Kenapa Nick Fury Kehilangan Matanya? Ini Alasannya!

Dikira karena penyebab keren, ternyata karena kesalahan lucu

Nick Fury tua dan Nick Fury era 90-an

Kenapa Nick Fury kehilangan matanya?

Dialog Nick Fury di Captain America: The Winter Soldier sempat membuat topik ini jadi bahan diskusi menarik. Terutama karena sepertinya dia dikhianati oleh orang yang ia percaya.

Nyatanya, Fury kehilangan satu mata karena penyebab yang konyol. 

1. Pelakunya adalah Goose

Goose dan Nick Fury tahun 90-anGoose dan Nick Fury tahun 90-an. (Dok. Marvel Studios/Captain Marvel)

Di film Captain Marvel, Nick Fury masih memiliki dua mata.

Fury melalui banyak bahaya di film itu, tapi hingga Yon-Rogg dipulangkan ke Hala pun matanya masih aman.

Lalu setelah Yon-Rogg dipulangkan, kita diperlihatkan Fury sempat main bersama Goose, kucingnya Captain Marvel. Goose berujung mencakar mata kiri Fury, meninggalkan bekas luka dan membuatnya kehilangan pengelihatan. 

Ini penyebab yang jauh lebih konyol, dibandingkan dengan yang dibayangkan sejumlah fans saat dia menyebut-nyebut kehilangan matanya di Captain America: The Winter Soldier

Baca Juga: Kenapa Tony Stark Membuang Arc Reactor di Iron Man 3? Ini Sebabnya! 

2. Dialog di The Winter Soldier yang sempat bikin penasaran

Steve Rogers dan Nick Fury di The Winter SoldierSteve Rogers dan Nick Fury di The Winter Soldier. (Dok. Marvel Studios/Captain America: The Winter Soldier)

Ada dialog menarik di The Winter Soldier dulu, antara Steve Rogers dan Nick Fury.

"Tentara percaya pada satu sama lain. Itu yang membuatnya menjadi pasukan. Bukan sekumpulan orang lari-larian sambil menembaki senjata," kata Steve Rogers.

Nick Fury menjawab dengan, "Terakhir kali aku mempercayai seseorang, aku kehilangan satu mata."

Dialog Fury itu sempat membuat penonton mengira Fury dikhianati oleh orang yang ia percaya dalam situasi yang genting. 

Ternyata dia dicakar "kucing" dalam situasi main-main. 

Penyebab Nick Fury kehilangan mata di film Marvel ini juga lebih konyol dibandingkan alasan Nick Fury-Nick Fury versi komik. 

3. Kenapa Nick Fury komik kehilangan mata?

Nick Fury senior dari komik MarvelNick Fury senior dari komik Marvel. (Dok. Marvel Comics)

Kalau kita bicara soal Nick Fury dari realita 616 komik Marvel...

Ada cerita dari Howling Commandos #27 yang menuturkan kalau Nick Fury menangkap granat Nazi. Dia lalu melempar lagi granat itu untuk menyelamatkan anak buah-anak buahnya.

Namun ia tidak cukup cepat melemparnya. Ia tidak sepenuhnya dapat menghindari ledakan, dan ada pecahan yang menusuk matanya. 

Lalu ada Nick Fury Jr, yang penampilannya lebih mirip Samuel L. Jackson, dan juga mirip Nick Fury versi dunia komik Ultimate Marvel. 

Nick Fury yang ini juga kehilangan satu matanya. Penyebabnya dia ditangkap oleh musuh-musuh Nick Fury senior, lalu matanya dirusak satu supaya dia "cocok" dengan ayahnya. 

Lalu ada juga versi Ultimate, yang penampilannya sudah menyerupai Samuel L. Jackson sebelum MCU hadir.

Untuk Nick Fury yang ini, Fury kehilangan satu matanya dalam ledakan saat konvoinya diserang di gurun pasir. Konvoi Fury saat itu sebenarnya membawa senjata rahasia militer Amerika, yaitu Wolverine. Wolverine berujung menyelamatkan Nick.

Nah itu situasi kenapa Nick Fury kehilangan matanya. Gimana menurut kamu? 

Baca Juga: Kenapa Hawkeye Jadi Ronin? Ini Situasinya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU