Momen Garp Gunakan Galaxy Impact di One Piece Episode 1114!
Garp tunjukan Galaxy Impact yang epik di episode 1114!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Demi menolong Koby di Hachinosu, SWORD dan beberapa Angkatan Laut kerabat Koby datang, termasuk Monkey D. Garp.
Di versi anime yang ada di One Piece episode 1114, Garp menggunakan Galaxy Impact, salah satu tinju terkuatnya.
Seperti apa momen kerennya?
1. Muncul visualisasi luar angkasa sebelum Garp gunakan Galaxy Impact
Garp menerbangkan kapal Angkatan Laut-nya untuk menolong Koby, agar lebih cepat mencapai Hachinosu.
Di udara, dia mempersiapkan salah satu teknik tinju terkuatnya yaitu Galaxy Impact.
Di versi anime, saat Garp menggunakan Galaxy Impact, muncul juga visualisasi dari luar angkasa atau dari galaksi itu sendiri.
Seperti biasa, bukan hal baru jika anime One Piece memberikan tambahan visual, kali ini visualnya juga cocok yaitu galaksi.
2. Galaxy Impact adalah tinju yang diperkuat Busoshoku dan Haoshoku tingkat tinggi!
Seperti apa sih tinju Galaxy Impact milik Garp? Tinju Galaxy Impact menggunakan kombinasi Busoshoku dan Haoshoku Haki.
Bukan Haki biasa, namun juga Haki yang ditingkatkan, sehingga daya serangnya sangat tinggi dan muncul efek petir juga.
Ledakan dari tinju ini seperti bom dengan dampak radius serangan yang luas.
3. Layaknya mereka yang bernama D. lainnya, Garp tertawa dan tersenyum saat gunakan serangan ini
Mereka yang punya nama D. dan punya kekuatan besar pasti sangat menakutkan dan memberikan teror bagi lawannya.
Alasannya karena mereka selalu tersenyum dan bahkan tertawa saat bertarung, termasuk Monkey D. Garp.
Saat gunakan Galaxy Impact, Garp tertawa di atas ketakutan dan paniknya bajak laut di Hachinosu.
4. Garp sukses melumpuhkan banyak bajak laut kroco, serta mendarat dengan keren di Hachinosu
Dengan Galaxy Impact, Garp sukses mengejutkan semua yang ada di sana, termasuk Koby dan anggota Kurohige lainnya.
Dia juga sukses tumbangkan banyak sekali bajak laut kroco yang sebelumnya mencoba menangkap Koby.
Yang jadi masalah, setelah sukses mendarat dengan keren, kini Garp harus menghadapi Kuzan, salah satu muridnya dahulu.
Akan seperti apa konflik Garp vs Kuzan? Kita tunggu di episode-episode berikutnya, ya!
Baca Juga: Teori: Punya Nama "D.", Kenapa Garp Tidak Dihabisi di One Piece?