6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Perdamaian dunia One Piece disimbolkan oleh singgasana kosong, yang posisinya bahkan di atas Tenryuubito. Namun penulis sih merasa Singgasana Kosong Mary Geoise ini akan diduduki orang dalam waktu dekat!

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Pembahasan di bawah ini mengandung spoiler untuk yang belum membaca One Piece bab 907.

SPOILER ALERT!!!

Jadi, One Piece bab 907 memberi banyak sekali kejutan. Mulai dari hubungan mengejutkan antara Kaido dan Big Mom, manuver politik tak terduga dari Shanks, hingga pengungkapan adanya Tenryuubito baik di Mary Geoise.

...oh, kalau kamu bingung, Eiichiro Oda memang resmi menamai ibu kota Pemerintah Dunia ini jadi Mary Geoise. Setelah sebelumnya diterjemahkan sebagai Mariejois, Duniaku.net akan mulai menggunakan sebutan Mary Geoise mengikuti Oda.

Namun satu yang patut diperhitungkan adalah apa yang disebut-sebut sebagai Singgasana Kosong.

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Secara teknis, siapa pun yang menduduki Singgasan Kosong Mary Geoise akan otomatis menjadi penguasa dunia One Piece. Soalnya, posisi singgasana yang satu ini bahkan melampaui Gorosei dan Tenryuubito.

Karena itu juga singgasana ini dibiarkan kosong. Semua raja di dunia, termasuk Tenryuubito, dianggap duduk di posisi yang sama. Seberkuasa apapun mereka, mereka tetap berada di bawah Singgasana Kosong Mary Geoise.

Ini juga mungkin singgasana kosong yang dimaksud Doflamingo dalam racauannya. “Sekarang bagaimana?! Di mata tak terhitung bajak laut yang menjelajahi lautan, ada satu singgasana yang kosong! Kau tahu apa artinya itu kan? Itu akan dimulai! Pertempuran terbesar yang dunia bajak laut akan saksikan! Perang untuk kekuasaan tertinggi!”

Nah, penulis merasa kalau Oda sudah memperkenalkan sesuatu seperti ini, dalam waktu dekat justru akan ada seseorang yang duduk di singgasana ini.

Siapa saja kandidatnya?

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Untuk saat ini sih, penulis merasa OPLovers masih menertawakan Stelly.

Sejak bab 905, dia seperti jadi bulan-bulanan. Mulai dari dihina Garp, hingga dibuat ketakutan oleh para Fishman, Stelly merasakan berbagai pengalaman kocak.

Namun penulis merasa Stelly memiliki kemiripan dengan Spandam. Sosok lemah yang begitu dimotori oleh hasrat negatif, hingga mereka dapat menciptakan tragedi.

Di bab 907, Stelly tampak berambisi untuk menduduki sendiri Singgasana Kosong Mary Geoise. Sejak awal, dia juga sudah memiliki ambisi absurd untuk menjadi bagian dari Tenryuubito. (Walau ia tidak bisa melakukannya, Tenryuubito ditentukan berdasar garis keturunan).

Ada juga dugaan kalau ia terlibat dalam kematian raja dan ratu Kerajaan Goa sebelum ini. Kalau benar, itu membuktikan dia memang akan melakukan apapun untuk memenuhi ambisinya.

Bila tak diawasi, Stelly bisa saja memicu insiden internasional dengan menduduki Singgasana Kosong.

Untungnya, sejauh ini Stelly diawasi oleh Sabo. Sabo mungkin bisa menghentikan saudara angkatnya ini jika diperlukan.


Kandidat tokoh One Piece yang berpotensi menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise dapat kamu baca di halaman kedua!

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Meski begitu, Stelly bukan satu-satunya pihak ambisius yang berada di Mary Geoise. Monkey D. Dragon juga dicurigai sudah berada di sana bersama para komandan Pasukan Revolusioner.

Beda dari Stelly, Dragon dan sekutunya juga tampaknya bisa menghalau upaya CP-0 dan pihak keamanan untuk memaksanya turun dari singgasana.

Bayangkan saja begini: kecuali memang semua orang di Mary Geoise mematuhi langsung orang yang menduduki Singgasana Kosong, seharusnya tidak sulit untuk menarik Stelly dan langsung menghajarnya hingga babak belur.

Dragon? Manusia paling berbahaya di dunia ini tidak akan bisa semudah itu diseret turun.

Hanya saja, penulis merasa mengingat sifat Dragon dia lebih mungkin menghancurkan Singgasana Kosong ketimbang mendudukinya. Dia toh ingin menciptakan dunia tanpa Tenryuubito, bukannya menguasai dunia.

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Sebagai tokoh utama, Luffy seharusnya adalah kandidat utama untuk memenangkan Perang Tahta yang disebut-sebut oleh Doflamingo.

Karenanya, dia juga merupakan salah satu kandidat sosok yang bisa menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise. Bukan sekarang di Reverie, tapi nanti begitu Perang Tahta berakhir. Meski ia mungkin akan melakukannya dengan tidak sengaja.

Untuk Luffy sih, kalaupun dia memang bisa menduduki Singgasana Kosong, dia pasti akan meninggalkannya secepatnya. Dia toh manusia yang sangat bebas, sejak awal ia tidak berminat berkuasa.


Dua kandidat lain tokoh One Piece yang berpotensi menduduki Singgasana Kosong dapat kamu cek di halaman ketiga!

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Teach mungkin bukan akan menjadi sosok yang menduduki Singgasana Kosong saat Reverie. Namun dia kandidat kuat untuk menduduki singgasana itu kalau Luffy gagal untuk mengalahkannya.

Beda dari Luffy, Teach juga tidak akan meninggalkan singgasana itu jika ia bisa menguasainya. Dia juga memiliki kekuatan dan anak buah untuk mempertahankan posisinya. Biar bagaimanapun, dia ini sekarang memang salah satu tokoh terkuat di dunia One Piece.

Kalau dia yang menguasai Singgasana Kosong Mary Geoise sih, dunia One Piece bisa menuju masa-masa kegelapan.

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Yang ini sih kemungkinan kocak... namun tetap mungkin terjadi.

Secara karakter, Buggy itu luar biasa sial. Namun ada momen di mana kesialannya itu dibalas dengan keberuntungan yang luar biasa besar.

Sempat bertualang hanya dengan kepala, kaki, dan tangan, lalu ditinggal krunya saat dia ditangkap, Buggy sukses lolos dari Impel Down, memperoleh untung besar dari pengungkapan statusnya sebagai mantan kru Gol D. Roger, dan berujung sebagai satu Shichibukai.

Dengan rencana Fujitora untuk menghapus Shichibukai, Buggy sepertinya terancam bakal mendapat apes lagi. Namun bisa dibayangkan ia akan terlibat dalam rentetan kesialan yang justru akan membawanya ke posisi tertinggi Pemerintah Dunia.

Kalau ini terjadi sih penulis akan ngakak.

6 Tokoh One Piece Ini Berpotensi Menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise!

Ini adalah kemungkinan yang menarik, meski lebih kecil dari yang lain.

Saat ini dicurigai kalau harta nasional Mary Geoise yang disebut-sebut Doflamingo adalah sosok masa lalu yang dibekukan. Mungkinkah pemilik topi jerami besar ini yang akan menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise?


Itulah enam  kandidat sosok One Piece yang bisa menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise. Stelly dan Dragon berpotensi untuk mendudukinya di Reverie, sementara tiga nama lainnya bisa mendudukinya setelah Perang Tahta berakhir.

Kalau menurut kamu, siapa yang akan menduduki Singgasana Kosong Mary Geoise? Sampaikan di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU