Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!

Identitas wanita misterius ini terungkap!

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!

Setelah sekian lama menjadi misteri, identitas wanita misterius di Tartarus ini akhirnya terungkap! Siapa itu Lady Nagant? Yuk simak pembahasan My Hero Academia 312 dalam artikel berikut ini!

1. Hawks meminta Deku waspada terhadap kemunculannya!

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Nama Hero wanita misterius yang beberapa waktu lalu muncul di Tartarus akhirnya terungkap, yaitu Lady Nagant!

Menurut Hawks, satu-satunya tahanan kabur yang patut diwaspadai oleh Deku adalah wanita ini. Bahkan, Hawks juga menjadikan Lady Nagant sebagai prioritas untuk ditangkap balik.

Sekuat apa Lady Nagant ini sebenarnya?

2. Deku terpojok!

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Kekhawatiran Hawks terbukti, Deku nyaris terkena serangan Lady Nagant sampai dua kali.

Kalau bukan gara-gara Danger Sense, warisan pengguna One For All keempat, Deku mungkin sudah terkena tembakan jitu Lady Nagant tersebut.

Bahkan di tengah cuaca hujan dan malam yang gelap, Lady Nagant masih bisa membidik Deku yang bergerak kabur!

3. Lady Nagant, mantan Hero yang berkhianat

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Lady Nagant ternyata adalah mantan Pro Hero yang, dengan alasan yang masih belum terungkap, berkhianat dan menjadi penjahat.

Kemampuan bidikan Lady Nagant ini begitu hebat, sampai Snipe dengan quirk yang mampu mengincar targetnya iri pada kemampuan Lady Nagant. Kerennya lagi, kemampuan bidikan Lady Nagant bukan berasal dari quirk!

Quirk Lady Nagant sendiri bernama Rifle yang memberikannya senapan di lengan kanan dan rambut yang bisa berubah menjadi peluru berbentuk apa saja yang ia inginkan.

Deku yang tahu kabur darinya akan sulit, akhirnya memutuskan untuk mendekat dan bertarung! Kira-kira apa yang bisa Deku lakukan ya?

4. Overhaul hilang akal sehat?

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Meski Overhaul juga ada di sana, kemunculannya di My Hero Academia 312 memperlihatkan bahwa Overhaul tampak seperti hanya akan jadi beban. Apalagi tanpa lengan, Overhaul tak bisa memakai quirk.

Overhaul diperlihatkan berkali-kali mengutarakan keinginannya untuk pergi ke bosnya, pemimpin Shie Hassaikai terdahulu.

Kemungkinan Overhaul jadi seperti ini akibat stress setelah rencananya untuk membesarkan Shie Hassaikai dan menguasai pasar gelap sebagai Yakuza dihancurkan oleh para Hero.

Namun, kemungkinan gara-gara kesetiaannya pada sang bos yang sudah mengakar  itulah Overhaul jadi senantiasa memanggil-manggil bosnya tersebut.

Berhubung aneh jika Overhaul hanya jadi beban, kira-kira apa peran Overhaul di arc ini ya?

5. All For One meminta bantuan Lady Nagant, apa untungnya bagi Lady Nagant?

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Seperti yang diperlihatkan pada My Hero Academia 312, All For One ternyata meminta bantuan pada Lady Nagant untuk menangkap Deku.

Menariknya, All For One menyebutkan bahwa masa depan yang Lady Nagant inginkan tak akan terwujud selama Deku masih ada.

Kira-kira apa impian Lady Nagant yang membuatnya sampai berkhianat? Apapun itu, tampaknya agak berbeda dengan alasan Stain yang membenci komunitas Hero saat ini.

Ingat, Lady Nagant seharusnya mengenal All For One karena dulu Lady Nagant sempat memburunya.

All For One sejauh ini tampak hanya menginginkan kehancuran, berbeda dengan alasan Stain yang menjadi penjahat karena membenci komunitas Hero.

Jika prinsip Lady Nagant mirip dengan Stain, seharusnya ia tak akan mempercayai All For One begitu saja.

Jadi, apa sebenarnya yang menjadi alasan Lady Nagant berkhianat? Apa impian Lady Nagant?

Ataukah sebenarnya Lady Nagant memang berprinsip mirip seperti Stain, hanya saja dia melakukan ini karena menganggap Deku sama saja seperti Hero lainnya sehingga Lady Nagant menganggap Deku sebagai ancaman terhadap mimpinya?

6. Lady Nagant punya dua quirk, Deku dalam bahaya!

Pembahasan My Hero Academia 312: Hero Pengkhianat, Lady Nagant!mangaplus.shueisha.co.jp/My Hero Academia

Ternyata All For One memberikan satu quirk tambahan pada Lady Nagant yang membuatnya makin berbahaya, yaitu Air Walk!

Dari namanya saja, kita bisa menebak bahwa quirk ini memberikan kemampuan Lady Nagant untuk terbang.

Jadi Deku tak hanya harus bertarung dengan menghindari peluru, tapi juga harus bertarung dengan memperhitungkan pergerakan Lady Nagant yang lebih dinamis.

Bayangkan saja, Deku harus bertarung dengan seseorang yang secara teknis mirip seperti pesawat perang yang hidup!

Kira-kira bagaimana Deku bisa menang ya? Kalau kalian ada tanggapan, coba sampaikan di kolom komentar ya!

Baca Juga: Begini Desain Stealth Suit untuk Movie My Hero Academia Baru!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU