10 Karakter Terbaik di Kaiju No. 8, Siapa Favoritmu?
Mulai dari protagonis hingga antagonis utama cerita
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kaiju No. 8 segera merebut popularitas besar sejak penayangan perdananya pada awal April 2024 lalu. Anime yang diadaptasi dari manga karya Naoya Matsumoto ini memang telah menjadi perbincangan hangat di kalangan penikmat anime sebelum jadwal perilisannya dikonfirmasi.
Salah satu daya tarik utama Kaiju No. 8 datang dari topik cerita yang diangkat, yakni tentang monster buas raksasa yang dalam istilah Jepang dikenal sebagai kaiju. Dengan tema militer, maka seri ini akan menyoroti perang antara prajurit di Pasukan Pertahanan dalam melawan kaiju.
Sepanjang berjalannya seri, Kaiju No. 8 telah memperkenalkan banyak karakter dengan perannya masing-masing, entah dari sisi protagonis, maupun antagonis.
Nah, berikut ini deretan karakter terbaik di Kaiju No. 8 yang berhasil menarik perhatian para penggemar. Oh iya, beberapa di antaranya adalah karakter yang belum begitu disorot dalam anime, sehingga berpotensi memberi spoiler bagi kamu yang tak membaca manganya.
1. Mina Ashiro
Pertama, ada Mina Ashiro yang merupakan Kapten Divisi Ketiga di Pasukan Pertahanan. Mina adalah teman masa kecil Kafka Hibino, di mana keduanya dipertemukan ketika terjadi serangan kaiju di wilayah tempat mereka tinggal.
Mina dan Kafka mengikat janji bahwa suatu hari nanti mereka akan melawan kaiju bersama. Namun, Mina justru lebih dulu berhasil, sehingga awalnya merasa bahwa Kafka telah mengingkari janji mereka.
Mina adalah prajurit berbakat. Bisa dibilang, dia adalah versi lain dari Mikasa Ackerman di Attack on Titan. Mina bahkan langsung lulus pada percobaan pertamanya, di mana usianya saat itu masih sekitar 18 tahun.
Mina memang tampak seperti sosok yang dingin, tetapi jauh di dalam hatinya, dia sebenarnya sangat peduli kepada rekan-rekannya.
2. Kafka Hibino
Kafka Hibino adalah protagonis utama dalam seri ini. Dia diperkenalkan sebagai laki-laki berusia 32 tahun pada awal seri, tetapi punya sikap yang agak kekanak-kanakan dan kerap jadi bahan ledekan rekan-rekannya.
Terlepas dari itu, sikap Kafka yang tak pernah menyerah akan mimpinya benar-benar patut untuk ditiru.
Kafka tercatat telah gagal beberapa kali untuk bergabung dengan Pasukan Pertahanan. Dia bahkan sempat akan menyerah karena usianya yang telah mencapai batas umur maksimum, tetapi sekali lagi mendapatkan kesempatan karena ada perubahan kebijakan.
Sebelum itu, Kafka mengalami kejadian yang berhasil mengubah hidupnya, di mana dia tak sengaja menelan kaiju kecil yang terbang ke dalam mulutnya. Selanjutnya, dia mendapatkan kekuatan untuk berubah menjadi Identified Kaiju dan dikenal sebagai Kaiju No. 8.
3. Soshiro Hoshina
Soshiro Hoshino tampil sebagai Wakil Kapten Divisi Ketiga di Pasukan Pertahanan. Berasal dari klan pendekar pedang yang terkenal, kemampuan Soshiro tak perlu dipertanyakan. Dia adalah prajurit yang mampu mengiris kulit keras kaiju dalam waktu yang cukup singkat.
Pada awal kemunculannya, Soshiro terlihat sebagai pribadi yang senang mengejek orang lain. Ini seperti yang dia lakukan terhadap Kafka saat ujian masuk Pasukan Pertahanan.
Meski begitu, Soshiro sebenarnya adalah pribadi yang berdedikasi penuh akan tugasnya. Dia sangat senang karena Mina mengizinkannya bergabung dengan Divisi Ketiga, dan dengan penuh tanggung jawab menjalankan tugasnya sekaligus memenuhi ambisinya untuk menghabisi seluruh kaiju yang ada di kota.
Baca Juga: Jenis-jenis Kaiju di Kaiju No. 8, Monster Buas Berbahaya!
4. Kikoru Shinomiya
Anak dari Direktur Pasukan Pertahanan, yakni Kikoru Shinomiya, adalah prajurit yang sangat berbakat. Sejak awal seleksi dilakukan, Kikoru telah cukup membuktikan potensinya yang luar biasa.
Terlepas dari sikapnya yang senang menganggap rendah orang lain, Kikoru sebenarnya telah melalui banyak hal untuk bisa sampai di titik ini. Dia mengerahkan segalanya, bahkan masa mudanya, hanya demi memenuhi ekspektasi sang ayah.
Apalagi, Kikoru sebenarnya hanya tak ingin teman-temannya gugur selama pertarungan melawan kaiju.
5. Reno Ichikawa
Leno atau Reno Ichikawa merupakan salah satu karakter penting yang telah muncul sejak awal cerita. Dia adalah anak magang yang menjadi junior Kafka sebagai petugas kebersihan kaiju, lalu bersama-sama mendaftar menjadi bagian dari Pasukan Pertahanan.
Awalnya, kemampuan Reno sebenarnya tak begitu istimewa. Namun, dia selalu berusaha agar bisa berkembang, agar suatu saat nanti bisa bertarung bersama dan melindungi teman-temannya.
6. Kaiju No. 9
Kaiju No. 9 adalah tokoh antagonis utama dalam seri Kaiju No. 8. Ia merupakan sosok Identified Kaiju yang bermaksud ingin mencuri kekuatan kaiju dari Pasukan Pertahanan.
Pada akhir episode 4, penggemar diperkenalkan pertama kali dengan karakter satu ini. Ia terlihat menyusup menjadi bagian dari petugas kebersihan, tepatnya di antara teman-teman Kafka.
Penggemar akan menantikan duel besar yang akan terjadi di antara Kaiju No. 9 dan Kafka sebagai Kaiju No. 8.
Baca Juga: 10 Anime Mirip Wind Breaker, Tampilkan Adegan Aksi yang Seru!
7. Gen Narumi
Debut di chapter 38 dalam manganya, sosok Gen Narumi merupakan prajurit paling terampil di jajaran Pasukan Pertahanan. Dia adalah Kapten Ketujuh di Divisi Pertama yang menjadi mentor bagi Kikoru Shinomiya.
Gen tampil sebagai pribadi yang serius. Namun, di balik itu, dia sebenarnya hanyalah maniak video game yang bisa menghabiskan waktu sepanjang hari hanya itu hobinya tersebut.
Meski dianggap sebagai yang terkuat, tetapi tampaknya Gen masih kesulitan dalam mengalahkan Isao Shinomiya yang pernah mendidiknya.
8. Iharu Furuhashi
Iharu Furuhashi pertama kali muncul sebagai salah satu peserta ujian Pasukan Pertahanan. Dia cukup mendapat sorotan karena kepercayaan dirinya yang tinggi serta potensi besar yang dia tunjukkan selama ujian berlangsung.
Karakter ini belum diperkenalkan lebih dalam, tetapi dengan sifat Iharu, jangan heran jika akan terjadi bentrok antara dirinya dengan karakter utama Kaiju No. 8.
9. Isao Shinomiya
Isao Shinomiya adalah ayah dari Kikoru, sekaligus Direktur Pasukan Pertahanan. Dia merupakan sosok dingin yang menekan Kikoru agar berlatih keras untuk menjadi yang terkuat di seluruh dunia.
Isao adalah sosok yang tegas dan dingin. Kekuatannya juga tak perlu dipertanyakan. Namun, ini tak berarti bahwa dia berdiri di sisi yang jahat. Apalagi, semua sikap yang dia tunjukkan saat ini berawal dari tragedi traumatis di masa lampau.
10. Rin Shinonome
Terakhir, ada Rin Shinonome yang merupakan salah satu prajurit paling terampil yang bergerak di bawah komando Gen Narumi. Rin adalah tipe bawahan yang benar-benar mengagumi Kaptennya, sehingga siap melakukan apa pun agar bisa mendapatkan pengakuan dari Gen.
Obsesi tersebut terbukti telah menjadi alasan perkembangan Rin yang begitu pesat. Kita akan segera melihat aksinya pada episode-episode yang akan datang.
Nah, itulah deretan karakter terbaik di Kaiju No. 8. Adakah karakter favoritmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku