10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblis

Padahal tidak makan Buah Iblis, tapi cepatnya bukan main!

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblis

Kalau kita bicarakan karakter tercepat One Piece, yang makan Buah Iblis mungkin diunggulkan. Kita lihat saja misalnya Enel dan Kizaru, yang luar biasa cepat karena kekuatan mereka.

Satunya bisa bergerak dalam kecepatan kilat, satunya bisa bergerak dalam kecepatan cahaya. 

Tapi ada juga karakter One Piece yang luar biasa cepat meski mereka bukan pemakan Buah Iblis. Siapa saja?

Updated 28/3/2023: Mengubah posisi Shanks di artikel. 

10. Kuro

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Ibliscrunchyroll.com/One Piece

Kuro adalah salah satu tokoh tercepat di East Blue. Kalau dari segi kecepatan, ia mampu bergerak secepat pengguna Soru.

Hebatnya, kecepatan Kuro ini dicapai tanpa Buah Iblis. Ia dapat bergerak secepat itu murni karena kekuatan fisiknya.

Meski begitu, kecepatan Kuro tampaknya sudah dilampaui oleh banyak tokoh di Grand Line. Apalagi di New World. 

9. Jinbe

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblisonepiece.fandom.com

Jinbe mewakili kaum Fishman di daftar ini.

Bila sudah di air, kaum Fishman mampu bergerak dengan luar biasa cepat. Didukung oleh kekuatan fisiknya, Jinbe pun menjadi ancaman besar bagi lawan-lawan Luffy dalam pertarungan laut. 

Jadi sementara untuk para pemakan Buah Iblis laut itu merupakan kelemahan, bagi Jinbe dan Fishman laut justru kekuatan. 

Baca Juga: 3 Ahli Pedang One Piece Ini Pernah Memotong Kapal dengan Pedang!

8. Dellinger

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblisfunimation.com

Dellinger ini sangat lincah, cepat, dan kuat. Karena itu dia mampu menghajar sejumlah sekutu Luffy, termasuk Ideo.

Tentu saja, kecepatan Dellinger kemudian tak ada apa-apanya dari Hakuba. 

7. Koby

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah IblisGambar editan Koby oleh Fudo. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Pada dasarnya, semua pengguna Soru bisa bergerak dengan sangat cepat tanpa Buah Iblis. 

Koby ini kasus yang unik, karena dia adalah salah satu pengguna Soru yang sejauh ini tidak makan Buah Iblis. Tidak seperti CP9, yang orang-orang tercepatnya (Jabra, Kaku, Lucci) adalah pengguna Buah Iblis.

Bukan hanya itu, Koby bisa bergerak cepat di darat dan juga dalam air! Ia memperlihatkan ini saat mengantisipasi torpedo di bab 903. 

6. Lucky Roux

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblissohu.com

Kelompok Shanks sejauh ini belum bertarung serius. Namun Shanks, Benn Beckman, dan Lucky Roux pernah menunjukkan kecepatan luar biasa.

Untuk Roux, dia pernah tiba-tiba muncul di samping bandit dan menembak kepala orang itu. 

5. Benn Beckman

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblisonepiece-treasurecruise.com

Beckman pernah menghajar seluruh anak buah Higuma dalam sekejap. Tapi bukan itu saja bukti kecepatannya.

Di Marineford, Beckman tiba-tiba saja berpindah ke tiang kapal dan menodong Kizaru. Kizaru tak menyadari kehadiran Beckman hingga pria itu membidiknya.

4. Hakuba

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Iblisonepiece.fandom.com

Cavendish sudah jago bertarung. Tapi begitu ia dikuasai Hakuba, kecepatannya jadi luar biasa. Dellinger saja tak mengantisipasi saat dirinya ditebas. Begitu pula dengan musuh-musuh Cavendish di arena. 

3. Sanji

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah IblisWujud Sanji saat menjadi O-Soba Mask dengan Raid Suit. (crunchyroll.com/One Piece)

Sanji ini salah satu karakter tercepat One Piece yang tidak makan Buah Iblis.

Berkat latihannya bersama para okama, Sanji sudah luar biasa cepat, hingga ia bisa menendang Oven dan balik lagi tanpa diketahui.

Sekarang, setelah tubuhnya menjadi lebih kuat setelah situasi di Onigashima, Sanji pun sepertinya menjadi lebih cepat lagi! Dia sampai bisa seakan menghilang, saking cepatnya gerakannya. 

2. Silvers Rayleigh

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah Ibliscrunchyroll.com/One Piece

Saya menempatkan Rayleigh di peringkat pertama karena satu alasan: bahkan dalam usia tua, Rayleigh mampu menghentikan Kizaru, yang merupakan manusia cahaya.

Saat Kizaru mencoba meninggalkan Rayleigh, Rayleigh menebas sang laksamana. Kizaru sampai tergores karena serangan mendadak itu.

Kemudian, meski Kizaru sudah mengerahkan kekuatannya, Rayleigh mampu memastikan Kizaru tidak bisa ke mana-mana.

Patut diingat kalau ini adalah Rayleigh tua. Dia tetap bisa menghadapi kecepatan cahaya Kizaru. Secepat apa dia waktu masih muda? 

1. Shanks

10 Karakter Tercepat One Piece yang Tidak Makan Buah IblisShanks VS Kid di One Piece 1079. (Berbagai sumber)

Tadinya, Shanks berada di posisi 5 daftar ini... 

Shanks menunjukkan kecepatannya di Marineford, saat ia tiba-tiba menahan pukulan Akainu ke Koby.

Dia muncul mendadak, dan bisa menghentikan pukulan Akainu dalam sekejap.

Lalu di One Piece Film: Red kita mendapat gambaran lebih dahsyat soal kecepatan Shanks: dia entah gimana bisa mengimbangi kecepatan Kizaru, padahal Kizaru itu pemakan Pika Pika no Mi.

One Piece Film: Red mungkin tidak canon, tapi kemudian kita dapat gambaran kecepatan Shanks lagi di manga pada bab 1079. Setelah dia merasakan bahaya dari Kid, dia bisa melesat mendadak dan menebas Kid dengan Divine Departure

Jadi ya, Shanks ini memang cepat! Karenanya untuk saat ini, saya menempatkan dia di posisi 1. 

Itulah 10 karakter tercepat One Piece yang tidak makan Buah Iblis. Gimana menurutmu? 

Baca Juga: 6 Buah Iblis One Piece yang Bisa Memperpanjang Umur!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU