Para Pecinta Komik Jadul, Manga Cooking Master Boy Akan Kembali Lagi!

Serial manga Cooking Master Boy yang mencuri hati pecinta manga di Indonesia di era 90’an sampai awal 2000an akan segera hadir kembali dengan cerita baru

Para Pecinta Komik Jadul, Manga Cooking Master Boy Akan Kembali Lagi!

Para Pecinta Komik Jadul, Manga Cooking Master Boy Akan Kembali Lagi!

Cooking Master Boy akan kembali menemani pembaca setia manga mulai bulan November 2017

[duniaku_baca_juga]

Masih ingat dengan manga populer Cooking Master Boy yang mempunyai judul asli Chuuka Ichiban di Jepang? Sebelum trend manga tentang masak-masakan populer di Indonesia seperti Yakitake Japan, dan tentunya Shokugeki no Souma muncul, Cooking Master Boy sudah mencuri hati para pecinta manga di Indonesia di era 90’an sampai awal 2000an.

[read_more id="339017"]

Ada kabar baik untuk kamu pecinta komik buatan Etsushi Ogawa yang telah dirilis dari tahun 1995 – 1999 ini. Pasalnya, sekuel dari Cooking Master Boy sedang dikerjakan dan akan dirilis di bulan November lewat aplikasi komik smartphone buatan Kadokawa bernama “Magazine Pocket”. Judul dari sekuel baru komik ini akan diberi nama Chuuka Ichiban! Kiwami.

Para Pecinta Komik Jadul, Manga Cooking Master Boy Akan Kembali Lagi!

Etsushi Ogawa memberikan kabar bahagia ini lewat akun Twitter resminya yang bisa kamu lihat di bawah ini:

Terjemahan:

(Karena sudah resmi diumumkan)

Proyek baru, sebuah sekuel dari Chuuka Ichiban! akan dimulai pada bulan November!!

Serial ini akan muncul setiap minggu di aplikasi resmi Weekly Shounen Magazine, “Magazine Pocket”. Aku akan menggambar Mao untuk pertama kalinya setelah kira-kira 20 tahun (hahaha).

Silahkan dibaca serialnya! #magazinepocket

Cooking Master Boy bercerita tentang seorang anak berusia 13 tahun bernama Liu Mao Hsing, bertualang ke seluruh daratan China untuk meneruskan tekad ibunya menjadi juru masak untuk membahagiakan orang lain juga untuk menghancurkan dunia masak Gerilya serta menngumpulkan 7 peralatan masak legendaris untuk mencegahnya jatuh ke tangan yang salah. Dalam pengembaraaannya, Mao ditemani Li Wen, Xi Er, Mei Lee, Zhi Lao dan Lan Fei Hong. Mao mempunyai gelar juru masak khusus yang termuda dalam sejarah dunia masak China. Beberapa juru masak Gerilya yang pernah Mao kalahkan adalah Li Wen, San dan Lee An.

Para Pecinta Komik Jadul, Manga Cooking Master Boy Akan Kembali Lagi!

[duniaku_adsense]

Cooking Master Boy telah diadaptasi menjadi sebuah serial anime yang ditayangkan pada tahun 1997 – 1998 di Fuji TV dan berjalan selama 52 episode. Cooking Master Boy sendiri telah dirilis di Indonesia melalui penerbit Elex Media Komputindo dan menjadi salah satu manga terpopuler untuk orang Indonesia pada masanya, sedangkan serial animenya pernah ditayangkan di Indonesia melalui tiga stasiun TV lokal yang berbeda-beda.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU