Tony Stark Ternyata Sudah Mempersiapkan Diri Untuk Menghadapi Serangan Thanos?

Sutradara Avengers: Infinity War, Joe Russo, menjelaskan bagaimana hubungan antara Tony Stark dan Thanos serta bagaimana kesiapan sang Iron Man menghadapi sang Mad Titan!

Tony Stark alias Iron Man mungkin adalah salah satu karakter utama paling sibuk dalam Marvel Cinematic Universe (MCU). Dia sibuk menjadi sosok mentor bagi Peter Parker, bertunangan dengan Pepper Potts, mengurusi Sokovia Accords, dan mempertahankan hubungannya dengan rekan-rekan Avengers lain—terutama Steve Rogers/Captain America.

Dan kini, Tony harus menghadapi Thanos dan anak buahnya yang akan menyerang Bumi untuk melengkapi Infinity Stone. Bisa dibilang, dari seluruh superhero yang ada di MCU, Tony adalah superhero yang memiliki persiapan paling lengkap untuk menghadapi Thanos. Hal ini dijelaskan sendiri oleh Joe Russo yang menjadi sutradara Avengers: Infinity War.

Dalam sebuah interview bersama The Telegraph India, Joe menjelaskan bagaimana hubungan antara Tony dan Thanos dalam film ini:

Aku berpikir dia (Thanos) memiliki hubungan yang paling spesifik dengan Tony karena Tony adalah seorang Futurist, dan dia telah memprediksikan ancaman seperti Thanos. Hal ini telah ada di dalam otaknya meskipun dia tidak tahu nama Thanos.

“Tony adalah orang yang berusaha mati-matian, dari lubuk hatinya yang terdalam, untuk bereaksi melawan sesuatu seperti Thanos, meskipun semua pahlawan akan berhadapan dengan ancaman, tidak peduli siapa atau dari mana ancaman itu berasal.

“Tetapi kupikir hal ini adalah hal mendasar pada psikologi Tony, dan karena Tony telah memulai semua ini dengan Iron Man, dia memiliki koneksi yang spesial dengan ancaman yang dia hadapi.

Penjelasan ini cukup masuk akal mengingat dalam beberapa film terakhir Tony berusaha untuk memperbaiki dunia dengan caranya. Akan tetapi, tidak semua berjalan dengan baik, seperti: menciptakan Ultron dalam Age of Ultron; dan mendukung Sokovia Accords yang dicanangkan oleh pemerintah, melawan Captain America dan Bucky.

Semua itu Tony lakukan karena dia sangat ingin melindungi manusia tanpa harus pergi sendiri menjalankan misi bersama rekan-rekannya. Tentunya, ada risiko rekan-rekannya akan terluka selama menjalankan misi. Ya, bisa dibilang Tony Stark adalah salah satu karakter paling manusiawi dalam film-film MCU.

Selama trailer dan TV Spot yang dirilis, kita juga bisa melihat bagaimana Tony sangat aktif dan tampaknya memiliki beberapa rencana untuk menghadapi Thanos. Tentunya, apakah rencananya berjalan dengan baik atau malah berantakan baru bisa kita saksikan ketika Avengers: Infinity War rilis nanti.

Avengers: Infinity War rilis di Indonesia pada tanggal 25 April mendatang.

Sumber: The Telegraph India (via Screenrant)

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU