5 Genin yang Mengecewakan di Chunin Re-Examination Arc Boruto
Terasa mengecewakan sih mereka ini
Duniaku.com pernah membahas genin-genin yang tampil mengecewakan di Ujian Chunin Boruto.
Sekarang, saya akan menyorot genin yang tampil mengecewakan di Chunin Re-Examination arc.
Dalam Ujian Chunin baru ini, ujiannya dan juga kompetitornya terasa gak seberat sebelumnya. Peserta yang lulus juga gak cuma satu. Tapi tetap ada beberapa yang mengecewakan. Siapa saja?
1. Metal Lee
Metal seharusnya adalah genin yang berpotensi jadi hebat, mengingat dia ini bisa dianggap sebagai Rock Lee yang dapat menggunakan ninjutsu.
Penampilan Metal di Ujian Chunin dulu pun sebenarnya cukup keren. Saat tereliminasi di anime, dia diperlihatkan mencoba melawan Shinki. Meski akhirnya bendera timnya dicuri, perlawanan Metal melawan genin sekuat Shinki itu cukup berkesan.
Lalu di Chunin Re-Examination arc, justru dia doang anggota Tim 5 yang gak sampai final. Iwabe dan Denki dua-duanya bisa sampai final.
Baca Juga: Mengenang Kembali Boruto Episode 189 yang Punya Style Berbeda!
2. Enko Onikuma
Saat Tim 40 disorot, kekuatan Enko Onikuma terlihat menarik. Dia terlihat bisa jadi ancaman berbahaya dalam situasi pertarungan.
Chunin Re-Examination arc ini juga seperti mencoba menjadikan setidaknya satu anggota setiap tim menjadi chunin. Denki, Sarada, Wasabi, Houki Taketori bisa jadi chunin.
Namun Enko dan seluruh Tim 40 bahkan gagal sampai ke final.
Episode filler yang dulu menyorot Enko jadi terasa makin filler.
3. Inojin Yamanaka
Inojin Yamanaka mungkin sampai ke final. Tapi dia akhirnya kalah dari Houki Taketori di sana.
Dari Ujian Chunin ke Chunin Re-Examination arc, kita sudah mendapat beberapa episode yang menyorot Inojin. Seperti episode 140, yang memperlihatkan Inojin belajar Shintenshin no Jutsu. Juga episode 177, yang menunjukkan potensi kemampuan sensor Inojin.
Lalu di Chunin Re-Examination arc, Inojin kalah dari Houki Taketori.
Houki bisa dibilang gak punya keistimewaan-keistimewaan Inojin. Keluarga Houki sepertinya bukan keluarga ternama. Dia juga jarang dapat episode yang menyorotnya.
Tapi tetap, Inojin kalah dari Houki.
4. Boruto Uzumaki
Saya memasukkan Boruto sebagai genin yang tampil mengecewakan karena dia didiskualifikasi setelah telat datang ke final.
Ini cara yang konyol sekali untuk memastikan Boruto dan Mitsuki sama-sama gak naik jadi chunin.
Boruto kemungkinan akan bernasib seperti Naruto, yang gak lulus-lulus Ujian Chunin.
5. Mitsuki
Alasan saya memasukkan Mitsuki ke daftar ini sama dengan Boruto. Dia dibikin didiskualifikasi karena telat sampai ke pertandingan mereka di final.
Ini cara yang konyol sekali, dan juga gak memuaskan, untuk membuat Boruto dan Mitsuki gak naik jadi chunin dulu.
Nah, itu lima genin yang mengecewakan di Chunin Re-Examination arc Boruto.
Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 7 Musuh Terbaik di Serial Boruto Sejauh ini! Mana Favoritmu?