12 Rekomendasi Anime tentang Hacker, Aksi Peretas yang Keren!

Aksi si hacker dalam anime berikut bikin takjub!

Guilty Crown

Aksi seseorang yang mahir atas hal-hal berkaitan dengan jaringan komputer atau hacker selalu berhasil membuat takjub, terutama bagi mereka yang menyukai atau memang berkecimpung langsung dalam bidang tersebut.

Kalau kamu adalah salah satunya, berikut ada beberapa rekomendasi anime tentang hacker terbaik yang memperkenalkan para karakter yang keren. Langsung simak daftarnya, yuk!

1. Serial Experiments Lain

Serial Experiments Laindok. Triangle Staff/ Serial Experiments Lain

Rekomendasi pertama adalah anime misteri, supernatural, dan psikologis berjudul Serial Experiments Lain. Serial ini memang sudah cukup lawas, tapi ceritanya sangat menarik untuk disimak.

Serial Experiments Lain bercerita tentang Lain Iwakura dan beberapa teman sekolahnya yang menerima email misterius. Anehnya, email tersebut berasal dari seorang anak bernama Chisa Yomoda yang baru saja mengakhiri hidupnya sendiri.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Karakter Street Fighter 6 yang Mudah Dimainkan Pemula

2. Guilty Crown

Guilty Crowndok. Production I.G/ Guilty Crown

Pada tahun 2029, terjadi peristiwa bernama Lost Chrismas, yakni menyebarnya sebuah virus berbahaya yang disebut Apocalypse Virus. Untuk mengatasinya, dibentuklah organisasi internasional GHQ.

Anime yang menggambarkan situasi modern di masa depan khususnya di Jepang ini menampilkan para karakter dengan keterampilan hacker yang akan membuatmu terpukau.

3. Steins; Gate

Steins; Gatedok. White Fox/ Steins; Gate

Anime yang satu ini rasanya sudah banyak dikenal oleh para penggemar anime. Kisahnya mengikuti Rintarou Okabe yang baru menyadari bahwa dirinya mengembangkan teknologi yang membuatnya mampu melintasi ruang dan waktu.

Rintarou bekerja sama dengan teman baiknya, Itaru Hashida si otaku sekaligus hacker yang andal!

4. Cowboy Bebop

Cowboy Bebopdok. Sunrise/ Cowboy Bebop

Berlatar tahun 2071 merupakan masa di mana manusia telah mampu menjelajahi semesta karena bumi tak lagi layak untuk dihuni. Seiring perkembangan zaman, dunia dalam anime Cowboy Bebop telah dipenuhi dengan berbagai teknologi canggih.

Lewat anime ini, kamu akan melihat aksi bocah yang menguasai pengetahuan tentang jaringan komputer, yaitu Edward Wong Hau Pepelu Tivrusky IV.

5. Sekirei

Sekireidok. Seven Arcs/ Sekirei

Judul anime yang satu ini mengacu pada proyek bernama Sekirei Project besutan petinggi MBI yang diperkenalkan dalam cerita. Proyek tersebut dimulai dengan pelepasan 108 Sekirei.

Langkah selanjutnya ialah merekrut orang-orang dengan gen unik yang dikenal sebagai Ashikabi untuk turut serta dalam rencana pekerjaan besar-besaran tersebut. Salah satu karakter yang menjadi Sekirei ialah Matsu, sang hacker yang keren!

6. Blood-C: The Last Dark

Blood-C: The Last Darkdok. Production I.G/ Blood-C: The Last Dark

Jangan kira anime Blood-C: The Last Dark isinya hanya adegan-adegan berdarah saja. Karakter- karakter sampingan dalam anime ini adalah deretan ahli jaringan komputer yang kemampuan meretasnya mengerikan!

Karakter yang dimaksud ialah dua rekan sang karakter utama Saya Kisaragi, yakni Mana Hiiragi dan Hiro Tsukiyama.

7. Suzumiya Haruhi no Yuuutsu

Suzumiya Haruhi no Yuuutsudok. Kyoto Animation/ Suzumiya Haruhi no Yuuutsu

Meski temanya adalah school, anime Suzumiya Haruhi no Yuuutsu ini sebenarnya lebih dari sekadar kisah keseharian para karakternya yang rata-rata adalah siswa SMA.

Semua bermula setelah kehadiran Haruhi Suzumiya. Di samping itu, ada pula Yuki Nagato, siswi yang kelihatannya hanya manusia biasa, tetapi nyatanya adalah sosok humanoid!

Nah, humanoid yang satu ini mampu memanipulasi data dengan cara tertentu, loh!

8. Ghost in the Shell

Ghost in the Shelldok. Production I.G/ Ghost in the Shell

Rekomendasi anime hacker selanjutnya adalah Ghost in the Shell. Ceritanya berlatar pada tahun 2029 di Kota Niihama. Wilayah tersebut adalah kota metropolis yang telah berteknologi maju.

Salah satu teknologi modern yang diperkenalkan dalam anime ini ialah Cybernetics, di mana manusia dapat menggunakan robot untuk menggantikan anggota tubuh mereka.

9. Choujigen Game Neptune The Animation

Choujigen Game Neptune The Animationdok. David Production/ Choujigen Game Neptune The Animation

Diadaptasi dari game, Choujigen Game Neptune The Animation bercerita tentang peristiwa Shares Energy, yakni peperangan antara empat wilayah dalam memperebutkan sumber daya alam.

Sang karakter utamanya, yakni Anonydeath ialah ahli komputer dan berbagai teknologi modern lainnya.

10. Kamisama no Memochou (Heaven's Memo Pad)

Kamisama no Memochoudok. J.C.Staff/ Kamisama no Memochou

Anime ini bercerita tentang keberadaan agensi detektif swasta yang menyebut dirinya sebagai NEET. Cerita berpusat pada protagonis Narumi Fujishima yang bergabung dengan agensi tersebut.

Selanjutnya, kita akan diperkenalkan dengan karakter jenius bernama Alice. Dia adalah peretas andal yang selalu mengisolasi dirinya sendiri.

Kamisama no Memochou adalah anime yang menyajikan misteri yang membawa karakternya ke dalam proses investigasi yang mendebarkan!

11. Battle Programmer Shirase

Battle Programmer Shirasedok. AIC/ Battle Programmer Shirase

BPS adalah anime yang menceritakan kehidupan seorang programmer bernama Akira Shirase yang bekerja bukan karena uang.

Keseharian Shirase hanya diisi dengan mencari kekurangan dari program-program yang dijalankan dalam sistem internet.

12. .hack//SIGN

.hack//SIGNdok. Bee Train/ .hack//SIGN

.hack//SIGN merupakan anime bertema video game yang berfokus pada karakter bernama alias Tsukasa. Suatu hari, Tsukasa mendapati dirinya terbangun di dunia MMORPG bernama The World.

Sayangnya, Tsukasa kehilangan sebagian ingatannya. Dia bahkan tak dapat mengingat apa yang terjadi sebelum akhirnya dia berpindah ke dunia tersebut. Sampai akhirnya, sosok Crimson Knight mencurigai Tsukasa sebagai seorang hacker.

Perjalanan Tsukasa agar dapat keluar dari game pun dimulai!

Nah, itulah beberapa rekomendasi anime tentang hacker terbaik yang menyajikan aksi keren sang ahli jaringan komputer. Kamu punya rekomendasi lainnya? Coba sampaikan di kolom komentar, yuk!

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Rekomendasi Manhua Isekai Terbaik, Bikin Ketagihan Baca!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU