Teori: Apa Kang yang Akan Memunculkan Mutan di MCU?
Kang The Conqueror punya sejarah panjang dengan Mutan, lho
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kehadiran Kang The Conqueror di MCU bisa membawa banyak sekali kemungkinan yang bisa terjadi di jagat ini.
Salah satunya adalah kemunculan Mutan yang sebenarnya punya kaitan dengan Kang The Conqueror juga.
Seperti apa itu? Yuk simak berikut ini.
1. Kang The Conqueror punya sejarah dengan Mutan
Menurut Kang, Mutan adalah kelompok dan ras super yang sangat menyulitkan rencananya di masa depan.
Karena itu dia pernah kembali ke masa lalu untuk mengendalikan Mutan pertama dalam sejarah yaitu Apocalypse dan memanipulasinya dengan cerita masa depan yang ia buat-buat.
Tentunya hal ini mempengaruhi Apocalypse dan Mutan di masa depan, bahkan Kang yang "menciptakan" karakteristik Apocalypse ini.
Baca Juga: Teori: Kenapa Nama "Kang" Tak Disebut di Akhir Episode Loki?
2. Kang juga pernah menculik Apocalypse Twins untuk keuntungannya sendiri
Bukan hanya Apocalypse (En Sabah Nur) saja Mutan yang pernah dikendalikan oleh Kang The Conqueror.
Dia pernah menculik dua bayi kembar anaknya Ichisumi yang merupakan Horseman Apocalypse dan membawanya ke masa depan.
Kang yakin kalau si kembar Uriel dan Eimin ini akan membahayakannya di masa depan karena itu dia menculiknya untuk membesarkannya agar si kembar Apocalypse berada di sisinya, bukan melawannya.
Akhirnya dia menciptakan dua musuh Mutan yang cukup berbahaya di masa depan!
3. Pendekatan seperti ini bisa digunakan di MCU untuk memunculkan Mutan
Dengan hadirnya multiverse maka sudah tidak ada yang tak mungkin di MCU saat ini, termasuk memunculkan Mutan.
Secara spesifik Kang The Conqueror bisa mengambil peran ini di mana teorinya dalam salah satu alur waktu dia kembali ke masa Mesir kuno dan menemukan En Sabah Nur.
Dengan manipulasi Kang The Conqueror bisa membuat Apocalypse yang punya keyakinan kalau dia memang ditakdirkan untuk menguasai dunia dan membuat Mutan-Mutan lahir.
Jika iya maka ini tetap terjadi di alur alternatif atau di luar sacred timeline, tapi tetap saja akhirnya Mutan bisa diperkenalkan di MCU dengan cara ini.
Kalau menurutmu bagaimana Mutan bisa muncul di MCU? Apakah berkaitan dengan Kang The Conqueror juga?
Baca Juga: Teori: Kang Sangat Cocok untuk Memperkenalkan X-Men dan F4 di MCU