Atlet Massimo Stano Tiru Pose Luffy Gear 3! Dinotis Akun One Piece!

Menang emas, lho!

Atlet Massimo Stano Tiru Pose Luffy Gear 3! Dinotis Akun One Piece!

Atlet Massimo Stano dari Italia meniru pose Gear 3 Monkey D. Luffy dari One Piece di Olimpiade 2021! Penasaran seberapa besar pencapaiannya di dalam kompetisi tersebut? Temukan di sini!

1. Diselamati staf One Piece!

Akun Twitter resmi staf One Piece, @Eiichiro_Staff resmi mengucapkan selamat kepada atlet jalan jauh tersebut dan mengungkapkan dukungan positif mereka terhadap pencapaian para penggemarnya!

"Teruntuk pejalan Italia Massimo Stano, kami dengan sepenuh hati merayakan aktivitas dari para NAKAMA di seluruh dunia dengan penuh hormat atas pencapaian dan usahamu," tulis akun resmi tersebut!

2. Persis di garis finish!

https://www.youtube.com/embed/vQitCxzcaGo

Tentu saja, yang dimaksud oleh cuitan staff tersebut adalah pencapaian Stano di garis finish di dalam olimpiade jalan maraton 20 km. Di dalam kompetisi skala dunia ini, Stano mendapatkan medali emas!

Yang membuat kemenangannya jadi viral adalah tindakan Stano yang luar biasa di penghujung lomba, ketika Stano hampir sampai dan memenangkan emas. Pada saat itu Stano memperagakan pose Gear 3 Luffy dalam merayakan kemenangannya!

Baca Juga: iQiyi Resmi Siapkan 12 Anime Terbaru Bulan Juli 2021!

3. Beragam apresiasinya!

Tidak hanya Stano, referensi One Piece pun menjadi pemandangan yang tidak kalah ramai dibicarakan selain pada kehadiran franchise-nya sendiri di dalam perhelatan olahraga akbar yang telah mendunia tersebut!

Salah satu yang tidak kalah mencolok adalah pencapaian atlet Yunani Miltiadis Tentoglou dalam cabang olahraga Lompat Jauh. Ia memperagakan pose Gear Second sebelum melompat dan membawa pulang medali emas dalam kompetisi kelas dunia ini!

Lalu ada juga Payton Otterdahl, yang juga dinotis sama akun Twitter One Piece

Apa pendapatmu tentang pencapaian atlet Massimo Stano dan peragaan Gear 3 Monkey D. Luffy ini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah, ya!

Baca Juga: Ini Dia 10 Rekomendasi Game Masak Terbaik yang Bikin Lapar Banget!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU