Teori: 8 Karakter One Piece di Wano yang Bisa Melawan Ryokugyu
Harus yang levelnya di atas komandan Yonko?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada indikasi kalau pertarungan melawan Ryokugyu tak akan terhindarkan.
Kalau begitu, siapa kira-kira karakter One Piece di Wano yang bisa melawan Ryokugyu?
Mengingat Ryokugyu bisa mengalahkan karakter level komandan Yonko (King dan Queen), daftar itu mungkin kecil.
Meski begitu, delapan ini bisa saja memberi tantangan pada Ryokugyu.
1. Monkey D. Luffy
Yah, berhubung Gear 5 Luffy itu bisa mengimbangi seorang Kaido, harusnya Luffy ini yang paling bisa menghadapi Ryokugyu.
Ryokugyu sepertinya terlalu kuat untuk level komandan Yonko. Namun di hadapan Luffy, ceritanya bisa beda. Bisa saja Ryokugyu malah jadi ajang pembuktian Luffy pantas disebut sebagai Yonko.
Walau tentu saja, Luffy bisa jadi harus mengantisipasi kekuatan Ryokugyu. Tampaknya itu jenis kekuatan yang bisa membuat Luffy menjadi kering kalau dia tidak waspada.
Meski begitu... bahkan itu pun seharusnya Luffy sudah terbiasa. Dia dulu juga pernah melawan Crocodile, yang bisa membuat tubuhnya kering dalam sekejap. Luffy kali ini mungkin sudah lebih siap menghadapi kekuatan semacam itu.
Kunci dari Luffy lawan Ryokugyu itu satu: apakah Luffy sudah benar-benar sehat?
Kalau dia memang sudah sehat, dan dia bisa mengaktifkan Gear 5 lagi, maka seharusnya ia akan bisa menghadapi Ryokugyu.
Baca Juga: 4 Fakta Kekuatan Edward Weevil yang Diketahui di One Piece
2. Trafalgar Law
Sebagai salah satu orang yang sudah berpengalaman mengalahkan Yonko, Law bisa jadi satu lagi karakter One Piece yang bisa melawan Ryokugyu.
Minimal, kekuatan Law bisa membantu orang-orang yang terancam oleh kekuatan Ryokugyu.
Kalau Law dibantu orang lain selevel Kid dan Luffy, dia juga rasanya bisa semakin mudah menang dari Ryokugyu.
Kita toh sudah diperlihatkan kekuatan Law dapat membantu mengalahkan Big Mom.
3. Eustass Kid
Ryokugyu diperlihatkan bisa mengalahkan petarung level komandan Yonko seperti Queen dan King. (Walau Queen dan King harusnya belum sepenuhnya pulih).
Saat ini, karakter yang levelnya harusnya di atas komandan Yonko adalah Eustass Kid, Trafalgar Law, dan Monkey D. Luffy. Tiga orang yang di Onigashima menghadapi musuh level Yonko.
Bisa saja Ryokugyu benar-benar menjadi ajang pembuktian bahwa Kid, Law, Luffy patut diberi bounty 3 miliar.
4. Yamato
Kekuatan Ryokugyu tampaknya berhubungan dengan tanaman.
Kalau begitu, bakal menarik melihat kekuatan es Okuchi no Makami Yamato diadu dengan kekuatan unik Ryokugyu.
Yamato ini juga sangat kuat. Terbukti dari ia mampu bertahan lama melawan Kaido.
Dia juga tampaknya bisa melapisi serangannya dengan Haoshoku Haki. Itu akan membuat serangannya bisa gawat kalau kena Ryokugyu.
Serangan Haoshoku Haki juga adalah hal yang tak bisa dilakukan King dan Queen, yang sudah dikalahkan Ryokugyu. Jadi karakter seperti Yamato bisa mencoba menggunakan itu saat melawan Ryokugyu.
5. Sanji
Ryokugyu bisa mengalahkan Queen dan King sekaligus. Dia tampaknya berada di atas level komandan Yonko.
Meski begitu, Sanji ini sudah mengalahkan Queen.
Dengan peningkatan kekuatan fisiknya, kecepatan Sanji yang luar biasa, mobilitasnya yang gila-gilaan, plus teknik Ifrit Jambe, Sanji saya rasa bisa saja memberi kejutan pada Ryokugyu.
Hanya saja, Sanji tetap harus hati-hati.
Di atas kertas, api mungkin efektif melawan tanaman. Namun King yang punya kekuatan api pun sudah dikalahkan Ryokugyu.
6. Roronoa Zoro
King memang sudah dikalahkan oleh Ryokugyu.
Namun bakal menarik jika Zoro, yang sudah mengalahkan King, diuji melawan Ryokugyu.
Kekuatan Ryokugyu tampaknya bisa saja merepotkan Zoro.
Meski begitu, Zoro punya tebasan Haoshoku Haki yang bahkan bisa melukai Kaido.
Kalau serangan itu mengenai Ryokugyu, Ryokugyu bisa dalam bahaya.
7. Brook
Enam nama di atas adalah sosok-sosok perkasa, dengan berbagai kemampuan dahsyat. Mereka semua antara level Yonko atau komandan Yonko.
Nah, tapi ada dua nama dengan level kekuatan di bawah itu yang saya rasa bisa menarik untuk dihadapkan dengan Ryokugyu. Yang pertama adalah Brook.
Kalau King dan Queen saja kalah dari Ryokugyu, bisa apa Brook melawan dia?
Teknik Brook itu pada dasarnya bisa dianggap berelemen es. Itu bisa menarik jika digunakan ke tanaman-tanaman Ryokugyu.
Selain itu, Brook memiliki keunggulan dibanding semua karakter lain di daftar ini: dia seharusnya tidak bisa dibuat kering oleh kekuatan Ryokugyu. Dia ini sudah tulang.
Brook pun di Onigashima belum mendapat sorotan bertarung, jadi bakal unik kalau dia justru menghadapi Ryokugyu.
8. Usopp
Usopp kurang dapat kesempatan bersinar di Onigashima.
Akankah dia justru mendapat kesempatan bersinar lawan Ryokugyu?
Usopp menggunakan tanaman dalam bertempur, sementara Ryokugyu itu kekuatannya berhubungan dengan tanaman. Ini bisa jadi pertarungan unik.
Mungkin dengan pengetahuan soal tanaman, Usopp bisa tahu kelemahan tanaman-tanaman tertentu yang dikeluarkan oleh Ryokugyu. Atau bahkan bisa jadi Usopp punya senjata tertentu yg bisa melemahkan tanaman secara umum.
Nah, itu delapan karakter One Piece di Wano yang bisa melawan Ryokugyu.
Tentu saja... mereka harusnya gak wajib melawan Ryokugyu satu lawan satu. Bila bantuan Angkatan Laut telat datang, maka Ryokugyu justru berpotensi dikeroyok oleh orang-orang ini.
Tebakan saya sih, pertarungan melawan Ryokugyu bisa jadi malah akan dimanfaatkan untuk menghijaukan area di luar Ibu Kota Bunga.
Duel melawan Ryokugyu ini juga bisa menjadi momen Luffy mengetahui apa yang terjadi pada Sabo.
Apakah tebakan itu benar atau tidak? Kita nantikan saja.
Kalau menurutmu gimana? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Inikah Alasan Sandai Kitetsu One Piece Kualitasnya di Bawah Nidai?