Profil YOASOBI, Duo Grup Musik Genre J-Pop
Beberapa kali menjadi soundtrack dalam anime
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
YOASOBI (ヨアソビ) merupakan grup musik duo asal Jepang yang lagu-lagunya sering kali dijadikan sebagai soundtrack anime. Mulai berkarier sejak 2019, grup musik ini terdiri dari Ayase sebagai komposer dan Ikura sebagai vokalis.
Berdiri pada tahun 2019, lagu pertama mereka yang berjudul "Yoru ni Kakeru" langsung berhasil memuncaki Billboard Japan Hot 100. Ingin mengenal grup musik J-Pop ini lebih jauh? Simak profil dan perjalanan kariernya berikut ini.
1. Profil YOASOBI
YOASOBI berasal dari bahasa Jepang yang memiliki arti 'Kehidupan Malam'. Ayase, sang komposer menyatakan bahwa nama tersebut dapat memberikan harapan pada siang hari dan karier YOASOBI pada malam hari.
Profil Grup:
Nama Grup: YOASOBI
Asal: Tokyo, Jepang
Tahun aktif: 2019–sekarang
Genre: J-pop
Label: Sony Music Entertainment Japan
Anggota Grup:
Ayase (Komposer)
Tanggal lahir: 4 April 1994
Tempat lahir: Yamaguchi
Ikura (Vokal)
Tanggal lahir: 25 September 2000
Tempat lahir: Tokyo
Media Sosial:
YOASOBI (Website)
@yoasobi_staff (Twitter)
@yoasobi_ayase_ikura (TikTok)
Ayase / YOASOBI (YouTube Channel)
2. Sejarah terbentuknya YOASOBI
Sebelum membentuk YOASOBI, Ayase dan Ikura telah aktif di industri musik Jepang. Ayase merupakan anggota Vocaloid yang telah meriis lagu pertama “Sentensei Assault Girl”dan juga album Host City Tokyo.
Sementara itu, Ikura telah aktif sebagai penyanyi solo yang telah memiliki tiga album, yakni 15 no Omoi (2016), Rerise (2018), dan Jukebox (2019).
Mereka berdua menjadi duo grup musik setelah dihubungi oleh Monogatary.com yang ingin membuat grup musik berdasarkan cerita novel situs tersebut.
Baca Juga: 6 Perbandingan Hantu Indonesia dan Hantu Jepang
3. Perjalanan karier YOASOBI
YOASOBI merilis lagu pertama "Yoru ni Kakeru" berdasarkan novel Hoshino Mayo The Temptation of Thanatos yang mencapai 1 juta penonton. Setahun kemudian, mereka merilis lagu kedua “Ano Yume o Nazotte” berdasarkan novelYume no Shizuku to Hoshi no Hana karya Souta Ishiki.
Setelah itu, lagu ketiga YOASOBI berjudul “Halzion” berdasarkan novel Shunki Hashizume Soredemo, Happy End pada 11 Mei 2020. Dua bulan kemudian, duo musik tersebut merilis video teaser lagu keempatnya yang berjudul Tabun.
YOASOBI terus berkembang dalam industri musik Jepang hingga akhirnya pada 6 Januari 2021 mereka merilis CD pertama yang berjudul The BOOK.
4. Lagu-lagu YOASOBI
Beberapa lagu milik YOASOBI telah menjadi soundtrack dalam anime, lho. Lagunya yang berjudul "Gunjoi" digunakan sebagai soundtrack anime Blue Period. Selain itu, lagunya yang berjudul "Kaibutsu" digunakan dalam anime Beastars Season 2.
Sementara itu, lagu "Shukufuku" juga menjadi pembuka dari anime Mobile Suit Gundam: The Witch from Mercury's. Ada banyak lagu YOASOBI lainnya yang bisa kamu nikmati, yakni sebagai berikut.
- Yoru ni Kakeru (夜に駆ける)
- Ano Yume o Nazotte (あの夢をなぞって)
- Halzion (ハルジオン)
- Tabun (たぶん)
- Gunjou (群青)
- Haruka (ハルカ)
- Kaibutsu (怪物)
- Yasashii Suisei (優しい彗星)
- Mou Sukoshi Dake (もう少しだけ)
- Sangenshoku (三原色)
- Into the Night (English)
- RGB (English)
- Monster (English)
- Love Letter (ラブレター)
- Taishou Roman (大正浪漫)
- Tsubame (ツバメ)
- Blue (English).
Nah, itu dia profil dan perjalanan karier YOASOBI, duo grup musik J-Pop asal Jepang. Lagu mana kesukaanmu? Tulis di kolom komentar, ya.