Teori: Rahasia Buah Iblis Blackbeard dan Vegapunk Ternyata Sama?!
Mungkin ini alasannya ada senjata berkekuatan Buah Iblis!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Blackbeard mampu mengonsumsi dua jenis Buah Iblis yang berbeda sementara Vegapunk bisa memasukkan kekuatan Buah Iblis ke dalam benda mati. Apakah rahasia kekuatan Buah Iblis mereka berdua pada dasarnya sama? Apa rahasia kekuatan Buah Iblis Blackbeard dan Vegapunk sebenarnya? Berikut teorinya oleh duniaku.net!
Sumber: anime One Piece[/caption]
Blackbeard dan Vegapunk tampaknya sama-sama memahami misteri tentang Buah Iblis. Blackbeard mampu mengonsumsi dua Buah Iblis dan bahkan sedang berburu Buah Iblis yang kuat dengan caranya sendiri. Sementara Vegapunk sanggup memasukkan kekuatan Buah Iblis ke dalam benda mati.
Apakah ada cara kerja Buah Iblis yang diketahui Blackbeard dan Vegapunk tapi masih menjadi misteri bagi penduduk dunia One Piece lainnya?
Sebelum membahas lebih lanjut, mungkin ada baiknya jika kalian lebih dahulu membaca artikel penulis sebelumnya yang membahas tentang rahasia Blackbeard bisa memakan dua jenis Buah Iblis di sini.
Di artikel itu penulis menganggap bahwa esensi Buah Iblis selalu mencari inang untuk dihuni. Inang ini biasanya berbentuk buah atau makhluk hidup. Hanya saja untuk menjadikan makhluk hidup sebagai inang, makhluk hidup ini perlu memakan inang sebelumnya.
Kasus Madam Carmel dan Big Mom juga membuktikan bahwa memakan langsung pengguna Buah Iblis lain bisa membuat kita memperoleh kekuatan Buah Iblis yang bersangkutan dan menjadikan kita inang yang baru.
Lalu apa hubungannya dengan rahasia Buah Iblis Blackbeard dan Vegapunk?
Dari artikel sebelumnya penulis berpendapat bahwa Blackbeard memperoleh kekuatan Buah Iblis Gura Gura salah satunya dengan cara menjebak esensi Buah Iblis Gura Gura agar tidak lari ke luar dan mencari buah baru sebagai inangnya. Hal ini dilakukannya dengan menutup tubuh mereka dengan tirai hitam dan menciptakan kegelapan sempurna.
Sumber: manga One Piece 577[/caption]
Pada akhirnya Blackbeard berhasil "menangkap" esensi Buah Iblis Gura Gura ke dalam tubuhnya karena tidak ada inang lain yang bisa dituju oleh Buah Iblis Gura Gura tersebut.
Ada kemungkinan rahasia Blackbeard dan Vegapunk dalam hal menangkap kekuatan Buah Iblis di sini adalah sama. Vegapunk mungkin juga menciptakan kondisi di mana Buah Iblis tidak bisa mencari inang lain selain objek yang ada di hadapan Buah Iblis tersebut sehingga objek tersebut kini memiliki kekuatan Buah Iblis.
Begitulah cara Vegapunk untuk membuat senjata-senjata tertentu memiliki kekuatan Buah Iblis. Dengan memaksa Buah Iblis untuk memasuki objek tertentu sebagai inangnya, maka objek tersebut berubah strukturnya sehingga memiliki kekuatan Buah Iblis tersebut.
Kenapa Vegapunk memilih Buah Iblis jenis Zoan dan bukan jenis Buah Iblis lainnya?
Kemungkinan karena Buah Iblis Zoan mampu memberikan kesadaran tambahan bagi objek yang menjadi inang kekuatan Buah Iblis tersebut. Bayangkan kalau objek tertentu diberi kekuatan Buah Iblis selain Zoan yang tidak mempunyai kesadaran sendiri, objek tersebut tidak akan berbeda dengan objek biasa karena objek berkekuatan Paramecia atau Logia tidak akan bisa mengaktifkan kekuatannya sendiri tanpa kesadaran.
Jadi bagaimana menurut pendapat kalian tentang teori rahasia penangkapan Buah Iblis Blackbeard dan Vegapunk yang bisa jadi sama ini? Coba berikan tanggapan kalian di kolom komentar dan jangan lupa cek fanpage duniaku.net untuk artikel One Piece menarik lainnya!