6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jerami

Leo termasuk karakter yang pernah menyerang Tenryuubito

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jerami

Leo adalah salah satu anggota Armada Besar Topi Jerami di One Piece.

Apa saja fakta Leo One Piece yang menarik? Simak di bawah ini! 

1. Informasi dasar

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jeramionepiece-treasurecruise.com

Usia Leo 25 tahun.

Tanggal lalhirnya adalah 24 Juli.

Tinggi badan Leo hanya 23 cm.

Golongan darahnya S. 

Baca Juga: 8 Fakta Tenryuubito One Piece, Gorosei Juga Termasuk 

2. Buah Iblis Leo

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jerami(Dok. Toei Animation/One Piece)

Buah Iblis Leo bernama Nui Nui no Mi.

Ini adalah Buah Iblis tipe Paramecia, yang memungkinkan Leo untuk menjahit sesuatu dan juga melepaskan kembali jahitannya. 

3. Kapten kapal kelima Armada Besar Topi Jerami

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi JeramiArmada Besar Topi Jerami bertukar cawan sake. (Toei Animation/One Piece)

Leo adalah salah satu sekutu berharga Topi Jerami di alur Dressrosa.

Dia kemudian menjadi salah satu pemimpin di Armada Besar Topi Jerami.

Leo ini kapten kapal kelima. 

Leo memimpin Bajak Laut Tontatta, yang jumlah anggotanya lumayan juga yaitu 200 orang. 

Ini termasuk anggota Armada Besar Topi Jerami yang anggotanya terbanyak ketiga. Masih kalah dari Armada Besar Yonta Maria (4300 orang) dan Angkatan Laut Happo (1000 orang) tapi tetap tergolong cukup banyak. 

4. Menyebabkan kekalahan Giolla, dia dan Kabu berhasil mencegah dipulihkannya para eksekutif Doflamingo

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jerami(Dok. Toei Animation/One Piece)

Di bab 774, ada situasi yang cukup gawat.

Saat itu Giola menyadari kalau air mata Mansherry bisa menyembuhkan orang.

Giolla hampir menggunakan air mata Mansherry untuk memulihkan sosok seperti Lao G dan Machvise. Kalau mereka bangkit lagi, pertempuran mungkin bakal sulit untuk para protagonis kita.

Kabu kemudian mendorong para eksekutif Doflamingo sebelum mereka kena air mata Mansherry.

Sementara itu Leo menggunakan kekuatan Nui Nui no Mi untuk menjahit Giolla dengan para eksekutif dan prajurit Doflamingo yang tak sadarkan diri. Giolla pun bertubrukan dengan para eksekutif dan prajurit itu, hingga dia K.O. 

5. Salah satu karakter yang pernah menyerang Tenryuubito

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi JeramiSai dan Leo menyerang Saint Charlos dari Tenryuubito. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Reverie mungkin sudah lama berlalu tapi ada beberapa kejadian yang baru kita ketahui di bab 1083 dan 1084. 

Nah, di bab 1084 terungkap kalau sebenarnya Leo dan Sai dulu pernah menyerang seorang Tenryuubito: si Charlos, yang gak kapok-kapok mencoba mengincar Shirahoshi.

Leo dan Sai pun jadi karakter yang pernah merasakan menyerang Tenryuubito, yang lainnya adalah sosok seperti Luffy, Mjosgard, dan Rayleigh. 

6. Pengisi suaranya adalah Kurumi Mamiya

6 Fakta Leo One Piece, Kapten Kapal Kelima Armada Besar Topi Jerami(Dok. Toei Animation/One Piece)

Pengisi suara Leo adalah Kurumi Mamiya.

Selain sebagai Leo di One Piece, Mamiya pernah mengisi suara karakter Hamtaro di anime Hamtaro

Nah itu enam fakta Leo One Piece.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 10 Fakta Sai One Piece, Pemimpin Kapal 3 Armada Besar Topi Jerami

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU