One Piece: 5 Karakter Ini Sempat Dianggap Anggota Topi Jerami!

Ada Vivi, lalu siapa lagi?

straw hat pirates vivi one piece.jpg

Sepanjang sejarah One Pieceada beberapa karakter yang dianggap bagian dari Topi Jerami, baik oleh penggemar maupun oleh kru Topi Jerami sendiri. Padahal, resminya karakter-karakter ini belum pernah bergabung dengan mereka!

Siapa saja karakter tersebut? Yuk simak daftarnya dalam artikel berikut ini!

1. Nefertari Vivi

nefertari vivi.jpgToei Animation/One Piece

Yang pertama di daftar ini adalah Nefertari Vivi, putri dari Kerajaan Alabasta yang sempat berlayar bersama Luffy sejak awal petualangan mereka di Grand Line.

Meski tak pernah resmi bergabung, Vivi sering dianggap sebagai bagian dari kru Topi Jerami. Hal ini terutama karena seluruh anggota kelompok Topi Jerami pada saat itu ingin Vivi bergabung, meski akhirnya Vivi menolak.

Walau begitu, Vivi tetap dianggap sebagai salah satu rekan terdekat mereka. Hal tersebut tampak dari salam perpisahan mereka yang penuh haru dengan simbol "X" di lengan mereka.

Bisa dibilang, seandainya Vivi bukan seorang putri, Vivi hampir pasti akan ikut serta dengan Luffy untuk mengarungi Grand Line!

Kira-kira mungkinkah Vivi nantinya benar-benar bergabung dengan Luffy?

2. Karoo

karoo one piece treasure cruise.jpgonepiece-treasurecruise.com

Seperti Vivi, Karoo juga sempat dianggap sebagai bagian dari kelompok Topi Jerami, terutama karena Karoo adalah sahabat setia Vivi.

Tak hanya sekadar menemani Vivi, Karoo juga beberapa kali ikut bertarung bersama kelompok Luffy. Tak jarang juga, Karoo ikut berbuat bodoh bersama Luffy, Usopp, dan Chopper.

Jika suatu hari nanti Vivi benar-benar bergabung dengan Topi Jerami, tentu saja Karoo juga akan ikut serta!

Baca Juga: Spoiler One Piece 1027: Pertarungan Zoro Vs King Lanjut?

3. Surume

surume one piece.jpgcrunchyroll.com/one-piece

Surume adalah seekor gurita raksasa yang sempat direkrut Luffy untuk menjadi binatang peliharaannya. Jadi meskipun sebentar, secara teknis Surume sempat menjadi bagian dari kelompok Topi Jerami.

Walau begitu, sayangnya Surume ini tidak bisa benar-benar dibilang sebagai anggota Topi Jerami karena tidak ada pernyataan resmi di manapun bahwa Surume adalah Topi Jerami.

Surume bisa dibilang hanya rekan numpang lewat yang membantu Topi Jerami dalam petualangannya, seperti Yosaku dan Johnny di East Blue dulu.

Tapi berhubung Surume ini setia pada Luffy, besar kemungkinan Surume bakal siap sedia kapanpun Luffy membutuhkannya!

4. Zeus

nami zeus one piece.jpgToei Animation/One Piece

Karakter berikutnya bisa dibilang sudah bergabung dengan Topi Jerami, tapi bukan sebagai anggota secara resmi melainkan lebih sebagai "senjata" Nami.

Meski begitu, Nami menganggap Zeus sebagai rekannya. Jadi walau secara resmi Zeus belum bergabung sebagai anggota Topi Jerami, tapi dia sudah bisa dianggap sebagai bagian dari kelompok Topi Jerami.

Sampai sekarang, belum ada pernyataan resmi yang menyebutkan bahwa Zeus adalah anggota resmi Topi Jerami.

Apakah ke depannya Zeus akan resmi dianggap sebagai anggota ke-11 Topi Jerami? Ataukah dia hanya akan dianggap sebagai "senjata" Nami?

5. 497 anggota kelompok Foxy

foxy pirates monda chuchun one piece.jpgToei Animation/One Piece

Di salah satu episode filler di anime One Piece, Luffy sempat merekrut 497 anggota kelompok Bajak Laut Foxy akibat kekalahannya di Davy Back Fight.

Namun tak lama setelahnya, Luffy langsung melepaskan mereka untuk kembali bersama kaptennya dan bergabung lagi menjadi kelompok Foxy.

Berhubung episode ini cuma filler anime, secara resmi para anggota Foxy tersebut tidak pernah bergabung dengan Topi Jerami!

Itu dia karakter yang sempat dianggap sebagai anggota Topi Jerami, padahal resminya bukan! Apa kalian setuju dengan daftar ini? Kalau ada yang kurang cocok, coba berikan komentarmu atau tambahkan karakter lainnya di kolom komentar!

Baca Juga: Teori One Piece: Mungkinkah Blackbeard Punya Haoshoku Haki?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU