Boruto Terjebak Dalam Perang Saudara Desa Kiri di Episode 251!

Bimbang, kali pertama Boruto merasakan konflik perang!

Boruto Terjebak Dalam Perang Saudara Desa Kiri di Episode 251!

Konflik desa Kiri melawan Klan Funato memanas di anime Boruto, perang saudara di desa ini pun tak terhindarkan.

Boruto dan yang lainnya terjebak dalam konflik perang saudara ini, apa yang terjadi?

1. Klan Funato deklarasikan perang ke desa Kiri, siap kirim pasukan untuk menghabisi desa ini

Boruto Terjebak Dalam Perang Saudara Desa Kiri di Episode 251!studio pierrot/Boruto

Isari Funato datang ke kantor Mizukage untuk melakukan perundingan dengan Chojuro. Di sini Isari tidak ingin terjadi konflik yang membahayakan klan Funato.

Tapi ayahnya yaitu Araumi mengambil keputusan berbeda. Ikada kini kembali ke klan Funato dan memihak ayahnya yaitu Araumi. Sadar kalau Isari hanya akan mengganggu rencananya, Araumi pun membunuh Isari yang merupakan putranya sendiri!

Perang pun tak terhindarkan, klan Funato mendeklarasikannya dan siap mengirim pasukan untuk menghabisi warga Kiri yang tidak berpihak ke Funato.

Baca Juga: Daftar Kekuatan Daemon di Boruto yang Sangat Unik dan Kuat!

2. Kebimbangan Boruto karena Ikada, temannya kini berada di pihak Funato dan Boruto bingung harus mengambil keputusan apa di kondisi perang ini

Boruto Terjebak Dalam Perang Saudara Desa Kiri di Episode 251!studio pierrot/Boruto

Boruto harus menelan pil pahit kalau temannya dari Kiri yaitu Ikada ternyata adalah anggota klan Funato. Lebih dari itu, Ikada bahkan sudah kembali ke klannya dan menjadi musuh.

Kebimbangan Boruto ini beralasan, karena dia tahu kalau klan Funato itu salah, tapi Ikada adalah temannya, ini pertama kalinya Boruto berada di tengah situasi perang.

Setelah disadarkan oleh Mitsuki, akhirnya Boruto mengambil keputusan untuk bertemu dengan Chojuro agar menghentikan perang ini. Dia pun akan mengembalikan pedang Hiramekarei ke Chojuro.

3. Grup pun terbagi dua, ada yang setuju dengan Boruto untuk bicara ke Chojuro dan menghentikan perang, ada yang merasa kalau perang harus pecah karena klan Funato harus musnah

Boruto Terjebak Dalam Perang Saudara Desa Kiri di Episode 251!studio pierrot/Boruto

Seperti di serial Naruto, siklus dendam yang tak berhenti yang menimbulkan perang. Klan Funato mengacau, Kagura membunuh Seiren Funato, Funamushi dari klan Funato membalas dendam dengan membunuh Kagura, kini siklus dendam meluas menjadi perang.

Karena siklus belum selesai, Buntan dan Fuefuki sangat bulat tidak ingin menghentikan perang karena ingin membalaskan dendam Kagura dan Hebiichigo dengan membunuh klan Funato.

Sementara tim 7 bertekad hentikan perang dengan datang ke Chojuro. Tentu terjadi konflik, namun Iwabe dan Denki melindungi tim 7 karena keduanya pun bingung harus mengambil keputusan apa, tapi mereka mengikuti Boruto.

Di sisi lain, Metal Lee yang sudah dekat dengan Hebiichigo lebih bimbang lagi, dia ingin membalaskan kematian Hebiichigo juga. Sementara Kawaki memang selalu mengambil jalur konflik, dia berada di sisi yang membiarkan perang.

Kiri dan Funato sudah serius akan berperang di perairan, apakah Boruto bisa menghentikan perang ini?

Baca Juga: Penjelasan Kekuatan Eida dan Bahayanya di Boruto

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU