[One Piece] Unik, Semua Komandan Divisi 2 Whitebeard Bernasib Tragis!

Dua komandan, dua-duanya nasibnya sedih

portgas d. ace black

Di kelompok Whitebeard, ada 16 divisi. Setiap divisi dipimpin oleh seorang komandan. Nah, sejauh ini, divisi 2 mencuri perhatian setelah terungkap siapa saja yang pernah menempati posisi pemimpin di sana. 

Gimana sih situasinya?

1. Komandan divisi 2 pertama, Kozuki Oden, berakhir dieksekusi

kozuki oden animefunimation.com/One Piece

Oden dicurigai adalah komandan divisi 2 kelompok Whitebeard sejak ketahuan dia memang pernah berlayar bersama bajak laut itu. Bab 965 mengungkap kalau itu benar. 

Awalnya, kelompok Whitebeard tidak memiliki divisi. Namun seiring dengan semakin membesarnya kelompok tersebut, Whitebeard membentuk lima divisi. Oden diperintahkan memimpin divisi dua. 

Oden sih kemudian ganti kelompok jadi anak buah Roger dan ikut sang Raja Bajak Laut sampai ke Laugh Tale. Kemudian dia kembali ke Wano. 

Di Wano inilah Oden kemudian dieksekusi dengan kejam. Posisinya sebagai shogun diambil oleh Kurozumi Orochi. Negerinya dihancurkan sampai hanya Flower Capital yang masih indah. Mimpinya untuk membuka Wano pun belum juga terwujud selama 20 tahun. 

Baca Juga: [One Piece] Unik! Whitebeard Menganggap Oden Setara dengan Dirinya!

2. Komandan divisi 2 yang diketahui berikutnya, Ace, mati muda

Portgas D Ace eye shut.jpgtwitter.com/onepiecescreens

One Piece bab 552 memperlihatkan kilas balik Portgas D. Ace. Ada halaman yang memperlihatkan awal mula Ace ditawari posisi komandan divisi 2. 

Uniknya, anak buah Whitebeard yang menawari posisi itu mengatakan kalau posisi tersebut sudah lama kosong. Jadi ada indikasi kalau divisi 2 tidak memiliki komandan lagi setelah Oden pergi. 

Yang terjadi pada Ace berikutnya, kamu pasti sudah tahu. Dia tadinya hampir mati dieksekusi, lalu seluruh kelompok Whitebeard datang menolongnya. 

Ace sempat bebas, tapi dia justru mengorbankan nyawanya untuk melindungi Luffy. Pengorbanan Whitebeard menyerbu Marineford jadi sia-sia, terutama karena kemudian Whitebeard pun gugur. 

3. Blackbeard terhindar dari kutukan divisi 2 Whitebeard?

tokoh one piece - marshall d. teach blackbeardcomicbook.com

Sebenarnya ada apa sih dengan komandan divisi 2 Whitebeard? Saya juga tidak tahu kenapa divisi ini begitu tragis. Tapi ada satu orang yang menghindari kutukan tersebut dengan menolak posisi: Blackbeard. 

Dulu, Blackbeard adalah anggota divisi 2 Whitebeard. Saat Ace mendengar kalau dirinya ditawari jadi komandan, Ace mengungkit Blackbeard sebenarnya sudah paling lama bersama Whitebeard. Tapi Blackbeard menolak, mengatakan ia tidak punya ambisi. 

Blackbeard berbohong tentu saja. Ambisinya justru lebih besar dari sekedar menjadi komandan divisi, karena ia sekarang menjadi Yonko dengan armada yang sangat kuat. 

Tapi penasaran juga: apakah karena Blackbeard menolak posisi komandan divisi 2 Whitebeard ini dia jadi makmur? 

Begitulah tragisnya semua komandan divisi 2 Whitebeard. Gimana menurut kamu nih? Ini kebetulan atau tidak? Berhubung sejauh ini, divisi lain tampaknya tidak punya masalah seperti ini. 

Baca Juga: [One Piece] Ternyata Whitebeard Punya Kesan Buruk Soal Kelompok Rocks

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU