Sanji Disalip Jinbe di One Piece Terkocak
5. Bounty anggota Cross Guild terungkap!
Selain kru Topi Jerami, bounty ketiga petinggi Cross Guild juga akhirnya diungkap di One Piece 1058.
Buggy mendapat nilai bounty yang tinggi sebagai seorang Yonko dan juga karena berhasil membuat dua mantan Shichibukai tunduk padanya, yaitu senilai 3,189,000,000 Belly.
Sementara Crocodile mendapatkan bounty senilai 1,965,000,000 Belly karena kekuatan Logia miliknya yang mengerikan serta kecerdasan dan kepemimpinannya.
Di sisi lain, bounty Mihawk terlihat menarik karena nilai kepala Mihawk sebesar 3,590,000,000 Belly adalah nilai tertinggi di Cross Guild walaupun Mihawk tidak dipandang sebagai pemimpin organisasi tersebut.
Hal ini disebabkan oleh kemampuan Mihawk sebagai pendekar pedang terkuat yang bahkan disebut-sebut lebih kuat dari Shanks.
Apakah ini berarti Mihawk betulan lebih kuat dari Shanks?
Banyak yang berpendapat hal ini hanya dilihat dari segi teknik pedang saja dan mengabaikan kemampuan Haki, mengingat kemampuan Haki Shanks yang begitu besar.
Sayangnya kalau melihat teknik pedang Zoro dan juga Oden di masa lalu, kemampuan Haki tetaplah bagian dari teknik berpedang mereka. Jadi, kemungkinan besar Mihawk memang lebih kuat dari Shanks.
Shanks tampak lebih berbahaya karena ia memiliki pengaruh yang besar, dari segi kekuatan fisik maupun dari segi politik.
Anggota yang tunduk di bawah kepemimpinan Shanks juga tak sedikit yang terbilang berbahaya, mengingat kekuatan petinggi kelompok Shanks pun tak jauh berbeda.
Jadi, tak aneh kalau Pemerintah Dunia One Piece lebih tinggi menghargai bounty Shanks!
6. Sabo selamat! Nasibnya bakal ketahuan?
Adegan di One Piece 1058 kemudian beralih fokus pada Tentara Revolusi. Bab ini mengungkap bahwa Sabo berpisah dengan para komandan Tentara Revolusi sebelum peristiwa pembunuhan Cobra terjadi.
Gara-gara itu, tak satupun dari mereka mengetahui duduk perkara yang sebenarnya terjadi terkait pembunuhan Nefertari Cobra.
Dragon sampai menyebutkan bahwa ia tak akan memaafkan Sabo jika Sabo benar-benar membunuh Cobra, mengindikasikan bahwa tak satupun dari mereka yang percaya bahwa Sabo telah membunuh sang Raja Alabasta.
Ini berarti, kemungkinan besar Sabo telah difitnah oleh seseorang dari Pemerintah Dunia.
Sayangnya saat Dragon mencoba mencari jawabannya dari Kuma, Dragon tak bisa mendapatkan jawaban yang ia inginkan mengingat Kuma yang sekarang hanyalah seorang "budak" tak berakal.
Tak disangka, di akhir One Piece 1058 Sabo tiba-tiba menghubungi Tentara Revolusi melalui Den Den Mushi!
Apakah bab berikutnya akan mengungkap fakta di balik peristiwa pembunuhan Nefertari Cobra? Lalu mengingat Angkatan Laut menyadap percakapan ini, apa kira-kira yang akan terjadi pada Tentara Revolusi?
Bagaimana menurut kalian? Kalau kalian punya tanggapan terhadap pembahasan One Piece 1058 di atas, coba sampaikan di kolom komentar di bawah ini ya!
Baca Juga: Akun Twitter One Piece Sampaikan Koreksi Bounty Zoro di One Piece 1058