7 Karakter yang Pernah Dikhianati Loki di MCU, Thor hingga Thanos!
Dari awal sampai di serial sendiri, mengkhianati terus dia
Loki di MCU punya karakteristik yang licik dan licin seperti karakteristiknya di mitologi Nordik.
Secara otomatis dalam perjalanannya Loki sering mengkhianati orang-orang yang ia temui, termasuk orang terdekatnya.
Tapi siapa saja? Ini 7 karakter yang pernah dikhianati oleh Loki di MCU!
1. Odin
Odin adalah ayah angkat Loki dari Asgard yang membuat Loki tumbuh sebagai Asgard, bukan Frost Giant.
Namun tentu saja Loki pernah mengkhianati Odin, bahkan itu salah satu kejadian utama di film Thor.
Yang paling parah sih dia membuat Odin terusir dari Asgard dan Loki selama beberapa waktu menjadi Odin palsu.
2. Thor
Karakter yang langganan dikhinati Loki di MCU adalah kakak laki-lakinya, Thor yang sudah berkali-kali di beberapa film.
Di film pertama Loki sempat pura-pura baik dan menyerah untuk menyerang Thor, tak hanya itu dia juga langganan pura-pura mati untuk mengelabui Thor.
Sayangnya di akhir cerita ketika keduanya sudah kembali akrab, takdir berkata lain dan Loki pun mati.
3. Thanos
Loki sebelumnya bekerja untuk Thanos yang mana Loki sempat menjadi salah satu "anak-anak" Thanos.
Misinya di film Avengers juga karena dikirim oleh Thanos, namun sejak kegagalannya itu Loki sudah tak benar-benar setia dengan Thanos.
Tentu momen pengkhianatannya adalah saat dia mencoba membunuh Thanos, namun gagal dan tentu Loki yang mati.
Baca Juga: Begini Cerita Sophia Di Martino Dalam Memerankan Sylvie di Loki!
4. Grandmaster
Ketika mendarat di Sakaar, Loki berhasil menarik perhatian Grandmaster.
Dengan mulutnya yang manis, Loki berhasil menjadi tamu kehormatan bagi Grandmaster di planet Sakaar.
Namun di akhir dia mengatakan ke Thor kalau sebenarnya Loki sudah berencana untuk mengkhianati Grandmaster, kemungkinan untuk mengambil alih kekuasannya.
5. Malekith
Di Thor: The Dark World, Loki sempat mengkhianati Malekith dan menunjukan kalau dia kembali melawan Thor.
Padahal di sini Loki mengelabui Malekith agar Malekith bisa mempercayainya.
Loki sendiri punya tujuan untuk membunuh Malekith jika rencananya itu berhasil dan berjalan dengan mulus.
6. Laufey
Laufey adalah ayah kandung Loki, seorang Frost Giant dan pemimpin dari ras tersebut yang bermusuhan dengan Asgard.
Loki sempat menawarkan kesetiannya ke Laufey dan menjanjikan kalau dia akan memberikan kesempatan Laufey untuk membunuh Odin.
Yang padahal saat itu Loki mengkhianati Laufey, ayahnya sendiri dan bahkan membunuhnya.
7. Mobius M. Mobius
Di serial Loki, ada seorang anggota TVA yang percaya dengan Loki variasi 2012 yang akhirnya membuat Loki selamat namun bekerja di TVA.
Mobius tentu sangat percaya dengan Loki, namun karena sebuah tujuan yang masih misterius, Loki pun mengkhianati Mobius.
Dia ikut dengan Sylvie yang saat itu harusnya mereka buru karena Sylvie dianggap sebagai variasi Loki yang berbahaya.
Nah adakah karakter yang dikhianati Loki lainnya namun terlewat? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.
Artikel pertama terbit tanggal 29 Juni 2021 dirilis ulang tanggal 15 November 2023.
Baca Juga: Sutradara Loki Konfirmasi Kalau Loki di MCU Memang Biseksual