7 Karakter Sampingan di MCU yang Layak Dapat Film Sendiri!
Kalau menurutmu siapa lagi yang cocok?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kalau membahas tentang film tunggal di MCU dari berbagai karakter sepertinya baru sedikit.
Karakter lama seperti Black Widow saja baru mendapatkan filmnya, dan Hawkeye entah akan dapat atau tidak selain series.
Nah tapi ada 7 karakter sampingan di MCU yang layak dapat film sendiri! Siapa tuh ya? Simak di bawah ini!
Bahkan Hulk baru secara general itu layak mendapatkan film.
Hulk itu memang salah satu tokoh utama namun di film Avengers dia terasa seperti karakter sampingan saja, hanya terasa satu tingkat di atas Black Widow dan Hawkeye (jika dibandingkan trio Capt, Iron Man, dan Thor).
Mendapatkan film tentang Banner melatih diri menjadi Professor Hulk itu menarik, lho.
Tentu berikutnya adalah Fury. dia adalah orang yang membentuk Avengers, masa kita tidak melihat film tentang dia?
Kita hanya melihat kisahnya sepotong-sepotong dari Captain Marvel, Iron Man, Avengers, Winter Soldier, dan beberapa film lain.
pembentukan projek Avengers setelah alur Captain Marvel sepertinya menarik.
Saat ini Valkyrie sudah menjadi pemimpin Asgard menggantikan Thor yang berkelana dengan Guardian of The Galaxy.
Kisah tentang Valkyrie di masa jaya sampai ketika dia memimpin Asgard juga menarik untuk diketahui.
Kisah Yondu, dan Ravagers yang berlatar ketika Quill masih kecil.
Oh atau bagaimana Yondu yang juga memberikan jasa menculik anak-anak Ego juga bisa diangkat.
Meskipun singkat namun kemunculannya di Avengers: Endgame saja menunjukan bahwa karakter guru dari Doctor Strange ini layak mendapatkan ceritanya sendiri.
Seperti saat dia menjaga reality ketika melawan musuh-musuh yang berkekuatan magis juga misal.
Dia memang mendapatkan serialnya sendiri namun masih membawa nama Falcon.
Kita tak tahu di serialnya nanti setelah atau sebelum Avengers: Endgame, tapi cerita tentang Falcon yang menjadi Captain America ya bagus juga.
For Luis? Without question!
Nah kalau menurutmu karakter mana lagi yang cocok? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.