10 Karakter Stranger Things 4 Terbaik, Bisa Tebak Siapa Saja?

Ini 10 karakter yang mencuri perhatian di season 4!

stranger things season 4

Raksasa layanan streaming Netflix memang terkenal akan serial-serialnya yang berkualitas. Salah satunya adalah Stranger Things yang kini sudah menginjak musim keempat sejak pertama kali dirilis pada tahun 2016 lalu. 

Sejak musim pertamanya bergulir, banyak karakter-karakter unik yang tidak butuh lama untuk disukai penonton. Namun bagaimana karakter-karakter di musim keempatnya yang baru saja rilis pada bulan Mei kemarin? Intip 10 karakter Stranger Things 4 terbaik yang hadir dengan penuh kejutan. 

1. Joyce Byers

Joyce ByersJoyce Byers (Netflix/ Stranger Things)

Karakter Stranger Things 4 terbaik urutan pertama ada Joyce Byers yang pada season ketiganya memiliki koneksi kuat dengan Hopper. Walaupun sempat terpisah, namun akhirnya Joyce mengetahui bahwa Hopper masih hidup dan meminta Murray untuk membantunya mencari Hopper. Terlepas dari argumennya, duo Joyce dan Murray sangat lucu dan menghibur untuk ditonton

2. Eddie Munson

Eddie MunsonEddie Munson (Netflix/ Stranger Things)

Selanjutnya ada Eddien Munson, seorang metalhead yang sudah mengulang tahun terakhirnya di sekolah selama tiga kali. Penonton tidak menyangka bahwa Mike, Lucas dan Dustin akan bertemu dengan sosok seperti Eddie di sekolah barunya. Lebih lanjut, Dustin dan kawan-kawannya justru membantu Eddie untuk membuktikan bahwa ia tidak bersalah kepada orang-orang ketika Eddie dituduh membunuh Chrissy Cunningham.

3. Erica

EricaErica (Netflix/ Stranger Things)

Kemudian ada Erica, adik Lucas yang awalnya hanya bertindak sebagai karakter pendukung. Namun pada dua season terakhir, Erica mampu membuktikan bahwa ia bukan hanya karakter pendukung dengan memperlihatkan kehebatannya sebagai pemain D&D.

Dia pun menjadi bagian dari grup dan sekarang akan membantu untuk menyelesaikan konflik dengan Vecna.

4. Hopper

HopperHopper (Netflix/ Stranger Things)

Setelah dikejutkan dengan kematiannya di akhir season ketiga, penonton akhirnya merasa lega ketika mengetahui Hopper masih hidup di Rusia. Di volume satu season keempat, para penonton diperlihatkan pada perjuangan Hopper untuk bisa kembali ke Joyce dan Eleven yang sudah menjadi keluarganya.

5. Dustin Henderson

Dustin HendersonDustin Henderson (Netflix/ Stranger Things)

Selain dikenal akan kelucuannya, Dustin Henderson juga dikenal sebagai salah satu karakter tercerdas di serial Stranger Things. Hal itu dibuktikan ketika ia dan teman-temannya terjebak di Upside Down saat menyelidiki Victor Creel dan Vecna. 

6. Nancy Wheeler

Nancy WheelerNancy Wheeler (Netflix/ Stranger Things)

Selanjutnya ada Nancy Wheeler yang digambarkan sebagai perempuan yang sangat melindungi orang-orang dicintainya. Di season keempat, hubungan dirinya dengan Steve dan Robin berkembang sehingga menambah harapan tersendiri dari para penonton. 

Tidak hanya itu, Nancy juga sangat aktif menggunakan koneksi dan kepintarannya untuk melancarkan rencana mereka mencari petunjuk tentang Vecna.

7. Eleven

ElevenEleven (Netflix/ Stranger Things)

Eleven menjalani kehidupan yang berbeda setelah kehilangan ayahnya, Hopper dan juga kekuatannya. Di season keempat, Eleven merasa kehilangan identitasnya dan harus berjuang pada perlakuan bullying dari orang-orang. Oleh karenanya, Eleven mendatangi Dr. Brenner untuk mencoba mendapatkan kembali kekuatannya.

8. Steve Harrington

Steve HarringtonSteve Harrington (Netflix/ Stranger Things)

Beralih dari pengganggu menjadi pelindung di musim-musim terakhir, Steve Harrington layak dinobatkan sebagai salah satu karakter terbaik di serial Stranger Things 4. Selain mampu membentuk hubungan yang sehat dengan Dustin, Robin dan Nancy, ia juga kerap mengorbankan nyawanya dalam beberapa kesempatan.

Di musim ini juga dia dengan aktif membantu grup untuk menyelesaikan konflik dengan Vecna, bahkan dia hampir terjebak di Upside Down, sangat berdedikasi!

9. Robin Buckley

Robin BuckleyRobin Buckley (Netflix/ Stranger Things)

Menjadi karakter favorit penggemar di Stranger Things season 3, Robin Buckley akhirnya kembali muncul di season ke-4 volume yang pertama. Salah satu perkembangan terbaik musim keempat adalah persahabatan antara Robin dan Nancy yang tumbuh dan menjadi saling melindungi.

10. Max Mayfield

Max MayfieldMax Mayfield (Netflix/ Stranger Things)

Urutan ke-10 ada Max Mayfield yang menjalani kehidupan season 4 ini dengan jatuh bangun. Setelah kehilangan saudara tirinya pada pertempuran Starcourt Mall, ia juga harus bertarung melawan Vecna dan pikirannya sendiri. Semua yang telah dialami oleh Max membuat dirinya layak menjadi salah satu karakter Stranger Things 4 terbaik.

Itulah 10 karakter Stranger Things 4 terbaik yang hadir dengan penuh kejutan. Ada karakter favoritmu?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU