Perhatikan! Ini Durasi Setiap Circle Blue Zone di PUBG Mobile

Kalian bisa pakai ini untuk Next Level Blue Zone Play!

Blue Zone 1.jpg

Berbicara mengenai battle royale, tentunya tidak lepas dari game PUBG Mobile. ada banyak faktor untuk memenangkan pertandingan, salah satunya adalah memperhatikan blue zone.

PUBG Mobile mengumpulkan 100 orang pemain yang menyebar dan ditugaskan untuk saling bunuh dalam suatu lokasi.

Tentunya, para pemain ini akan menyebar dan dibutuhkan suatu faktor untuk mengumpulkan mereka agar permainan menemukan pemenangnya.

Blue zone diciptakan PUBG Mobile guna mempersempit wilayah permainan agar para pemain dapat saling bertemu hingga akhir permainan.

Nah, blue zone sendiri memiliki efek selain untuk mempersempit wilayah permainan, dia juga dapat memberikan damage apabila kalian terkena blue zone ini.

Blue zone sendiri memiliki waktu bergerak dan damage sedikit berbeda antar map, namun kali ini kita akan membahas seputar blue zone di map Erangel:

1. Circle 1

Blue Zone 2.jpgGGWP.ID

Pada circle pertama kalian memiliki waktu 5 menit sebelum zona pertama berjalan, pada circle pertama ini kalian akan mendapatkan damage sebesar 0,4% setiap detiknya.

Baca Juga: Grand Final PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 2 di Depan Mata!

2. Circle 2

Blue Zone 3.jpgGGWP.ID

Setelah circle pertama, pada circle kedua ini kalian memiliki waktu sebanyak 2 menit 20 detik dan kalian hanya akan mendapatkan damage sebesar 0,6% saja setiap detiknya.

3. Circle 3

Blue Zone 4.jpgGGWP.ID

Pada circle ke 3, kalian memiliki waktu sebanyak 1 menit 30 detik sebelum blue zone ini menutup. Pada tahap ini, kalian akan menerima damage sebanyak 0,8%.

4. Circle 4

Blue Zone 5.jpgGGWP.ID

Di circle ke 4, kalian hanya memiliki waktu selama 1 menit untuk menuju zona aman, dan kalian akan menerima damage sebanyak 1% setiap detiknya, mulai sakit nih.

5. Circle 5

Blue Zone 6.jpgGGWP.ID

Circle ke 5 memiliki waktu sebanyak 40 detik saja supaya kalian bisa ke zona aman. Di sini kalian akan mendapatkan damage sebesar 3% per detik jika terkena blue zone, dan jika HP kalian masih penuh, kalian hanya memiliki waktu 34 detik supaya bisa survive.

6. Circle 6

Blue Zone 7.jpgGGWP.ID

Dengan durasi 30 detik menuju zona aman dan damage 5% per detik jika terkena blue zone, kesempatan kalian untuk bertahan hanyalah 20 detik jika HP kalian penuh.

7. Circle 7

Blue Zone 8.jpgGGWP.ID

Kembali, kalian hanya diberi kesempatan sebanyak 30 detik dengan damage sebesar 7% saat terkena blue zone.

Kesempatan kalian untuk bertahan juga menipis menjadi 15 detik saja jika HP kalian penuh. Jadi yang mau memulai untuk bermain healing, coba diperhitungkan waktunya ya!

8. Circle 8

Blue Zone 9.jpg

Merupakan lingkaran terakhir, dengan durasi 30 detik saja saat zona mulai menutup, kalian akan menerima 11% damage.

Karena lingkaran terakhir, lingkaran ini akan membunuh siapapun di dalam peta, jika dikalkulasi, kalian memiliki 10 detik waktu maksimal untuk bertahan di blue zone ini.

Setelah tahu damage yang dihasilkan dalam Blue Zone di PUBG Mobile, kami ingin berikan satu cara untuk tetap berstamina selama bermain gim yaitu dengan Kuku Bima Ener G! plus Vitamin C 1000 mg!

KV_KUKUBIMA_C_Square.jpgKuku Bima

Kandungan ginseng, Royal Jelly, Vitamin B kompleks dan juga Vitamin C 1000 mg di dalamnya, sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan stamina dengan 3 varian rasa anggur, jeruk manis dan original.

Kuku Bima Ener-G! plus Vitamin C 1000 mg dapat dibeli via online melalui www.sidomunculstore.com dan Official Store Sido Muncul di Tokopedia, Shopee, Blibli, Bukalapak, dan Lazada. 

Ayo, minum setiap hari supaya tetap kuat ROSA! dan Selamet!  #ROSAdanSelamet.

Baca Juga: Main di Map Livik PUBG Mobile Pakai P90? Ikuti Tipsnya di Sini!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU