7 Momen Karater Sampingan Anime yang Lebih Keren dari MC

Jadi gantian nih yang bersinar

tokoh-sampingan-anime.jpg

Karakter utama atau main charater (MC) anime pasti ada momen bersinar dan sangat keren selayaknya karakter utama.

Tapi ada juga momen di mana karakter sampingan di anime justru lebih bersinar dan terlihat lebih keren dibandingkan sang karakter utama!

Momen apa saja itu? Ini 7 pilihan duniaku.com!

1. Mumen Rider melawan Shinkaio (One Punch Man)

mumen-rider-one-punch-man-1187011-1280x0.jpegcomicbook.com

Di serial One Punch Man, sempat terjadi krisis yang cukup berbahaya yaitu serangan Shinkaio alias raja lautan.

Beberapa pahlawan bahkan yang kelas S seperti Genos juga tidak berdaya melawan Shinkaio.

Nah Mumen Rider, seorang pahlawan yang bahkan tidak punya kemampuan super itu dengan beraninya menghadapi Shinkaio dan mendapatkan respek dari masyarakat dan tentunya penonton.

Saitama jelas bisa dengan mudah melawankan Shinkaio, seperti biasa hanya dengan sekali pukul saja.

2. Zenitsu melawan Iblis laba-laba (Kimetsu no Yaiba)

kimetsu no yaiba - zenitsu agatsumafacebook.com/ufotable

Zenitsu adalah karakter yang terlihat tidak kuat namun menyimpan kekuatan hebat.

Awalnya kita sudah melihat bagaimana Zenitsu dengan cepatnya menebas kepala dan lidah dari Iblis lidah. Momen ini keren, tapi penonton pasti lebih merasa kaget dengan Zenitsu yang melawan Iblis laba-laba.

Bukan hanya sekedar menebas dengan cepat, di momen ini kita melihat bagaimana Zenitsu bertarung singkat namun keren!

Baca Juga: Kenapa Zenitsu Berubah di Akhir Hashira Training Arc?

3. Escanor melawan Galand (Nanatsu no Taizai)

Escanor-vs-Galand.pnginwhatepisode.tv

Escanor memang menjadi karakter sampingan yang punya banyak penggemar.

Salah satu momennya yang menarik adalah saat dia melawan Galand yang tangguh itu.

Momen Galand kesulitan mengangkat kapak Rhitta saja sudah sangat menarik, di sisi lain Escanor bisa mengangkatnya dengan satu tangan.

Dengan santainya Escanor mempercundangi Galand yang dengan cepat bisa ditebas oleh kapak sang Dosa Kesombongan ini.

Baca Juga: 5 Fakta Hachimon, Teknik Taijutsu Terkuat di Serial Naruto!

4. Lemillion menolong Eri (My Hero Academia)

lemillion menolong eri.jpgcomicbook.com

Ini adalah momen yang bukan hanya keren, namun juga emosional.

Lemillion melindungi Eri dari Overhaul bahkan membuat Overhaul kesulitan melawan Lemillion dan harus menggunakan peluru khusus untuk menghilangkan kekuatannya.

Saat itu Lemillion yang melindungi Eri bahkan siap kehilangan kekuatan dan kesempatannya untuk menjadi pahlawan.

Tapi meskipun tanpa Quirk, Lemillion tetap bisa menghajar Overhaul. Di sini banyak penggemar yang bahkan jadi lebih suka Lemillion dibanding Deku.

5. Zeno dan Silva melawan Chrollo (Hunter x Hunter)

The_Zoldycks_versus_Chrollo.pnghunterxhunter.fandom.com

Ini adalah salah satu pertarungan yang menarik di seri Hunter x Hunter.

Zeno dan Silva Zodlyck yang merupakan kakek dan ayah dari Killua itu sempat bertarung dengan Chrollo Lucifer.

Ketiganya adalah petarung hebat yang menguasai Nen dengan sangat baik sehingga pertarungan mereka membuat lokasi sekitar jadi berantakan.

Sayangnya pertarungan ini memang tidak sampai selesai.

Baca Juga: 10 Karakter Hunter x Hunter Terkuat, Ada Ging Freecss!

6. Might Guy menggunakan Night Guy (Naruto Shippuden)

captionMight Guy mengerahkan jurus terkuatnya. (Dok. Pierrot/Naruto Shippuden)

Mirip seperti Zenitsu, Might Guy adalah karakter kuat yang tak terlihat kuat.

Ketika melawan Madara, dia menggunakan kekuatan pamungkasnya yaitu Hachimon gerbang kedelapan dan teknik mematikan Night Guy.

Di sini Guy yang biasanya jadi karakter komedi menunjukan keseriusannya dengan teknik Night Guy, bahkan Madara mengakui kehebatan dari Guy dan mengatakan kalau dia adalah yang terkuat dari orang yang pernah ia lawan (karena membuat Madara hampir mati di mode Rikudou).

Baca Juga: Kenapa Guy Pernah Ditolak Jadi Anbu di Naruto? Ini Penyebabnya

7. Levi melawan Beast Titan (Shingeki no Kyojin)

levi vs beast titan.jpgfunimation.com/attack-on-titan

Ketika melawan Beast, Colossal, dan Armored Titan, momen kerennya justru datang dari Levi.

Beast Titan dan Cart Titan menyerang Erwin dan pasukannya dengan batu yang juga sudah siap mati.

Padahal bukan hanya bunuh diri biasa, pasukan Erwin membuat perhatian Beast Titan teralihkan dan Levi menyergap Beast Titan bahkan sampai membuat Titan yang bisa berbicara itu tak mampu melawan!

Nah kamu punya momen karakter sampingan anime yang juga lebih keren dari karakter utamanya? Coba tulis di kolom komentar, ya.

Diterbitkan pertama 26 November 2021, diterbitkan kembali 8 Januari 2025. 

Baca Juga: Potret 8 Penampilan Baru Karakter Attack on Titan untuk Season Akhir

Baca Juga: 10 Karakter Anime Terpopuler 2024, Paling Banyak Disorot!

Baca Juga: Kenapa Karakter Kedua Terkuat di Anime Sangat Menarik? Ini Alasannya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU