Gawat, Film Baru Rambo Tidak Akan Diperankan oleh Sylvester Stallone

Akan seperti apa film Rambo tanpa sang aktor legendaris Sylvester Stallone?

Gawat, Film Baru Rambo Tidak Akan Diperankan oleh Sylvester Stallone

Gawat, Film Baru Rambo Tidak Akan Diperankan oleh Sylvester StalloneBagi yang lahir dan besar di tahun 80an, mungkin sudah tak asing dengan Rambo, film perang yang mengisahkan petualangan seorang mantan tentara militer Amerika Serikat bernama John Rambo. Kesuksesan film Rambo dimulai pada tahun 1982, ketika Orion Pictures merisilis seri pertama berjudul Rambo 1: First Blood. Dengan bintang utamanya Sylvester Stallone, kejayaan Rambo terus berlajut sampai seri-seri berikutnya seperti, Rambo II: First Blood II, Rambo III, dan Rambo IV.

Nah untuk kamu yang kangen dengan aksi pahlawan lawas Amerika ini, sepertinya patut berbahagia. Pasalnya, Rambo akan kembali menyapa para pecinta film dunia. Seperti dilansir THR, film Rambo kemungkinan besar akan diangkat kembali ke layar lebar. Rumah produksi Nu Images/Millenium Films pun siap menggarap proyek film yang akan berjudul Rambo: New Blood.

Di bagian sutradara, ada Ariel Vromen yang didapuk untuk mengarahkan film ini. Sementara untuk skenario dikerjakan oleh Brooks McLaren. Namun sayangnya, film reboot ini tak akan dibintangi oleh sang aktor yang memebesarkan nama Rambo, Sylvester Stallone. Usia yang sudah terbilang uzur, menjadi salah satu alasan mengapa Stallone enggan kembali berperan sebagai Rambo.

Gawat, Film Baru Rambo Tidak Akan Diperankan oleh Sylvester Stallone

“Hati ini berniat (bermain lagi). Tapi tubuh ini mengatakan, ‘Tetap di rumah!’ Ini seperti petarung yang kembali ke medan pertempuran untuk terakhir kali dan kalah. Berikan itu pada orang lain,” kata Stallone seperti dikutip Entertainment Weekly.

Ini menjadi tantangan paling sulit bagi Nu Images/Millenium Films untuk mencari sosok pengganti John Rambo. Seperti diketahui, Rambo memang sudah identik dengan Sylvster Stallone. Mungkin akan menjadi hal yang aneh ketika melihat Rambo yang diperankan oleh orang lain. Satu hal yang jelas, pemain pengganti ini harus memiliki mental baja untuk menghadapi cemoohan para fans nanti.

[read_more id="233075"]

Sempat diisukan, film Rambo: New Blood ini akan menceritakan seputar peperangan melawan ISIS. Konflik antar negara Irak dan Suriah pun menjadi tema besar yang akan dibawakan. Namun kabar ini langsung dibantah oleh pihak yang mengerjakan proyek Rambo. Sampai saat ini, belum ada bocoran mengenai jalan cerita dan di mana setting tempat film Rambo: New Blood diambil.

Sebagai penikmat film Rambo, mungkin kita hanya bisa berharap jika film reboot ini tidak akan merusak citra seorang Rambo yang begitu legendaris di tahun 80an.

Diedit oleh Febrianto Nur Anwari

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU