Monkey D. Luffy Disebut Salah Satu Karakter Paling Beruntung di Anime. Apa Kamu Setuju?
Sepuluh ribu fans di Jepang diberi kesempatan untuk memilih siapa karakter paling beruntung di anime. Hasilnya muncul nama Luffy dalam daftar!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dalam sebuah survei yang dilakukan oleh situs Charapedia, sepuluh ribu fans di Jepang diberi kesempatan untuk memilih siapa karakter paling beruntung di anime hingga saat ini. Uniknya, muncul nama Monkey D. Luffy dalam daftar.
Charapedia dikenal sebagai situs yang sering kali mengadakan voting seputar animanga yang sedang tren. Beberapa waktu lalu, situs Charapedia menanayakan kepada sepuluh ribu fans di Jepang tentang siapa karakter paling beruntung di anime. Hasilnya, terpilihlah 20 karakter anime pilihan fans.
[duniaku_baca_juga]
Salah satu yang mengejutkan adalah muncul nama Monkey D. Luffy di posisi ketiga sebagai karakter paling beruntung di anime. Protagonis utama dalam serial One Piece tersebut mendapatkan 492 suara dari fan. Sayangnya, tidak dijelaskan alasan para penggemar memilih Luffy sebagai salah satu karakter anime yang kerap kali dinaungi keberuntungan.
Seperti sudah kamu ketahui, Monkey D. Luffy merupakan kapten bajak laut topi jerami yang tak sengaja memakan Buah Iblis Gomu Gomu no Mi. Karena memakan buah tersebut, Luffy memiliki kemampuan seperti karet. Tujuan hidupnya adalah menjadi Raja Bajak Laut dengan menemukan harta karun legendaris yang telah ditinggalkan oleh Raja Bajak Laut sebelumnya, Gol D. Roger.
Jika berbicara keberuntungan, mungkin lebih tepat jika karakter paling beruntung di anime One Piece disematkan kepada Buggy. Ia adalah seorang legenda hidup bajak laut dan merupakan kapten kelompok bajak laut Buggy sekaligus pemimpin aliansi Buggy dan Alvida.
Keberuntungan Buggy terlihat saat arc dimana Ace akan di eksekusi di depan umum. Ketika Luffy berusaha menerobos Impel Down, Buggy berhasil lolos. Bukan cuma itu saja, Buggy dianggap telah berjasa membebaskan banyak tahanan di Impel Down. Alhasil, para penghuni Impel Down pun menganggap Buggy sebagai dewa penyelamat dan dan berjanji untuk mengikutinya seumur hidup.
Bahkan keberuntungan tersebut, membawa Buggy masuk dalam salah satu dari 7 bajak laut yang diakui oleh angkatan laut yaitu Shichibukai.
Nah berikut ini daftar lengkap karakter paling beruntung di anime hasil dari poling Charapedia.
- Luckyman (Tottemo! Luckyman) - 851 suara
- Rito Yuuki (To Love-Ru!) - 640 suara
- Monkey D. Luffy (One Piece) - 492 suara
- Kazuma Satou (KonoSuba: God’s Blessing on This Wonderful World!) - 445 suara
- Conan Edogawa (Detective Conan) - 411 suara
- Nagito Komaeda (Danganronpa) – 360 suara
- Shintaro Midorima (Kuroko no Basket) – 351 suara
- Makoto Naegi (Danganronpa) – 350 suara
- Mr. Satan (Dragon Ball Z) – 302 suara
- Nozomi Tojo (Love Live! School Idol Project) – 282 suara
- Kamijou Touma (A Certain Magical Index) – 257 suara
- Sakata Gintoki (Gintama) – 221 suara
- Lucy Heartfilia (Fairy Tail) – 189 suara
- Sengoku Kiyosumi (Prince of Tennis) – 187 suara
- Usopp (One Piece) – 171 suara
- Nobita Nobi (Doraemon) – 167 suara
- Ichiko Sakura (Good Luck Girl!) – 146 suara
- Kankichi Ryotsu (Kochikame) – 133 suara
- Osamu Dazai (Bungou Stray Dogs) – 122 suara
- Seijuro Akashi (Kuroko no Basket) – 110 suara
Kamu setuju dengan daftar karakter paling beruntung di anime di atas?
[read_more id="321663"]
Diedit oleh Fachrul Razi
Pameran komunitas game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia/pameran