Build Natan Tersakit 2023, Sangat Berdamage!

Marksman andalan late game!

Build Natan Tersakit 2023, Sangat Berdamage!

Sudah setahun sejak perilisan Natan sebagai hero Marksman, hero yang satu ini masih menjadi andalan dalam mode rank epic hingga mythic. Natan cukup stabil digunakan dalam farming di awal game hingga late game.

Skill Natan bisa jadi sangat menyakitkan di late game. Namun, hal ini perlu didukung dengan build yang tepat. Berikut ini build Natan tersakit 2023.

1. Build Natan tersakit 2023

Build Natan Tersakit 2023, Sangat Berdamage!Screenshot Mobile Legends oleh Zihan Berliana (Dok. Moonton/Mobile Legends)

1. Magic Shoes: Item sepatu ini menambah +40 Movement Speed serta +10 Cooldown Reduction

2. Hunter Strike: Menambah +80 Physical Attack dan +10% Cooldown Reduction. Selain stat di atas, item ini menambah +15 Physical Penetration. Hunter Strike memiliki passive unique Retribution, saat kamu menyerang hero atau creep selama 5 kali, movement speed akan bertambah 30% selama 3 detik.

3. Blade of Despair: Item ini menambah +160 Physical Attack dan +5% Movement Speed. Selain itu, jika lawan memiliki HP di bawah 50%, damage akan meningkat sebesar 25% selama 2 detik.

4. Brute Force Breastplate: Tambahan Movement Speed sebesar 3% dan Physical & Magic Defense sebanyak 4. Pasif berlangsung selama 4 detik yang stack hingga 5 kali. Selain itu, Unique Passive-Brute Force, ketika menggunakan skill atau menggunakan Basic Attack akan menambahkan Movement Speed sebesar 3% dan Physical & Magic Defense sebanyak 4. 

5. Berserker's Fury: Item ini akan menambah +65 Physical Attack, +40% Critical Damage,  dan +25% Critical Chance. Selain itu, setiap Critical Hit yang dikeluarkan akan menambahkan Physical Attack sebesar 5% selama 2 detik.

6. Malefic Roar: Memberikan tambahan Physical PEN sebesar 35%, meningkatkan Physical Penetration sebesar 0,05% (hingga 20%) saat melawan musuh yang memiliki item dengan atribut Physical Defense.

2. Battle spell dan emblem Natan

Build Natan Tersakit 2023, Sangat Berdamage!Screenshot Mobile Legends oleh Zihan Berliana (Dok. Moonton/Mobile Legends)

Battle Spell Natan: Saat jadi jungler, Natan bisa menggunakan battle spell Retribution agar farming lebih cepat. Namun, kamu juga bisa menggunakan flicker saat menjadi goldlaner agar bisa mengejar atau menghindar dari musuh.

Natan juga bisa menggunakan battle spell execute untuk menghabisi musuh yang darahnya cukup sekarat.

Emblem Natan: Untuk emblem, Natan bisa menggunakan Emblem Assasin dengan pasif Killing Spree. Emblem ini akan menambah darah Natan 15% Max HP dan membantu Natan untuk bertahan saat menghadapi banyak musuh.

Baca Juga: Build Julian Tersakit 2022, Sangat Mematikan!

3. Skill Natan

Build Natan Tersakit 2023, Sangat Berdamage!Natan MLBB (dok. Moonton/Mobile Legends)
  1. Skill pasif - Theory of Everything: Hero Natan memiliki pasif saat Natan dan Reverse Clone mengenai musuh, ia akan mendapatkan stack etanglement. Setiap stack akan meningkatkan attack speed dan movement speed hero sebanyak 15%-75%. Natan juga dapat mengubah physical lifesteal menjadi lifesteal dan penetration.
  2. Skill satu - Superposition: Skill ini akan menembakkan energi ke lawan dengan memberikan 200 (+180% total physical attack) (+120% total magic power).
  3. Skill dua - Interference: Skill kedua ini akan membuat Natan menembak peluru gravitasi ke musuh lalu menyeretnya dan memberikan damage sebesar 150 (+50% total physical attack) (+70% total magic power). Pada akhir periode, peluru akan meledak lalu memberikan efek knockback kepada musuh dan memberikan 30 (+10% total physical attack) (+14% total magic power).
  4. Skill ultimate - Entropy: Skill ultimate Natan cukup unik, ia akan memanggi Reverse Clone selama 8 detik dan memperoleh 30% atribut Natan. Reverse clone akan bergerak dan mengikuti pergerakan Natan secara terbalik. Ia juga dapat berpindah tempat menuju lokasi Reverse Clone tersebut. 

Itu dia rekomendasi build Natan tersakit 2023 yang dapat digunakan saat push rank. Selamat mencoba!

Baca Juga: Build Eudora Tersakit 2022, Cari Tahu, Yuk!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU