Scarlett Johansson Kembali Sebagai Black Widow di Iron Man 3
Marvel luncurkan informasi terbaru mengenai Iron Man 3. Simak siapa saja yang akan bermain di film ketiga ini.
Marvel Studios kini tengah sibuk mempersiapkan Iron Man 3, film yang akan mulai shooting pada 21 Mei 2012 hingga 7 September 2012 mendatang di Wilmington, North Carolina ini dijadwalkan rilis pada 3 Mei 2013.
Beberapa nama yang dipastikan akan bermain di film ketiga ini antara lain: aktor dengan dua kali nominasi Academy Award, Robert Downey Jr. yang akan kembali bermain sebagai Tony Stark/Iron Man. Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow, Gwyneth Paltrow sebagai Pepper Potts, dan Don Cheadle sebagai Lt. Colonel James “Rhodey” Rhodes.
Untuk kursi sutradara kali ini akan diambil alih oleh Shane Black (Kiss Kiss Bang Bang, Death Note), yang dua film sebelumnya dipegang oleh Jon Favreau. Black sendiri juga akan bertindak sebagai penulis naskah bersama Drew Pearce dan Robert Downey, Jr.
Black juga mengatakan bahwa ia tidak akan menggabungkan Iron Man 3 dengan superhero apapun dari Marvel, setelah The Avengers ia ingin memfokuskan film ini kepada tokoh Iron Man saja, ia pun menggambarkan alur cerita film ini nanti layaknya Tom Clancy-thriller.
"The studio wasn’t happy with the result of ‘Iron Man2,’ as a result that pretty much came about due to a rushed production schedule in an attempt to hit a release date rather than simply make a good film. ‘Iron Man 3′ will not be another, ‘two men in iron suits fighting each other." Ucap Black
Jadi penasaran seperti apa nantinya film ketiga ini? Tunggu saja update-update terbarunya di duniaku.net
httpv://www.youtube.com/watch?v=Xu_K1uW8X08