6 Hal Seru Jujutsu Kaisen S3 Episode 1 dan 2, Bertemu dengan Tengen!

- Naobito berwasiat pada Megumi sebagai kepala keluarga baru
- Yuji dan Choso berburu kutukan di Tokyo bersama-sama
- Yuji kalah dalam duel melawan Yuta, namun mendapat visi aneh saat hampir mati
Situasi pasca insiden Shibuya bisa dibilang benar-benar mencekam. Yuji yang masih didera rasa bersalah mencoba mengurangi sebanyak mungkin para kutukan di Tokyo. Namun setelah kedatangan Yuta, Yuji pun akhirnya kembali bergabung dengan penyihir dalam rangka persiapan menemui Tengen.
Apa saja hal menarik dalam dua episode awal Jujutsu Kaisen S3? Berikut daftarnya!
Table of Content
1. Wasiat dari Naobito kalau Megumi yang terpilih jadi kepala keluarga baru

Cerita berawal dari situasi klan Zenin pasca-kekalahan Naobito di insiden Shibuya.
Seperti yang kita tahu, Naobito terluka parah akibat pertarungan melawan Dagon dan terbakar oleh Jogo. ia sendiri sempat mendapat perawatan namun sayangnya ajal berakhir menjemputnya.
Oleh karena itu, ia berwasiat kalau Naoya akan diangkat sebagai kepala keluarga dan mendapat hak pengelolaan semua senjata jujutsu baik di sekolah maupun di gudang milik keluarga. Masalahnya, hal itu baru terjadi kalau saat itu Gojo masih ada untuk mengasuh Megumi.
Karena status Gojo sendiri tak aktif akibat tersegel di Prison Realms, otomatis hak tersebut malah jatuh ke Megumi sesuai perjanjian Gojo dengan Toji.
Mendengar hal itu, Naoya berniat pergi ke Tokyo untuk membunuh Megumi dan juga Yuji.
2. Yuji berburu para kutukan bersama Choso

Yuji sendiri diketahui masih menetap di Tokyo bersama Choso. Rupanya ia masih bersalah pada para korban yang mati akibat ulah Sukuna dan memutuskan kalau dirinya akan menghabiskan waktu mengurangi jumlah kutukan di sana bersama Choso.
Mereka sendiri beraksi dengan caranya tersendiri. Yuji berperan memancing para kutukan dan membunuh beberapa dari mereka. Ia akan berlari ke posisi Choso yang bersiap dengan teknik Blood Manipulation. Berkat taktik tersebut, mereka cukup banyak membantai para kutukan.
Choso sendiri mengagumi perkembangan Yuji yang sekarang bertambah lebih kuat ketimbang terakhir mereka bertarung, bahkan memujinya seperti dewa iblis.
3. Yuji kalah dalam duel melawan Yuta

Saat asyik berburu kutukan, Choso dan Yuji mendapat kejuatan tak terduga. Mereka kedatangan Naoya dan juga Yuta yang sama-sama diutus untuk mengeksekusi Yuji.
Choso sendiri awalnya berniat menahan keduanya agar Yuji bisa kabur, namun ia berakhir terjebak bersama Naoya. Sedangkan Yuji mau tak mau harus melawan Yuta.
Di situlah pertarungan sengit pun terjadi. Selama pertukaran serangan, Yuji akhirnya memahami kalau energi kutukan Yuta benar-benar luar biasa hingga hampir menutupi seluruh medan pertarungan. Tak heran setiap serangannya jadi terasa fatal dan pertahanannya juga begitu tebal.
Namun begitu Yuji berhasil melucuti pedang Yuta, ia merasa situasinya mulai berbalik dan memanfaatkan kesempatan itu untuk melakukan pertarungan jarak dekat. Sayangnya, ia malah tertangkap oleh Rika.
Berkat itu, Yuta akhirnya bisa mengeksekusi Yuji sesuai janjinya pada tetua jujutsu.
4. Ingatan Yuji saat ia baru dilahirkan

Saat ajal hampir menjemputnya, Yuji tiba-tiba mendapat visi aneh.
Yah, ia merasa seperti dalam sudut pandang seorang bayi yang baru lahir. Di situ ia melihat wajah yang mirip dirinya yang diketahui adalah Jin Itadori. Sang kakek, Wasuke juga ada di situ memperingatkan soal Kaori yang berpotensi membahayakan jiwa Jin.
Namun Jin malah menyuruh ayahnya untuk diam karena tak mau Yuji mengingat lebih banyak hal buruk. Di tambah lagi, sosok yang diduga adalah Kaori yang ternyata memiliki bekas jahitan seperti para wadah Kenjaku juga ikut muncul.
5. Yuji mendapati dirinya bangun di tempat Yuta

Setelah visi aneh tersebut, Yuji akhirnya siuman dan mendapati dirinya di tempat Yuta.
Di situlah, Yuta akhirnya bisa melepas topeng dinginnya. Ia benar-benar merasa senang karena juniornya akhirnya bisa sadar setelah terbunuh oleh tangannya sendiri.
Ia juga menjelaskan situasi yang membuatnya harus bersikap dingin. Rupanya, Yuta menjalin sumpah pengikat dengan tetua jujutsu untuk melaksanakan eksekusi Yuji. Namun demi bisa menyelamatkan nyawa adik kelasnya, Yuta menyembuhkan jantung Yuji dengan kutukan pembalik dengan taruhan bahwa ia bisa hidup lagi seperti pada kasus pertama di penjara remaja.
6. Para penyihir berjumpa dengan Tengen

Setelah Yuji pulih, ia dan Yuta kemudian dijemput Megumi untuk berkumpul dengan para penyihir lain seperti Yuki dan Maki. Di situ, Choso juga muncul untuk membantu mereka memasuki area Tengen karena koneksinya dengan para Cursed Womb lain membuatnya bisa melacak keberadaan ruang milik entitas tersebut.
Namun sayangnya, mereka mendapati ruang Tengen malah kosong melompong sehingga mengira kalau makhluk itu menolak para penyihir. Dari situ, Yuji dan lainnya memutuskan langsung pergi.
Nah, tepat saat kelompok itu akan pergi, tiba-tiba ada suara yang menyapa semua orang kecuali Yuki.
Yah, dia adalah Tengen, makhluk penjaga keseimbangan dunia jujutsu.
Itulah hal-hal menarik di Jujutsu Kaisen S3 episode 1 dan 2.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku


















