Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Boruto chapter 010 menjadi penanda awal alur cerita baru. Bab ini juga sudah menjanjikan kemungkinan nasib tragis Boruto. Apa itu?

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Boruto chapter 010 menjadi penanda awal alur cerita baru. Bab ini juga sudah menjanjikan kemungkinan nasib tragis Boruto. Apa itu?

[page_break no="1" title="Peringatan Momoshiki"]

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

[read_more id="297386"]

Ada satu adegan baru di Boruto chapter 10 yang sepertinya tidak ada di versi filmnya. Dan itu berhubungan dengan Momoshiki.

Riwayat Momoshiki berakhir di bab sebelumnya dengan cara yang sama seperti di film. Tapi di sini dia diperlihatkan masih hidup, walau tidak terlihat maupun bisa terasa oleh siapa pun selain Boruto.

Momoshiki dapat merasakan darah dari pemilik Byakugan ikut mengaliri nadi Boruto. Tak mengherankan mengingat siapa ibu ninja muda ini.

Momoshiki menyampaikan wala ia memiliki Byakugan, ia tetap tak bisa melihat takdirnya sendiri. Tapi uniknya ia justru dapat melihat takdir Boruto. Ini yang dia sampaikan.

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Yang diperingatkan oleh Momoshiki mungkin adalah warna mata biru natural Boruto. Namun pembaca pasti ingat kalau ninja muda ini juga akan memiliki Byakugan nanti, di masa depan; saat Konoha hancur karena sebab yang belum diketahui pasti.

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Apakah justru keberadaan Boruto yang menjadi alasan musibah itu terjadi? Apakah ada sesuatu dalam darah Uzumaki - Hyuga di dalam nadinya yang membuat ia menjadi buruan utama pihak-pihak tertentu? Untuk sekarang, itu masih jadi misteri.

Bukan hanya mata Boruto saja yang menjadi bahan peringatan Momoshiki. Makhluk ini juga "berbaik hati" menyampaikan takdir Boruto, selaku pembunuhnya.

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Setelah seseorang mengalahkan dewa, orang itu sudah tidak lagi menjadi manusia normal. Boruto tidak memiliki pilihan selain lanjut menjalani takdirnya.

Mungkin ucapan Momoshiki ada benarnya. Sasuke dan Naruto sebelumnya membunuh Kaguya, yang bahkan lebih dewata dari Momoshiki. Setelah itu Naruto lanjut menjadi Hokage. Takdir seperti apa yang menanti Boruto? Apakah peringatan Momoshiki ini justru sebenarnya adalah kutukan, yang memastikan masa depan bocah ini akan kelam?

Tampaknya begitu. Tampaknya kejadian di Boruto chapter 010 ini adalah pertanda yang dimasukkan sebagai awal untuk kehidupan masa depan Boruto. Tapi untuk sekarang sih, dia lolos dari pertarungan sebagai pahlawan.

[page_break no="2" title="Berbaikannya Ayah dan Anak"]

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Kalau yang ini sih ada di filmnya. Setelah semua yang mereka jalani dalam duel dengan Momoshiki, terutama saat Naruto menyumbangkan energi untuk membangun Rasengan milik Boruto, Boruto akhirnya lebih memahami ayahnya. Naruto pun tampaknya menyadari potensi anaknya, dan akan lebih mencoba meluangkan waktu dengan keluarganya. Selama ia tidak terlalu sibuk, tentu saja.

Diharapkan kalau hubungan mereka ini akan tetap terjaga hingga bab-bab berikutnya, baik di manga maupun di anime yang akan hadir sebentar lagi. Diharapkan juga kalau Naruto tidak akan benar-benar terbunuh di masa depan, karena itu akan luar biasa tragis sekaligus menyebalkan.


 

Masih ada beberapa hal menarik lain di Boruto chapter 010 ini. Apa saja? Kamu bisa membaca lanjutannya di halaman kedua!

[duniaku_baca_juga]

[page_break no="3" title="Pertukaran Peran"]

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

[read_more id="297349"]

Ini juga ada di bagian akhir film. Alih-alih berkompetisi hingga akhir untuk menjadi Hokage, seperti yang kira-kira terjadi antara Naruto dan Sasuke dulu, Boruto mengambil keputusan berbeda. Dia justru mendukung Sarada menjadi Hokage dan siap melindunginya dari apapun.

Sebenarnya, pelindung Hokage adalah peran Sasuke saat ini. Mantan rival Naruto itu menjadi pengintai yang jarang pulang ke anak istrinya untuk memastikan keamanan Konoha, dan hanya kembali bila memang ada situasi darurat. Boruto yang mengagumi Sasuke kini ingin mengambil peran tersebut.

Mengingat Minato Namikaze, kakeknya, dan Naruto sama-sama menjadi Hokage, Boruto yang pemberontak ini ingin menjalani alur hidup baru. Akan sangat menarik bila visi Boruto ini pada akhirnya terwujud.

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

[duniaku_adsense]

Lucunya sih deklarasi Boruto ini sukses membuat Sarada tersipu. Pasangan Naruto X Sasuke sering disebut-sebut fan sebagai lelucon saat menanggapi drama pemasangan Naruto - Hinata dan Sasuke - Sakura. Apakah pada akhirnya anak mereka benar-benar justru menjadi pasangan?

Kalau iya, maka anak Boruto dan Sarada akan memiliki darah klan Hyuga - Uchiha - Uzumaki. Anak itu bisa jadi lebih kuat dari ayah, ibu, dan kakeknya.

[page_break no="4" title="Awal Kisah Baru"]

Boruto Chapter 010 Menandai Awal Petualangan Baru Boruto Uzumaki

Dan itulah akhir dari alur Boruto: Naruto the Movie di manga Boruto. Setelah ini, kisah yang dijalani Boruto Uzumaki akan benar-benar baru, terpisah dari film layar lebarnya. Belum-belum ia seperti sudah dihantui peringatan takdir dan kutukan dari Momoshiki. Akankah kehidupannya berjalan lancar?

Mungkin tidak. Tapi Boruto sendiri sudah menyampaikan di monolognya, sebagai ninja ia tidak menginginkan hidup yang normal. Apapun yang menantinya, dia sudah siap. Dan dia akan mengukir jalan baru untuk kisahnya sendiri. Dia bukan bocah yang menginginkan menjadi Hokage, seperti Naruto. Dia justru ingin menjauhi peran Hokage hanya agar ia bisa menjadi sosok yang lebih unik dari ayah dan kakeknya.

Sekarang tinggal menyaksikan apakah ia mampu mengukir jalan yang lebih berkesan ketimbang ayahnya.


 

Itulah hal-hal menarik dari Boruto chapter 010. Apa menurutmu arti peringatan Momoshiki? Apa ada perhitungan kira-kira akan seperti apa kisah di Boruto chapter 11? Kamu bisa menyampaikannya di kolom komentar!

[duniaku_baca_juga]

Baca Juga: Boruto Uzumaki Terasa Lebih Dewasa Sifatnya di Boruto Bab 58?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU