12 Fakta Tobirama Senju, Si Hokage Kedua yang Jarang Diketahui!
Simak di sini 12 fakta sang Hokage Kedua!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tobirama Senju adalah salah satu Hokage terkuat, namun sayangnya jarang diekspos.
Ia ternyata memiliki beberapa fakta menarik untuk dibahas. Mulai dari silsilah keluarga, pencapaian, hingga timnya selama masih hidup. Kali ini, saya akan membahas fakta Tobirama Senju yang mungkin jarang diketahui oleh kebanyakan orang.
Ada apa saja fakta Tobirama Senju? Simak daftarnya di bawah ini!
1. Informasi dasar Tobirama Senju
Tobirama Senju tergolong sebagai ninja tipe sensor.
Tanggal lahir Tobirama Senju adalah 19 Februari.
Tinggi badannya adalah 182,3 cm dan berat badannya 70,5 kg.
Golongan darahnya itu A.
2. Tentang keluarga Hashirama dan Tobirama
Fakta Tobirama Senju kita mulai dari keluarganya terlebih dahulu. Lahir dari keluarga Butsuma Senju (Ayah), Tobirama adalah anak kedua dari empat bersaudara. Siapa saudara lainnya?
Pastinya kamu sudah tahu siapa anak pertamanya, yaitu kakaknya sendiri alias Hashirama Senju. Tobirama punya dua adik, yang pertama adalah Itama Senju, berikutnya adalah Kawarama Senju. Ironisnya, keduanya sama-sama mati dalam perang antara keluarga Senju dan Uchiha.
3. Sosok penting dalam membantu pemerintahan Hashirama Senju
Dalam masa kepemimpinan Hashirama, Tobirama banyak berkontribusi, bahkan beberapa ide tercetus dari kepalanya, sebagai contoh pemilihan Hokage (pertama) dan juga soal penjualan Biju ke desa-desa lain (bukannya dijual, Hashirama ingin membaginya gratis).
Tobirama memang tegas, bahkan Hashirama terkadang ikut apa yang ingin dilakukan oleh Tobirama. Masalahnya, tetap saja dari segi power kakaknya lebih kuat. Ada beberapa momen di mana Tobirama menunjukan rasa takut kepada kakaknya jika sudah serius, contohnya saat mereka dihidupkan oleh Orochimaru sebagai Edo Tensei.
4. Tobirama Senju adalah inovator di banyak bidang
Dari semua Hokage, bahkan dari beberapa karakter (selain yang memang menciptakan kondisi dunia Naruto seperti Kaguya dan Hagoromo), ada Tobirama sebagai pencipta terbanyak.
Maksudnya di sini, dia banyak menciptakan dan menemukan sesuatu yang baru, mulai dari jutsu, sampai dengan sistem dunia ninja. Tobirama adalah orang yang menciptakan sistem Anbu, sekolah Akademi Ninja, dan Ujian Chunin yang nantinya ditiru oleh desa lain.
Tidak hanya itu, dia juga menciptakan banyak jutsu hebat, seperti Kage Bunshin no Jutsu khas Naruto, Hiraishin no Jutsu khas Minato, dan Edo Tensei!
Baca Juga: Dewa Shinobi, Ini 5 Prestasi Hashirama Senju di Naruto!
5. Seorang ninja sensor yang hebat
Dari beberapa Hokage sampai saat ini, yang diketahui memiliki kemampuan ninja sensor yang hebat adalah Tobirama. Dasarnya, dia memang tipe sensor, dan karena itu membuatnya hebat mendeteksi lawan atau kawan dalam medan pertempuran.
Dalam manga Naruto chapter 481, Tobirama bahkan bisa mengetahui jumlah musuh yang jauh lokasinya hanya dengan menyentuhkan jarinya ke tanah!
Yang membuat Tobirama menakutkan sebenarnya adalah dia memiliki kemampuan bertarung tinggi plus sensor ini. Ninja sensor terhebat di generasi Naruto jadi Hokage, Ino Yamanaka, unggul di sensor tapi kurang kuat dari segi teknik pertarungan.
Tobirama tidak memiliki kelemahan itu.
6. Murid-muridnya menjadi tokoh penting dunia ninja
Berbeda dengan Hashirama yang sepertinya tidak menjadi guru dan tidak memiliki murid (Secara formal), Tobirama memiliki timnya sendiri. Ketiga muridnya itu nantinya akan menjadi orang penting di Konoha, siapa saja mereka?
Pertama ada Hiruzen Sarutobi yang menjadi Hokage Ketiga, orang yang memilihnya juga Tobirama sendiri. Dua lainnya adalah Homura Mitokado dan Koharu Utatane, yang keduanya menjadi penasihat Hokage (yang saat itu Hiruzen) juga menjadi salah satu tetua desa, bersama dengan Danzo.
Kemungkinan juga Tobirama yang menciptakan sistem tim tiga orang dari sini, dan akhirnya menjadi sebuah standar dalam dunia ninja.
7. Tobirama menguasai banyak elemen, tapi spesialnya air
Meskipun Tobirama adalah satu dari sedikit ninja yang bisa menguasai kelima elemen alam dasar, bahkan secara alamiah dengan berlatih, namun fakta Tobirama ini membuktikan bahwa ada satu elemen alam yang lebih sering ia gunakan. Elemen alam apa itu? Air adalah elemen alam yang paling sering ia gunakan. Awalnya, elemen alamnya ini hanya muncul di databook, lalu hampir semua jutsu spesial Tobirama di game adalah jutsu air.
8. Suka makan ikan
Ternyata makanan kesukaan Tobirama masih berkaitan dengan elemen dasar yang paling sering ia gunakan, yaitu ikan! Dia suka dengan ikan segar yang ia tangkap sendiri di sungai Konoha yang bersih. Memanfaatkan elemen alam airnya, sepertinya akan semakin mudah menangkap ikan di sini.
9. Tidak memiliki hubungan baik dengan keluarga Uchiha
Fakta Tobirama selanjutnya adalah: dia memang memiliki hubungan yang tidak baik dengan keluarga Uchiha. Wujud rasa tidak sukanya ini dia tampilkan dengan menjadikan Uchiha sebagai anggota kepolisian Konoha yang membuat mereka dibenci oleh sebagian warga, serta menempatkan wilayah Uchiha di pinggiran desa.
Meskipun begitu, Tobirama tidak selalu membenci Uchiha. Seandainya anggota Uchiha itu memiliki Tekad Api Konoha, dan bukan kebencian Uchiha, maka Tobirama akan menerimanya, salah satunya adalah muridnya, yaitu Kagami Uchiha.
Meskipun begitu, hanya sedikit anggota Uchiha yang mewariskan Tekad Api Konoha. Diketahui, Shisui masih ada hubungan dengan Kagami, dan Shisui juga membawa Tekad Api Konoha.
10. Tobirama jarang pakai atribut Hokage
Walau dia Hokage Kedua, Tobirama jarang pakai atribut Kage. Mungkin alasannya beragam, mulai dari Tobirama yang jarang diperlihatkan saat menjabat sebagai Hokage (selain saat perang), serta Tobirama mungkin memang tidak suka.
Satu kali dia terlihat mengenakan atribut Hokage, terutama topi Hokage adalah di foto para Hokage terdahulu yang berada di ruang kantor Hokage.
11. Terkenal memiliki kecepatan tinggi
Tobirama adalah ninja yang sangat cepat. Kecepatannya ini tentu saja berkaitan dengan Hiraishin no Jutsu yang ia ciptakan. Berbeda dengan Raikage, Tobirama bukan bergerak dengan cepat, namun berteleportasi, dan nantinya teknik ini dikembangkan oleh Minato. Di sisi lain, kenapa Tobirama dijuluki ninja tercepat juga karena reflek dan pola pikirnya yang langsung memutuskan sesuatu dengan cepat, tepat dan akurat.
12. Pengisi suara Tobirama
Pengisi suara Tobirama Senju adalah Ken'yū Horiuchi.
Tobirama Senju anak-anak diisi suaranya oleh Kengo Kawanishi.
Nah itu 12 fakta Tobirama Senju. Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Diterbitkan pertama 2019, diterbitkan kembali 10 Juni 2024.
Baca Juga: 5 Anggota Akatsuki yang Bisa Mengalahkan Urashiki dengan Kekuatannya