Naruto: Sasuke's Story Bab 1 Perlihatkan Naruto Sakit
Rikudou Sennin juga pernah menderita sakit seperti Naruto
Fans Naruto mungkin sudah pernah dengar soal novel Sasuke Retsuden: The Uchiha Descendants and the Heavenly Stardust?
Novel ini dulu rilis di Jepang tahun 2019.
Nah, kalau kamu penasaran, sekarang Sasuke Retsuden ini bisa kamu baca dalam bentuk manga. Manganya sendiri sudah rilis di Manga Plus, dengan judul Naruto: Sasuke's Story - The Uchiha and the Heavenly Stardust: The Manga.
Apa saja yang menarik? Mari kita ulas beberapa!
1. Naruto Uzumaki diperlihatkan kondisinya buruk
Sasuke's Story bab 1 ini dibuka dengan Naruto menanyakan apakah Sasuke akan pergi ke Redaku. Sasuke tidak menjawab dan langsung pergi.
Saat itu saja kondisi Naruto sudah terlihat tidak bagus. Dia terengah dan tampak kesakitan.
Kemudian di tengah-tengah bab kita juga diperlihatkan Shikamaru mendapati Naruto kehilangan keseimbangannya.
Shikamaru menanyakan apakah Naruto mengalami masalah kejang-kejang lagi, dan Naruto mengiyakan.
Dari ucapan Shikamaru, masalah Naruto juga terjadi makin sering.
Shikamaru juga menyebutkan kalau dia dan Naruto harus mempercayakan pada Kakashi dan Sasuke, untuk menemukan yang mereka butuhkan di Negeri Redaku.
Kalau kamu tidak tahu, sebenarnya sebelum novel Sasuke Retsuden rilis itu ada Kakashi Retsuden juga. Dan di Kakashi Retsuden, si Kakashi memang ke Redaku.
Baca Juga: Begini Cara Anggota Tim Genin Ditentukan di Naruto!
2. Penyakit Naruto dulu pernah diderita Rikudou Sennin
Dari penjelasan Sasuke ke ibu dari Lyla, tokoh yang ia temui di bab ini, Rikudou Sennin dulu pernah kena penyakit yang sama dengan Naruto. Meski begitu, Rikudou Sennin bisa menemukan semacam penyembuhan saat dia di Redaku.
Karenanya Sasuke di awal bab bertanya-tanya ke orang soal Rikodou Sennin.
Ibu Lyla lalu mengeluarkan buku sejarah. Dia yakin ada halaman soal Rikodou Sennin tinggal di Tatar Observatory, tapi halaman itu tidak ada lagi.
Tatar Observatory sendiri sekarang sudah jadi penjara. Sasuke pun kemudian masuk ke sana sebagai tahanan.
3. Situasi di Tatar Observatory
Ada sosok bernama Director Zansul di Sasuke's Story bab 1 ini. Saat para penjaga hendak mengirim Sasuke ke penjara isolasi karena dia melawan balik orang-orang yang mencoba menyerangnya, Zansul menolong Sasuke dengan mengatakan kalau Sasuke tidak menyerang duluan.
Aksi Sasuke bisa dijustifikasi sebagai aksi bela diri.
Meski menolong Sasuke, Zansul juga memperingatkan itu bukan berarti Sasuke bisa bertindak seenaknya.
Zansul ini secara keseluruhan terasa mencurigakan. Mari kita lihat akan seperti apa perannya nanti.
Selain itu, di penjara juga ada ancaman lain: dari makhluk yang disebut Meno.
Ada satu tahanan mengajak Sasuke kabur. Sasuke menolak, tapi si tahanan mencoba tetap lari. Dia juga sempat memberi petunjuk kalau hari itu berkabut, dan itu satu-satunya kesempatan untuk bisa lolos dari Meno.
Ternyata kesempatan itu tidak cukup juga. Kita kemudian diperlihatkan Meno memakan si tahanan.
Pintu-pintu di penjara itu terbuka lebar karena adanya Meno, yang akan memangsa tahanan yang mencoba lari. Zansul sepertinya berhasil menjinakkan makhluk itu.
Sasuke pun merasa bahwa dia datang ke situ untuk menemukan informasi soal Rikudou Sennin, namun ternyata observatory itu justru menyimpan kenyataan yang lebih kelam.
4. Bab selanjutnya akan rilis 5 November
Menurut informasi di Manga Plus, Sasuke's Story bab 2 akan rilis 5 November, 22.00 WIB.
Kalau kamu penasaran, kamu bisa cek dulu bab 1-nya di sana.
Nah itu situasi soal Naruto: Sasuke's Story bab 1 perlihatkan Naruto sakit.
Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 10 Jutsu di Naruto dengan Efek Samping Penggunaan yang Bahaya!