5 Fakta Hachimon, Teknik Taijutsu Terkuat di Serial Naruto!
Bukan jurus sembarangan ini!
Pertarungan menarik di Naruto salah satunya adalah Madara melawan Guy.
Nah kalau membahas Might Guy, pasti Hachimon juga menarik untuk dibahas.
Apa saja sih fakta Hachimon? Yuk simak berikut ini!
1. Hachimon berarti "Delapan Gerbang"
Arti dari nama jurus Hachimon cukup sederhana yaitu "Delapan Gerbang".
Seperti namanya, hal ini berkaitan dengan teknik taijutsu tersebut.
Hachimon memang menggunakan penggambaran delapan gerbang sebagai tingkatan kekuatannya yang akan kita bahas lebih rinci di poin kedua.
2. Cara kerjanya menggunakan Tenketsu dan aliran chakra
Apa yang dimaksud dengan delapan gerbang di teknik Hachimon? Itu adalah tingkatan dari pembukaan chakra yang dilakukan penggunanya.
Total ada delapan lokasi dari tempat Tenketsu atau tempat terbukanya chakra dan dengan pengendalian aliran chakra maka kekuatannya bisa dialirkan ke seluruh tubuh.
Setiap ninja punya batas pembukaan Tenketsu dan aliran chakra, karena itu Hachimon memaksa batasan tersebut dan dampaknya akan langsung terasa ke tubuh penggunanya mulai dari kesemutan, mati rasa, tubuh sakit semua, hingga puncaknya kematian.
Baca Juga: 9 Fakta Might Guy, Master Taijutsu Terkuat di Seri Naruto!
3. Macam-macam gerbang di Hachimon
Tentu ada delapan, tapi apa saja sih gerbang dari Hachimon itu?
Pertama adalah Kaimon yang membuka Tenketsu di otak kiri, kedua Kyumon yang membuka di otak kanan, Seimon dan Shomon membuka di sumsum tulang belakang.
Lanjut kelima ada Tomon di abdomen tubuh, Keimon yang membuka di perut, Kyomon membuka di bawah perut, dan terakhir ada Shimon yang membuka di jantung penggunanya.
Karena Shimon atau gerbang kedelapan membuka di jantung penggunanya, maka chakra yang mengalir di jantung setelahnya akan menghilang dan kalau si pengguna tidak mati karena tubuhnya hancur, dia akan mati karena jantungnya melemah seperti kasus Guy yang untung masih diselamatkan Naruto.
4. Jurus utamanya berkaitan dengan penunjuk waktu
Teknik utama dari Hachimon setidaknya ada empat.
Mereka adalah Asa Kujaku (merak pagi), Hirudora (macan siang), Sekizo (gajah senja), dan Night Guy.
Masing-masing jurus tersebut dimulai dari yang rendah hingga yang berisiko kematian sehingga dinamakan dengan penunjuk waktu hari. Semakin malam (Night Guy) maka waktu si pengguna akan selesai alias mati.
5. Sejauh ini hanya lima penggunanya yang diketahui
Berdasarkan Madara, setidaknya teknik Hachimon atau yang serupa sudah ada sejak eranya.
Namun demikian, yang diketahui pengguna teknik ini hanya sedikit, yaitu hanya lima.
Mereka adalah Might Duy, Might Guy, Rock Lee, Metal Lee, dan Kakashi yang bisa membuka sampai gerbang pertama saja.
Nah itu dia fakta Hachimon, bagaimana menurutmu teknik ini?
Diterbitkan pertama 27 September 2021, diterbitkan kembali 5 Agustus 2024.
Baca Juga: 9 Fakta Rock Lee, Iblis Tampan Ahli Taijutsu dari Konoha!