Game Coffee Talk Toge Productions Jadi Top Steam Release Bulan Januari
Sejak dirilis menjadi game favorit di luar negeri
Tahun ke tahun, developer game Indonesia mulai membuktikan mereka punya kemampuan untuk merilis game berkualitas tinggi ke luar negeri. Satu demi satu, game Indonesia diterbitkan secara internasional melalui publisher besar ataupun secara independen.
Coffee Talk dari Toge Productions merupakan salah satu game Indonesia yang meraih kesuksesan tersebut. Tak hanya mendapatkan review memuaskan, game ini juga menjadi salah satu game terlaris di Steam pada bulan Januari 2020. Atas prestasinya, Coffee Talk masuk ke daftar Top Steam Release!
1. Bersaing dengan game AAA lain
Coffee Talk menjadi salah satu game Top Release di Steam untuk bulan Januari 2020. List Top Release dari Steam diurutkan berdasarkan tanggal rilis tanpa informasi berapa jumlah unit yang berhasil terjual.
Coffee Talk bersaing dengan game AAA dari negara lain. Di antaranya adalah seri Atelier Dusk DX (Ayesha, Escha Logy, Shallie), Super Robot Wars X, Dragon Ball Z Kakarot, Utawarerumono: Mask of Deception, The Walking Dead: Saints & Sinners, dan lain-lain.
Baca Juga: DreadOut 2 Gentayangan Mulai 20 Februari 2020
2. Game favorit gamer dan media luar negeri
Sejak rilis tanggal 29 Januari lalu, Coffee Talk mendapatkan review positif dari media dan juga para gamer. "Coffee Talk mampu menyajikan hubungan kuat yang bisa dibangun dari secangkir kopi," tulis Game Informer. Sementara itu Nintendo Life memuji aspek story mode dan endless mode yang saling melengkapi.
Konsensus rata-rata dari media dan gamer tentang Coffee Talk adalah game visual novel ini memiliki cerita yang kuat dan relatable, serta gameplay unik yang mampu mengembangkan konsep simulasi pembuatan minuman.
3. Rilis di berbagai jenis konsol
Meskipun sekilas mirip dengan VA-11 HALL-A yang memiliki gameplay visual novel campur mini game bertema minuman serta grafis anime bergaya pixel art, Coffee Talk mampu berdiri sendiri dan membuktikan bahwa ia mampu tampil beda dengan kakak-kakaknya.
Dengan rilisan multiplatform di PC, Nintendo Switch, PS4, dan Xbox One, Coffee Talk menjadi salah satu game Indonesia dengan rilisan multiplatform terlebar. Kamu bisa mendapatkannya di Steam dengan harga RP. 83,000.
Selamat untuk tim Coffee Talk dan Toge Productions!
Baca Juga: Agate Rilis Valthirian Arc: Hero School Story, Jadi Game Terpopuler Kedua di Inggris!