Teori: 7 Kemungkinan Varian Thor yang Bisa Eksis di MCU!
Kalau Loki bisa, kenapa Thor tidak, bukan?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kita sudah melihat ada banyak variasi Loki di dalam serial TV-nya sendiri. Hingga episode 5 ada setidaknya tujuh Loki yang bernama. Ada juga beberapa Loki lain yang sempat jadi anak buah President Loki.
Tentu saja karakter-karakter Loki itu diambil dari komik.
Dengan hadirnya Loki, mengkonfirmasi kalau semua karakter di MCU bisa punya variasi dari alur waktu berbeda yang bisa punya penampilan sangat berbeda satu sama lain.
Nah kalau Loki ada, bagaimana Thor? Ini 7 kemungkinan variasi Thor yang bisa eksis di MCU!
1. Thor Wanita
Memang kalau di komik itu Thor versi wanita adalah Jane Foster langsung yang menjadi Thor berikutnya.
Tapi di MCU banyak penggemar yang membuat teori kalau Thor versi Jane Foster di Thor: Love and Thunder sebenarnya adalah variasi, tapi apa mungkin?
Apapun itu, menghadirkan Loki versi wanita (Sylvie) di MCU tentunya jadi menarik juga jika kita mendapatkan Thor versi wanita, yang memang akan muncul di Thor 4.
Oh ngomong-ngomong soal Thor wanita, selain Jane Foster ada juga cerita What If? di mana Natasha Romanoff sang Black Widow juga memegang Mjolnir. Kalau misalnya Jane Foster terjadi di alur waktu utama, bakal unik kalau ada alternatif di mana Nat jadi Thor.
2. Dargo Ktor
Dargo Ktor adalah seorang manusia yang layak mengangkat palu Mjolnir dan dia menjadi Thor baru di Earth-8710.
Dia hidup ribuan tahun di masa depan, di mana palu Mjolnir kehilangan pemiliknya dan tertanam di batu di Bumi. Orang-orang Bumi mencoba mengangkat palu ini, namun tentunya tak ada yang layak selain Dargo Ktor.
Kalau dia jadi variasi, bisa saja dia menjadi Thor versi masa depan, bukan?
Loki juga punya varian dari masa depan di serinya, yaitu Classic Loki.
3. Throg
Ini sih bukan kemungkinan lagi tapi memang sudah muncul di MCU, sebagai cameo di Loki episode 5.
Throg atau Thor kodok adalah Simon Walterson yang dikutuk menjadi kodok lalu ya hidup sebagai kodok. Suatu hari dia bertemu dengan Thor, singkat cerita dia juga layak mengangkat Mjolnir.
Tahukah kamu kalau kemunculan singkat Throg di MCU ternyata disuarakan oleh Chris Hemsworth? Baca infonya di bawah ini, deh!
Baca Juga: Pengisi Suara Thor Kodok di Serial Loki Ternyata Chris Hemsworth!
4. Thorangutan
Masih belum cukup dengan Thor versi kodok? Bagaimana kalau Thor versi orangutan?
Seperti namanya, Thorangutan ini adalah Thor yang ada di komik mini seri Marvel Apes, di mana semua karakter Marvel di dunia ini adalah kera.
Thorangutan di dunia ini punya cerita dan kekuatan yang sama seperti Thor klasik, bedanya ya dia seekor orangutan.
5. Thor (Revengers)
Ini adalah Thor versi jahat dari Cancerverse yang mana dia dan kelompok Avengers lainnya berada di bawah kekuasaan karakter jahat, Many-Angled Ones.
Thor dan kelompok Avengers yang jahat ini tentunya punya nama grup yang berbeda yaitu Revengers.
Pasti seru karena Thor itu dasarnya baik, ada varian Thor yang jahat akan membuat karakter ini jadi terasa berbeda.
Cancerverse sendiri saya curiga bisa saja akan disorot di fase-fase selanjutnya film Marvel.
6. King Thor
Loki di MCU punya versi variasi dari dirinya yang lebih tua dan lebih berpengalaman, yaitu Classic Loki.
Sepertinya menarik jika Thor juga punya yang sama, tapi bedanya bukan Classic Thor, bagaimana kalau King Thor yang hadir?
King Thor adalah Raja Asgard yang lebih kuat dibandingkan Raja-Raja pendahulunya, dia pun menjadi All-Father.
7. Thunderstrike
Siapa dia? Dia adalah Eric Masterson, seorang manusia biasa yang bekerja dan berteman dengan Thor yang menyamar sebagai manusia Bumi.
Singkat cerita karena suatu kejadian, Eric Masterson dan Thor sempat menjadi satu dan tentu dia mendapatkan kekuatannya juga.
Nantinya Eric Masterson setelah berpisah dengan Thor diberikan palu oleh Odin bernama Thunderstrike, yang dijadikan sebagai nama pahlawannya.
Sejauh ini Eric Masterson belum terlihat di MCU. Bakal menarik kalau nantinya dia muncul sebagai varian Thor.
Nah dari tujuh variasi Thor di atas, mana yang menurutmu paling mungkin muncul dan punya peran di MCU? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.