TEBAS! Lihat Ichigo Dapatkan Kekuatan Shinigami di Teaser Live-Action Bleach Ini!

Meski aktor dan aktrisnya tidak mirip sama sekali dengan Ichigo dan Rukia, tetapi sepertinya film live-action Bleach ini akan menarik.

TEBAS! Lihat Ichigo Dapatkan Kekuatan Shinigami di Teaser Live-Action Bleach Ini!

Setelah cukup lama menunggu, akhirnya teaser terbaru untuk live-action Bleach dirilis. Dalam teaser ini, diperlihatkan bagaimana Ichigo mendapatkan kekuatan Shinigami-nya dari Rukia. Kamu bisa menyaksikan teaser dari live-action Bleach melalui video di bawah ini:

Sota Fukushi akan berperan sebagai Ichigo Kurosaki. Sementara Hana Sugisaki akan berperan sebagai Rukia Kuchiki.

 TEBAS! Lihat Ichigo Dapatkan Kekuatan Shinigami di Teaser Live-Action Bleach Ini!TEBAS! Lihat Ichigo Dapatkan Kekuatan Shinigami di Teaser Live-Action Bleach Ini!

Bagi kamu yang belum tahu, dikabarkan, bahwa film live-action ini nantinya akan mengadaptasi Subtitute Shinigami Arc. Arc ini sendiri mengisahkan tentang awal mula Ichigo menjadi Shinigami dan hari-hari awalnya sebagai Shinigami pengganti. Ceritanya berlangsung mulai dari volume 1 hingga volume 8 manga.

Layaknya film-film live-action adaptasi anime lainnya, cukup banyak fans yang merasa ragu bahwa film ini bakalan bagus. Pemilihan aktor dan aktris yang akan bermain juga dirasa kurang pas dengan karakter aslinya—terutama Hana Sugisaki yang sama sekali tidak mirip dengan Rukia. Belum lagi, kostum Shinigami Ichigo yang menurut pendapat fans layaknya kostum cosplay—atau bahkan berada di bawah kualitas kostum cosplay.

Dari trailer di atas sendiri, menurut saya akting dan penampilan para pemain tidak begitu menjanjikan. Meskipun begitu, visual efek yang ditawarkan tampak cukup menarik dan mengingatkan saya pada visual efek live-action Gantz. Mungkin hal ini juga karena film ini akan disutradarai oleh sutradar Gantz, Shinsuke Sato. Jadi, yah, setidaknya masih ada harapan kalau film ini tidak akan jelek-jelek amat. Haha!

Menurutmu, bagaimana trailer di atas? Apakah kamu tertarik untuk menyaksikan live-action ini? Jangan sungkan untuk suarakan pendapatmu di kolom komentar ya!

Live-action Bleach akan dirilis pada tanggal 20 Juli 2018 mendatang di Jepang. Sayangnya, sampai saat tulisan ini dibuat, masih belum ada informasi apakah film ini akan tayang di Indonesia atau tidak. Yah, kita tunggu saja informasi selanjutnya.

Sumber: ANN

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU