Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: Perkenalan

Cara pindah isekai ala Cid Kagenou! 

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: Perkenalan

Sebuah serial anime isekai bergenre aksi, fantasi, dan komedi adaptasi novel ringan berjudul Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! telah mulai tayang untuk episode pertamanya pada 5 Oktober 2022 lalu.

Apa yang terjadi pada episode pertama anime yang juga dikenal dengan judul The Eminence in Shadow ini? Berikut adalah pembahasan Kage ni Jitsuryokusha ni Naritakute episode 1.

1. Akane Nishino

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: PerkenalanAkane Nishino (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Episode pembuka Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! diawali dengan kehadiran karakter bernama Akane Nishino. Akane bukanlah karakter utama dalam serial ini, melainkan hanya karakter pendukung yang nantinya akan mengantarkan penonton pada sang karakter utama.

Akane Nishino adalah seorang anak konglomerat yang bersekolah di SMA Sakurazka. Selain seorang pelajar, Akane dikenal pula sebagai seorang aktris ternama. Namun, Akane memiliki masa lalu kelam yang membuatnya merasakan trauma hingga saat ini.

Akane telah berprofesi sebagai aktris sejak dirinya masih kecil. Ketenaran keluarga serta kopopulerannya sebagai artis membuat Akane diincar oleh penjahat.

Meski begitu, Akane tetap berusaha menjadi pribadi yang rendah diri. Dia terlihat sangat ramah terhadap para siswa di sekolahnya. Namun, Akane membenci seorang siswa yang berada di kelas yang sama dengannya.

Baca Juga: Ini Reaksi Warganet Twitter Soal Anime Blue Lock! Banyak yang Suka?

2. Minoru Kagenou alias Cid Kagenou

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: PerkenalanMinoru Kagenou (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Minoru adalah siswa yang dibenci oleh Akane, meskipun Akane tidak menunjukkan rasa bencinya tersebut. Bukan tanpa alasan, Akane membenci Minoru yang selalu salah menyebut namanya. Minoru juga terlihat enggan menatap langsung ke arah Akane.

Nah, kembali ke sang karakter utama. Minoru adalah karakter utama dalam serial yang satu ini.  

3. Penculikan Akane

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: PerkenalanAkane diculik (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Di awal memang telah terlihat bahwa ada orang yang membuntuti Akane. Benar saja, mereka adalah komplotan penculik yang berencana menculik Akane dan meminta uang tebusan kepada keluarganya.

Komplotan penculik tersebut melancarkan aksi mereka di malam hari saat Akane berjalan sendiri sepulang sekolah. Akane dibius dan dibawa ke sebuah ruangan kosong. Salah satu penculik bahkan berusaha untuk menodai Akane.

Sebelum benar-benar pingsan karena bius, Akane samar-samar melihat seseorang yang memperhatikannya dari kejauhan. Orang itu adalah Minoru.

4. Minoru menyelamatkan Akane

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: PerkenalanMinoru membebaskan Akane (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Minoru datang menyelamatkan Akane. Namun, Minoru menyembunyikan wajahnya menggunakan topeng. Dia juga telah mengganti pakaiannya yang semula masih mengenakan pakaian sekolah.

Dengan kemampuan bela diri yang Minoru miliki, dia berhasil mengalahkan penculik yang terdiri atas dua orang tersebut, meskipun dirinya sendiri juga cukup terluka.

5. Prinsip Minoru

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: Perkenalandok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!

Dalam episode pertama ini juga terungkap motivasi Minoru yang ternyata ingin menjadi seorang pahlawan sejak dirinya masih kecil. Namun, Minoru berprinsip untuk menjadi sosok yang tak dikenal. Dia ingin menjadi pahlawan di balik bayangan.

Akan tetapi, Minoru menyadari bahwa kemampuannya saat itu sangatlah terbatas. Minoru mengandaikan berbagai hal, seperti situasi jika dia dikepung oleh sekelompok orang bersenjata. Dia ingin kekuatan yang jauh lebih besar.

Setelah kejadian malam itu, sikap Minoru pada Akane terbukti berubah. Minoru tak lagi salah menyebutkan nama Akane, yaitu Nishino (nama keluarga). Selain itu, Minoru kini sudah mau melihat ke arah Akane. 

6. Kematian Minoru Kagenou

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: PerkenalanBerita kematian Minoru (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Nasib sial dialami Minoru. Hidupnya di dunia modern Jepang ternyata tidaklah lama. Sebelum credit, muncul scene yang memberitakan tewasnya seorang siswa bernama Minoru Kagenou akibat tertabrak truk.

7. Kelahiran Cid Kagenou

Pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! Episode 1: Perkenalandok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!

Minoru Kagenou telah mati di dunia aslinya, tapi kini dia dibangkitkan kembali di dunia sihir dan menggunakan nama Cid Kagenou. Di akhir episode pertama Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! terlihat bagaimana Cid memimpin beberapa anggota yang terdiri atas berbagai ras dengan kemampuan sihir masing-masing.

Apa yang dilakukan Minoru a.k.a Cid Kagenou bersama rekan-rekannya di dunia sihir tersebut?

Itulah pembahasan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! episode 1. Beberapa dari kamu pasti penasaran dengan kehadiran karakter Akane yang tak mungkin hanya sampai di situ saja. Nah, kamu akan mengetahui detailnya jika terus mengikuti serial anime yang satu ini!

Bagaimana, anime ini menarik untuk ditonton, kan? Jangan lupa saksikan Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute! setiap hari Rabu, ya!

Baca Juga: 7 Fakta Anime Shigatsu wa Kimi no Uso yang Harus Kamu Tahu

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU