3 Yonko yang Sudah Diperlihatkan Kalah di One Piece 

Satu demi satu Yonko bertumbangan

Momen kematian Shirohige dan momen Kaido ditinju Luffy. (Dok. Shueisha/One Piece)

Yonko adalah bajak laut-bajak laut terkuat di One Piece saat ini. Mengalahkan mereka terbukti repot. Lihat saja kekuatan Big Mom dan Kaido.

Meski begitu, sudah ada tiga Yonko yang diperlihatkan kalah di One Piece. Inilah mereka! 

1. Shirohige

captionWhitebeard di One Piece Pirate Warriors 4. (Dok. Bandai Namco/One Piece Pirate Warriors 4)

Shirohige adalah Yonko paling pertama yang diperlihatkan kalah. 

Setelah menderita berbagai luka dalam pertempuran di Marineford, Shirohige mati.

Meski menderita banyak sekali luka tebas, luka peluru, dan bahkan luka tembakan meriam, punggung Shirohige bersih dari luka, menandakan ia tidak pernah mundur. 

Baca Juga: 7 Fakta Jewelry Bonney One Piece! Masih Banyak Misteri?

2. Big Mom

captionKekalahan Big Mom. (Dok. Shueisha/One Piece)

Di bab 1040, kombinasi upaya Eustass Kid dan Trafalgar Law membuahkan hasil.

Big Mom terdorong keluar dari Onigashima, kemudian terkena ledakan persenjataan dari gudang senjata Kaido yang jatuh bersamanya.

Bahkan, di bab 1040, ada deklarasi jelas kalau pemenang pertarungan itu adalah Law dan Kid.

3. Kaido

final fight luffy vs kaido one piece 1049Luffy meninju Kaido di akhir One Piece 1049. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Di bab 1049, teknik Bajrang Gun Luffy berhasil meninju jatuh Kaido.

Di bab selanjutnya, Luffy pun dideklarasikan sebagai pemenang.

Dengan kemenangan ini, Luffy dengan Gear 5-nya terasa benar-benar sudah berada di level Yonko.

Nah, itu tiga Yonko yang sudah diperlihatkan kalah di One Piece.

Saat ini Yonko yang tersisa hanya Shanks dan Kurohige. Kita lihat apakah dua Yonko itu akan kalah juga atau tidak. Serta kalau mereka kalah, siapa yang menjatuhkan mereka.

Gimana menurut kamu soal tiga Yonko yang sudah diperlihatkan kalah ini? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Deretan 10 Anime Action Comedy, Ada One Piece!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU