5 Fakta Gamamaru, Tetua Katak Myoboku di Naruto!
Katak paling tua, apa saja fakta-faktanya?
Di dunia Naruto, ada seekor katak tetua yang dihormati dan disegani di gunung Myoboku yaitu Gamamaru.
Gamamaru adalah karakter katak yang sering meramal, apa saja fakta-faktanya? Yuk simak berikut ini!
1. Katak tertua yang sudah ada sejak era Hagoromo
Dari semua katak di Myoboku, Gamamaru sejauh ini adalah karakter katak tertua yang ada di sana.
Di anime diperlihatkan kalau Gamamaru adalah katak yang membimbing Hagoromo Otsutsuki untuk melatih Sage dan menjadi partnernya.
Karena itu Gamamaru juga punya julukan lain yaitu Ogama Sennin (Sage Tetua Katak).
2. Selain Kaguya dan Isshiki, Gamamaru adalah makhluk hidup tertua di Bumi Naruto
Kaguya dan Isshiki jelas mereka adalah makhluk hidup tertua yang tinggal di Bumi Naruto karena pada dasarnya mereka tidak bisa mati (karena umur).
Tapi kalau makhluk hidup lain selain Otsutsuki yang menjadi karakter tertua di Bumi Naruto jawabannya jelas Gamamaru.
Seperti poin pertama, dia sudah hidup sejak era Hagoromo sampai era Naruto, yang berarti umurny sudah ribuan tahun.
Baca Juga: 5 Fakta Gamabunta, Bos Katak Myoboku di Naruto!
3. Satu dari sedikit karakter yang menyandang gelar Sage (Sennin)
Beberapa karakter manusia di Naruto ada yang menyandang gelar Sage alias Sennin setelah mereka menguasai energi alam, misalkan Hagoromo, Jiraiya, atau Naruto.
Tapi untuk hewan yang menjadi "sumber" asli dari energi alam itu tidak banyak yang diketahui menyandang gelar yang sama.
Salah satu yang menyandang gelar tersebut ya Gamamaru dengan julukannya Ogama Sennin. Untuk ular ada Hakuja Sennin di gua Ryuchi.
4. Ramalannya sangat akurat dan hampir pasti terjadi
Gamamaru punya satu kemampuan unik yaitu bisa meramal masa depan yang akan terjadi di dunia.
Sejauh ini ramalannya hampir selalu benar dan tidak pernah meleset, kalau salah detail itu mungkin karena dia juga tidak dengan jelas melihat masa depan.
Dia bahkan meramal masa depan Hagoromo, namun ramalannya yang paling besar adalah tentang Naruto dimana dia meramal Jiraiya kalau dia akan menemukan murid yang akan menjadi pahlawan dunia (Naruto) atau menjadi penghancur dunia (Nagato).
5. Kanji di kalungnya bertuliskan "minyak"
Gamamaru selalu menggunakan kalung khas di lehernya bahkan sejak dia masih muda saat bertemu dengan Hagoromo.
Apa makna dari tulisan Kanji yang ada di kalung tersebut? Ternyata cukup sederhana yaitu "minyak". Mungkin melambangkan minyak katak yang juga menjadi salah satu ciri khas gunung Myoboku.
Nah itu dia 5 fakta Gamamaru sang tetua katak. Bagaimana menurutmu dengan karakter ini?
Diterbitkan pertama 2021, diterbitkan kembali 17 Mei 2024.
Baca Juga: 5 Fakta Katsuyu di Naruto, Kuchiyose yang Ahli Menyembuhkan!