Sebenarnya, Venom Satu Universe dengan MCU Nggak Sih?

Rupanya masih banyak yang bingung dengan status film Venom: apakah Venom satu universe dengan MCU? Ini penjelasan dari Kevin Feige, Amy Pascal, dan Tom Holland sendiri!

Sebenarnya, Venom Satu Universe dengan MCU Nggak Sih?

Film Venom mungkin menjadi film yang cukup unik. Pasalnya, film ini adalah adaptasi dari karakter komik Marvel, tetapi film ini ditangani oleh Sony sementara Marvel disebut tidak memiliki campur tangan atau kekuatan apapun terhadap film ini. Hal ini tentunya membuat kita bertanya-tanya: sebenarnya, Venom satu universe dengan MCU nggak sih?

Ketika ditanyai oleh Collider apakah Venom berada di universe yang berbeda dengan MCU, Tom Holland sang pemeran Peter Parker/Spider-Man pun menjawab:

Sayangnya, kurasa itu benar. Dari sepemahamanku, aku rasa begitu keadaannya. Aku ingin membuat film bersama dengan Tom Hardy (pemeran Eddie Brock/Venom). Jika kita punya kesempatan untuk membuat film Venom bersama, pastinya akan keren, tetapi filmnya harus berada di MCU karena aku tidak mau keluar dari MCU.

Jadi, jawabannya Venom tidak satu universe dengan MCU. Tetapi apakah masih ada kesempatan supaya keduanya bisa bertemu suatu saat nanti? Tom Holland meneruskan:

Mungkin saja. Tentunya hal itu mungkin bisa terjadi. Dan kita harus menunggu hal tersebut terjadi. Jika hal tersebut benar terjadi, maka akan sangat keren. Tetapi untuk saat ini, aku tidak tahu apapun mengenai hal ini.

Tentunya, Holland adalah aktor yang dibayar oleh Marvel Studios/Sony untuk menjadi Spider-Man—dan hal ini tampaknya membuat dia memiliki informasi terbatas mengenai film Venom. Lantas, bagaimana dengan presiden Marvel Studios Kevin Feige dan produser Sony Amy Pascal?

Jawaban dari mereka berdua bisa kamu lihat di halaman 2!

Collider pun bertanya kepada Kevin Feige jika Spider-Man bisa muncul dalam film Venom, dan dijawab:

Aku rasa, jika Spider-Man tersebut tampak seperti Spider-Man MCU, maka aku rasa bisa demikian karena hal tersebut sangatlah cerdas.

“Aku rasa yang Sony lakukan sekarang itu cukup cerdas dengan fokus pada ‘bagaimana cara kita membuat sebuah film Venom yang bagus?’ dan seperti yang sudah kukatakan sebelumnya, aku tidak tahu banyak mengenai hal tersebut, tetapi aku tahu mereka memulainya dengan menunjuk Tom Hardy, dan kurasa itu keputusan yang cerdas.

Collider pun menanyakan dengan lebih jelas lagi, apakah Spider-Man bakalan muncul dalam film-film spinoff buatan Sony kepada Amy Pascal, yang dijawab oleh sang produser sebagai berikut:

Untuk saat ini, benar. Semua film-film spinoff tersebut adalah bagian dari semesta komik Marvel. Tetapi tidak semuanya bagian dari MCU”

Pascal pun menjelaskan lebih lanjut bahwa mereka saat ini lebih fokus pada bagaimana membuat film Venom alih-alih membuat sebuah cinematic universe mereka sendiri. Akan tetapi, dari semua jawaban yang ada, bisa disimpulkan bahwa saat ini Venom berada di semesta yang berbeda dengan MCU, tetapi tidak menutup kemungkinan jika suatu saat nanti Venom satu universe dengan MCU.

Pastinya bakalan seru kalau Venom satu universe dengan MCU, tetapi untuk saat ini, hal itu tidak terjadi. Kalau kamu, apakah kamu tertarik jika Peter Parker-nya Tom Holland bertemu dengan Venom-nya Tom Hardy dalam satu film yang sama? Jangan sungkan untuk suarakan pendapatmu di kolom komentar ya!

Sumber: Collider

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU