Profil 12 Pengguna Pedang di One Punch Man, Ada Hero Kelas S?

Beberapa dari mereka punya hubungan guru dan murid

Atomic Samurai bersama anak-anak dari para koleganya - One Punch Man

Selain para praktisi bela diri, golongan hero juga dipenuhi oleh mereka yang menekuni dunia seni berpedang. Salah satu dari mereka bahkan ada yang berhasil mencapai kelas S, level tertinggi yang bisa dicapai seorang hero profesional.

Siapa saja pengguna pedang yang eksis di One Punch Man? Berikut daftar profilnya!

Baca Juga: One Punch Man 188: Berkumpulnya Para Pendekar Pedang!

1. Atomic Samurai

atomic samurai.jpgJC Staff/One Punch Man (season 2)

Hero bernama asli Kamikaze ini adalah salah satu pendekar pedang terkuat di One Punch Man. Skill berpedangnya yang mampu membuat musuhnya terpotong-potong menjadi kepingan kecil memang membuatnya layak menyandang gelar Atomic Samurai.

Ia sendiri merupakan salah satu hero kelas S dengan peringkat ke-4. Di bab terbarunya, terungkapa alasan Atomic Samurai masuk ke dunia para hero adalah demi bisa berkompetisi dengan Bang.

Meski kemampuan berpedangnya luar biasa, Atomic Samurai akan bermasalah jika melawan monster yang bisa membelah diri seperti Black Sperm.

2. Iaian

Iaian, salah satu murid terkuat Atomic SamuraiIaian, salah satu murid terkuat Atomic Samurai ( Dok. Madhouse / One Punch Man )

Iaian adalah salah satu murid terbaik Atomic Samurai, di mana ia berhasil menjadi hero kelas A dengan peringkat kedua, hanya satu level di bawah Amai Mask.

Berbeda dengan sang guru yang berpenampilan seperti samurai Jepang, Iaian justru mengenakan kostum armor prajurit era abad pertengahan. Iaian juga sempat kehilangan salah satu lengannya dalam pertempuran melawan Melzargard.

Nama Iaian sendiri ternyata berasal dari keahliannya dalam teknik Iaido dan armor besinya.

3. Okamaitachi

Okamaitachi, pendekar pedang berelemen anginOkamaitachi, pendekar pedang berelemen angin ( Dok. J.C Staff / One Punch Man 2 )

Di bawah Iaian, ada satu lagi murid Atomic Samurai yang menduduki peringkat ketiga di kelas A. Namanya adalah Okamaitachi.

Sesuai namanya, penampilannya cenderung feminin namun kemampuan berpedangnya juga tak bisa dianggap enteng. Ia diketahui mampu menciptakan gelombang sabit angin dengan teknik pedangnya yang bernama Air Blade.

Ia juga diketahui merupakan penggemar Amai Mask. Alasannya menyukai hero tersebut karena memang wajah hero tersebut yang sangat tampan.

4. Bushidrill

Bushidrill, pendekar pedang borBushidrill, pendekar pedang bor ( Dok.Weekly Young Jump / One Punch Man )

Di peringkat keempat, ada Bushidrill yang membawa senjata pedang bor yang akan mengeluarkan bilah-bilah pedang kecil.

Ia juga merupakan satu-satunya murid Atomic Samurai yang penampilannya paling mirip dengan sang guru, di mana Bushidrill sama-sama mengenakan kostum samurai.

Meski peringkatnya yang paling rendah di antara murid-murid Atomic Samurai, Bushidrill adalah yang paling dewasa di antara ketiganya. Ia sempat mengingatkan Iaian bahwa menantang Garou berkelahi adalah pilihan ceroboh dan menceramahi Okamaitachi yang asyik sendiri saat makan sushi.

5. Spring Mustachio

Spring Mustachio, hero pengguna rapier - One Punch Man 2Spring Mustachio, hero pengguna rapier ( Dok. J.C Staff / One Punch Man 2 )

Meski penampilannya seperti orang kaya, Spring Mustachio merupakan salah satu hero kelas A yang dihormati berkat keterampilan berpedangnya. Peringkatnya sendiri adalah 28.

Ia sendiri diketahui belajar ilmu berpedang dari Nichirin. Berkat kemampuan berpedangnya tersebut, Spring Mustachio berhasil mencapai kelas A.

Spring Mustachio sendiri diketahui sering melakukan aktivitas heronya bersama Golden Ball.

6. Nichirin

Nichirin mendemonstrasikan skill berpedangnya - One Punch ManNichirin mendemonstrasikan skill berpedangnya ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Nichirin merupakan seorang master ilmu berpedang dan juga merupakan ketua dari Council of Swordmasters.

Kemampuan berpedangnya sendiri benar-benar di luar nalar, di mana Nichirin mampu menebas batu besar dari jarak jauh dan memotong apel tanpa meninggalkan bekas sedikitpun.

Setelah pertarungan dengan para monster, Nichirin kehilangan salah satu kakinya sehingga harus memakai kaki palsu untuk membantunya berjalan.

7. Amahare

Amahare, salah satu anggota Council of Swordmasters - One Punch Man 2Amahare, salah satu anggota Council of Swordmasters ( Dok. J.C Staff / One Punch Man 2 )

Amahare adalah salah satu rekan Atomic Samurai dan juga merupakan anggota dari Council of Swordmasters.

Ia sendiri diketahui ikut serta dalam pertempuran para hero melawan monster. Akan tetapi, Amahare harus gugur setelah terkena asam Fuhrer Ugly. Meskipun demikian, pengorbanannya berhasil menyelamatkan Atomic Samurai dan Iaian.

Amahare sendiri diketahui memiliki seorang putri bernama Yuta yang terpilih menjadi pengganti di kursi anggota Council of Swordmasters.

8. Zanbai

Zanbai, anggota Council of Swordmasters dan ayahnya Shido - One Punch Man 2Zanbai, anggota Council of Swordmasters dan ayahnya Shido ( Dok. J.C Staff / One Punch Man 2 )

Pendekar pedang satu ini bisa dikenali dari bekas luka di wajahnya.

Sama seperti Amahare, Zanbai adalah salah satu member Council of Swordmasters yang diketahui gugur di tangan Fuhrer Ugly. Ia sendiri tewas setelah katana miliknya dilelehkan monster tersebut dan kepalanya terkena semburan asam mematikan.

Zanbai diketahui memiliki seorang putra bernama Shido yang terpilih menjadi penerusnya di Council of Swordmasters.

9. Haragiri

Haragiri, mantan pendekar pedang yang menjadi monster - One Punch Man 2Haragiri, mantan pendekar pedang yang menjadi monster( Dok. J.C Staff / One Punch Man 2 )

Haragiri adalah satu-satunya member Council of Swordmasters yang diketahui membelot ke sisi monster.  Hal itu terlihat pada pertemuan para member, di mana Haragiri berupaya membujuk rekan-rekannya untuk menjadi bagian dari Asosiasi Monster.

Alasan mengapa Haragiri bisa seperti itu karena ia memang sangat terobsesi dengan kekuatan, sampai-sampai kemanusiaannya sendiri digadaikan.

Pendekar pedang satu ini sendiri diketahui tewas tercincang habis oleh Atomic Samurai.

10. Yuta

Yuta, putri Amahare - One Punch ManYuta, putri Amahare ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Yuta adalah karater baru One Punch Man yang baru saja muncul di bab terbaru manganya.

Ia sendiri hadir dalam acara pembentukan ulang struktur organisasi Council of Swordmasters sebagai pengganti dari sang ayah, Amahare. Diketahui bahwa gadis itu sangat dendam pada Asosiasi Monster sampai-sampai ia bertekad untuk membasmi sisa-sisa anggotanya.

Perempuan satu ini juga diketahui sangat kagum pada teknik berpedang Nichirin dan sangat ingin mencapai level sang pemimpin.

11. Shido

Shido, putra dari Zanbai - One Punch ManShido, putra dari Zanbai ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Pemuda satu ini merupakan seorang ahli pedang dan juga keturunan langsung dari Zanbai. Uniknya, Shido juga memiliki bekas luka di wajah seperti ayahnya.

Sama seperti Yuta, Shido merupakan pengganti sang ayah yang diketahui gugur dalam pertempuran melawan monser.

Tak seperti Yuta yang dendam pada pihak musuh, Shido sendiri sangat bangga pada sang ayah yang telah gugur sebagai pejuang yang terhormat.

12. Darkness Blade

Darkness Blade yang terpengaruh oleh Do-S - One Punch ManDarkness Blade yang terpengaruh oleh Do-S ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Pengguna pedang satu ini dikenal sebagai hero kelas B yang penampilannya cukup mencolok.

Muncul dengan armor bertema fantasi dan bekas luka berbentuk huruf X di pipi kanannya, Darkness Blade terkesan sangat intimidatif. Gaya bicaranya juga terkesan begitu heroik namun juga dianggap bodoh.

Ia sendiri menguasai teknik berpedang yang bernama Maryu Retsu Seishin Kyoken yang membuatnya bisa membelah tubuh musuhnya menjadi dua.

Menurut perangkat Okame-Chan yang dibuat Child Emperor, Darkness Blade memiliki angka kekuatan 759 yang masih lebih lemah dari hero kelas A dan beruang. Tak heran jika hero satu ini bisa terpengaruh dengan mudah oleh efek cuci otak Do-S.

Itulah daftar profil para pengguna pedang di One Punch Man.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Inilah Peringkat Hero Kelas A One Punch Man yang Terkuat!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU