Wang Xueqi Siap Perankan Dr. Wu di Iron Man 3
Masuk dimenit-menit terakhir, Marvel perkenalkan aktor Wang Xueqi yang akan bermain dalam film Iron Man 3 sebagai Dr. Chen Lu atau yang lebih dikenal dengan sebutan Radioactive Man.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Marvel kembali perkenalkan tokoh baru yang kini masuk dalam jajaran para pemain film Iron Man 3. Seperti yang bisa kamu lihat dalam foto diatas, inilah Wang Xueqi, aktor asal Cina yang akan berperan sebagai Dr. Wu, musuh baru Tony Stark dalam Iron Man 3 nanti, peran yang sebelumnya sempat ditawarkan kepada Andy Lau, namun kemudian ditolak.
Wang Xueqi sendiri merupakan aktor kawakan yang dikenal melalui film Warriors of Heaven and Earth (2003) dan Bodyguards and Assassins (2009).
Dalam versi komiknya, Dr. Wu merupakan seorang fisikawan nuklir dan seorang agen komunis di RRC (Republik Rakyat Cina). Tokoh Lu pertama kali diperkenalkan di komik Journey into Mystery edisi 93 yang dirilis pada bulan Juni 1963 silam. Ia mendapat perintah untuk menemukan cara guna mengalahkan Thor yang telah menggagalkan invasi Tentara Merah di India.
Dr. Wu kemudian berekperimen dengan radiasi kecil kepada dirinya sendiri sampai akhirnya ia mampu bertahan dalam rentetan radiasi besar yang kemudian merubahnya menjadi Radioactive Man dan setelah itu ia berencana untuk mengambil alih dunia.
Gambar The Radioactive Man dalam Thunderbolts: International Incident yang dirilis pada bulan April 2008.
Ilustrasi oleh Marko Djurdjević.[/caption]
Iron Man merupakan film yang diadaptasi dari tokoh superhero Marvel, yang pertama kali muncul pada halaman Tales of Suspense (#39) di tahun 1963 yang kemudian memulai debut komiknya sendiri berjudul The Invincible Iron Man (#1) yang terbit pada bulan Mei tahun 1968.
Disutradarai oleh Shane Black dan dibintangi oleh Robert Downey Jr., Gwyneth Paltrow, Don Cheadle, Guy Pearce, Rebecca Hall, Stephanie Szostak, James Badge Dale bersama dengan Jon Favreau dan Ben Kingsley. Iron Man 3 akan tayang pada 3 Mei 2013.
Sumber: Deadline