One Punch Man 68, Flashy Flash Akhirnya Ikut Beraksi!
Seperti apa kekuatan dari Flashy Flash?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hero S Class, Flashy Flash, akhirnya turun tangan hadapi invasi Mysterious Being
One Punch Man berlanjut ke 68th Punch, melanjutkan kisah para superhero menghadapi invasi Mysterious Being. Gak nanggung-nanggung, setelah para hero S-Class seperti Kid Emperor, Pig God, hingga Watchdog Man turun tangan, kali ini di 68th Punch yang turun adalah hero S-Class lainnya yaitu Flashy Flash!
Cerita di One Punch Man 68 ini berlanjut pada monster raid di I-City. Hundred-Eyes Octopus menyerang terlihat di kota ini. Monster level Demon yang bergabung dengan Monster Association ini memiliki tubuh yang kuat, bahkan bisa tahan serangan para hero. Ia juga memiliki mata yang banyak sehingga bisa melihat serangan hero dari berbagai arah.
Beberapa hero pun turun tangan seperti Butterfly DX, Bone Bone, dan Death Gatling. Namun serangan mereka tidak dapat melukai Hundred-Eyes Octopus. Bahkan beberapa hero pun bertumbangan, dan yang terjadi Hundred-Eyes Octopus justru semakin kuat karena memakan benda-benda di sekitarnya.
Death Gatling pun mengamati dan menyimpulkan bahwa kelemahannya berada di mata-mata Hundred-Eyes Octopus, karena kemungkinan organ dalam dari Hundred-Eyes Octopus tidak sekuat tubuh luarnya. Hero-hero pun berkumpul untuk menjalankan taktik menyerang mata ini, namun...
Tiba-tiba Flashy Flash, salah satu hero S-Class datang. Ia memiliki kesimpulan yang sama dengan pengamatan Death Gatling, namun ternyata Flashy Flash menyerang sendirian! Sanggupkah Flashy Flash mengalahkan Hundred-Eyes Octopus?
Dalam 68th Punch ini akhirnya kita melihat kemampuan Flashy Flash. Seperti yang pernah dibahas sebelumnya, ia memiliki kecepatan yang tinggi -mungkin setara dengan Speed Sound Sonic-, dan mengandalkan pedang katana sebagai senjatanya.
Dengan kemunculan Flashy Flash, berarti seluruh Hero class S telah menunjukkan kekuatannya, seperti Genos, Puri-Puri Prisoner, Metal bat, Tank Top Master, Watchdog-man, Superalloy Darkshine, Pig God, Drive Knight, Zombieman, King, Metal Knight, Child Emperor, Atomic Samurai, Bang, dan Tatsumaki. Kecuali tentu saja menyisakan hero peringkat 1 yaitu Flash yang belum pernah muncul menunjukkan kekuatannya dalam semua versi One Punch Man.
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari